36,9 Juta Penumpang Pesawat Lalu-Lalang di Bandara AP I Sepanjang 2022

Jumlah penumpang periode Januari-September melesat

Jakarta, IDN Times - PT Angkasa Pura (AP) I melayani 36.925.682 penumpang pesawat selama periode Januari-September 2022. Angka itu tumbuh 98 persen dibandingkan Januari-September 2021, yakni 18.608.073 penumpang.

Lebih rinci, jumlah pergerakan pesawat di 15 bandara yang dikelola AP I pada periode Januari-September 2022 sebanyak 388.947 pergerakan pesawat udara, serta 339.567 ton pergerakan kargo.

Baca Juga: Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara AP II Ditargetkan Tembus 60 Juta

1. Banyaknya reaktivasi dan pembukaan rute baru bikin jumlah penumpang naik drastis

36,9 Juta Penumpang Pesawat Lalu-Lalang di Bandara AP I Sepanjang 2022Penumpang di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan meningkat 38% selama libur Maulud Nabi dan cuti bersama (Dok. Humas Bandara SAMS Sepinggan)

Khususnya pada September 2022, AP I melayani 4.441.620 pergerakan penumpang pesawat udara, 40.637 pergerakan pesawat udara, serta 40.177 ton pergerakan kargo.

Sedangkan, di periode yang sama di tahun 2021 lalu, sebanyak 1.958.964 pergerakan penumpang pesawat udara, 27.906 pergerakan pesawat udara, serta 36.991 ton pergerakan kargo terlayani.

"Pergerakan penumpang juga konsisten berada di atas angka 4 juta penumpang per bulan," ujar Direktur Utama AP I, Faik Fahmi dikutip dari keterangan resmi, Senin (17/10/2022).

Pergerakan penumpang pesawat terus naik seiringan dengan banyaknya reaktivasi rute, dan pembukaan rute baru di September 2022, baik untuk rute domestik maupun rute internasional.

"Di bulan September 2022, terdapat 1 reaktivasi rute domestik, 12 pembukaan rute baru domestik, 8 reaktivasi rute internasional, dan 1 pembukaan rute baru internasional," tutur Faik.

Baca Juga: Meningkat, Bandara Sepinggan Balikpapan Layani 2,7 Juta Penumpang

2. Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali layani penumpang terbanyak

36,9 Juta Penumpang Pesawat Lalu-Lalang di Bandara AP I Sepanjang 2022Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali. (dok. Angkasa Pura I)

Selama periode Januari hingga September 2022, bandara AP I dengan pergerakan penumpang terbanyak adalah Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali di urutan pertama dengan jumlah 8.186.696 pergerakan penumpang pesawat. Dari angka itu, 5.664.091 adalah penumpang rute domestik, 2.480.407 pergerakan penumpang rute internasional, dan 42.198 pergerakan penumpang transit domestik.

Di urutan kedua adalah Bandara Juanda Surabaya dengan total 7.709.605 pergerakan penumpang pesawat udara, dengan rincian 6.745.282 pergerakan penumpang rute domestik, 486.662 pergerakan penumpang rute internasional, dan 477.661 pergerakan penumpang transit domestik.

Bandara Sultan Hasanuddin Makassar berada di urutan ketiga terbanyak dengan 7.140.029 pergerakan penumpang pesawat udara, dengan rincian 5.364.075 pergerakan penumpang rute domestik, 75.702 pergerakan penumpang rute internasional, dan 1.700.252 pergerakan penumpang transit domestik.

Baca Juga: September 2022, Bandara Soetta Jadi Bandara Tersibuk di ASEAN

3. Bandara Sultan Hasanuddin Makassar layani pergerakan pesawat terbanyak

36,9 Juta Penumpang Pesawat Lalu-Lalang di Bandara AP I Sepanjang 2022Patung Sultan Hasanuddin yang berada di dalam kompleks Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Maros. (IDN Times/Abdurrahman)

Untuk pergerakan pesawat udara, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar melayani jumlah terbanyak dengan 57.681 pergerakan pesawat udara, dengan rincian 57.349 pergerakan pesawat udara rute domestik dan 332 pergerakan pesawat udara rute internasional.

Bandara I Gusti Ngurah Rai melayani jumlah pergerakan pesawat udara terbanyak kedua dengan 57.478 pergerakan pesawat dengan rincian 43.733 pergerakan pesawat udara rute domestik dan 13.745 pergerakan pesawat udara rute internasional.

Di urutan ketiga adalah Bandara Juanda Surabaya dengan 55.964 pergerakan pesawat udara, dengan rincian 52.771 pergerakan pesawat udara rute domestik dan 3.193 pergerakan pesawat udara rute internasional.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya