Profil Vale Indonesia, Perusahaan Raksasa Pengolahan Nikel

Didirikan sejak 1968

Jakarta, IDN Times - PT Vale Indonesia Tbk adalah salah satu perusahaan tambang mineral terbesar di Indonesia. Perusahaan ini bergerak pada kegiatan penambangan dan pengolahan nikel di Tanah Air.

Perusahaan ini didirikan pada 25 Juli 1968 yang mencatatkan dirinya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 16 Mei 1990 dengan kode saham INCO. Berikut profil lengkap Vale Indonesia!

Baca Juga: ESG, Kunci Penting Vale Indonesia Pertahankan Eksistensi Jangka Panjang

1. Kegiatan operasi Vale Indonesia

Profil Vale Indonesia, Perusahaan Raksasa Pengolahan NikelTambang PT Vale Indonesia Tbk (Vale) di Sorowako, Kecamatan Nuha, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan. (dok. PT Vale)

Dikutip dari situs web resmi perusahaan, Vale Indonesia beroperasi dalam naungan Kontrak Karya yang telah diamandemen pada 17 Oktober 2014 dan berlaku hingga 28 Desember 2025. Mereka memperoleh konsesi seluas 118.017 hektare, tersebar di Sulawesi Selatan 70.566 hektare, Sulawesi Tengah 22.699 hektare, dan Sulawesi Tenggara 24.752 hektare.

Kegiatan Vale Indonesia adalah menambang nikel laterit untuk menghasilkan produk akhir berupa nikel dalam matte. Mereka memproduksi nikel dengan rata-rata volume per tahun mencapai 75 ribu metrik ton.

"Dalam memproduksi nikel di Blok Sorowako, kami menggunakan teknologi pyrometalurgi (meleburkan bijih nikel laterit)," tulis perusahaan dikutip IDN Times.

Vale Indonesia pun melanjutkan rencana pembangunan pabrik pengolahan nikel serta fasilitas pendukungnya di Sambalagi, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah dan di Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara.

Perusahaan berencana membangun pabrik pengolahan di Bahodopi untuk memproses bijih saprolit dan menghasilkan feronikel yang merupakan bahan utama dalam pembuatan baja nirkarat.

Sedangkan di Pomalaa, proyek yang saat ini dikembangkan adalah untuk memproses bijih nikel limonit dengan menggunakan teknologi High Pressure Acid Leaching (HPAL) untuk menghasilkan produk yang dapat diolah menjadi bahan utama baterai mobil listrik.

Baca Juga: PT Vale Siap Produksi 60 Ribu Ton Bahan Baku Baterai Mobil Listrik

2. Sejarah Vale Indonesia

Profil Vale Indonesia, Perusahaan Raksasa Pengolahan NikelPortal PT Vale

Sejarah Vale di Indonesia dimulai dengan ekplorasi di wilayah Sulawesi bagian timur pada tahun 1920-an. Kegiatan eksplorasi, kajian dan pengembangan tersebut terus dilanjutkan pada periode kemerdekaan dan selama masa kepemimpinan Presiden Soekarno.

Vale Indonesia sebelumnya bernama PT International Nickel Indonesia yang didirikan pada Juli 1968. Kemudian di tahun tersebut PT Vale dan Pemerintah Indonesia menandatangani Kontrak Karya (KK) yang merupakan lisensi dari Pemerintah Indonesia untuk melakukan eksplorasi, penambangan dan pengolahan bijih nikel.

"Sejak saat itu PT Vale memulai pembangunan smelter Sorowako, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan," tulis perusahaan.

Lewat Perjanjian Perubahan dan Perpanjangan yang ditandatangani pada Januari 1996, KK tersebut diubah dan diperpanjang masa berlakunya hingga 28 Desember 2025.

Selanjutnya pada Oktober 2014, PT Vale dan Pemerintah Indonesia mencapai kesepakatan setelah renegosiasi KK dan berubahnya beberapa ketentuan di dalamnya, termasuk pelepasan areal KK menjadi seluas hampir 118.435 hektar.

"Ini berarti luasan areal KK telah berkurang hingga hanya 1,8 persen dari luasan awal yang diberikan oleh Pemerintah Indonesia pada saat penandatanganan KK tahun 1968 seluas 6,6 juta hektare di bagian timur dan tenggara Sulawesi akibat serangkaian pelepasan areal KK," tulis perusahaan.

Baca Juga: Ketua MPR Dukung Pemprov Sulsel Ambil Alih Tambang PT Vale

3. Kepemilikan saham Vale Indonesia

Profil Vale Indonesia, Perusahaan Raksasa Pengolahan NikelSmelter nikel rendah karbon terintegrasi dibangun oleh PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) dan PT Bahodopi Nickel Smelting Indonesia (PT BNSI). (Dok. Kemenko Perekonomian)

Mayoritas saham perusahaan dimiliki oleh Vale Canada Limited yang merupakan bagian dari Vale Base Metals dan merupakan produsen nikel kedua terbesar di dunia. Saat ini mereka memegang porsi 43,79 persen saham di Vale Indonesia.

Kemudian ada Sumitomo Metal Mining Co., Ltd. Mereka adalah salah satu perusahaan pertambangan dan peleburan terbesar di Jepang, dan memiliki 15,03 persen saham Vale Indonesia.

"Sejak 7 Oktober 2020, Inalum yang sekarang lebih dikenal dengan MIND ID juga telah memiliki 20 persen saham kami," tulis perusahaan.

MIND ID atau Mining Industry Indonesia adalah BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia yang beranggotakan PT ANTAM Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT Inalum (Persero), dan PT Timah Tbk.

Sisa saham Vale Indonesia sebesar 21,18 persen dimiliki oleh pemegang saham publik dan lainnya.

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya