Sedikit Lagi, Holding IDSurvey Bakal Dapat Pengakuan Dunia

BKI kejar pengakuan badan klasifikasi internasional

Jakarta, IDN Times - PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) BKI sebagai induk Holding BUMN jasa survei atau IDSurvey sedang memenuhi kriteria untuk dapat diterima sebagai anggota International Association of Classification Societies (IACS) atau perhimpunan Badan Klasifikasi kelas dunia.

Baru-baru ini, BKI mengantongi Statement of Compliance (SOC) terhadap pemenuhan IACS Quality System Certification Scheme (QSCS) atas audit yang dilakukan oleh The British Standards Institution (BSI) selama 2022.

"SOC QSCS yang didapatkan oleh BKI pada 31 Januari 2023 ini menjadi pengawal tahun yang baik bagi BKI karena klasifikasi sebagai core business perusahaan semakin diperkuat dengan capaian SOC QSCS," kata Direktur Utama IDSurvey, Arisudono Soerono, dalam keterangan resmi, Jumat (3/2/2023).

1. BKI jadi perusahaan klasifikasi kelas dunia

Sedikit Lagi, Holding IDSurvey Bakal Dapat Pengakuan DuniaHolding BUMN jasa survei IDSurvey. (dok. YouTube IDSurvey)

Arisudono mengatakan, BKI akan menjadi perusahaan klasifikasi kelas dunia setelah berhasil menjadi anggota IACS.

“Pencapaian ini membuktikan bahwa BKI mampu bersaing di kancah global,” tutur Arisudono.

Baca Juga: Percepat Penyelesaian Lahan KEK Mandalika, Gubernur Temui Wamen BUMN

2. Pemenuhan kriteria anggota IACS juga dilakukan dengan audit kantor cabang

Sedikit Lagi, Holding IDSurvey Bakal Dapat Pengakuan DuniaProses audit PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) BKI untuk pemenuhan IACS Quality System Certification Scheme (QSCS).

Selama 2022, BKI melakukan pemenuhan terhadap QSCS dengan melaksanakan sejumlah kegiatan Office Audit serta Vertical Contract Audit (VCA) di beberapa kantor cabang BKI di antaranya Batam, Surabaya, Banten, Belawan, Jakarta, Semarang, dan Samarinda.

Direktur Operasi IDSurvey, R. Benny Susanto, mengatakan audit dilakukan secara menyeluruh oleh insan-insan perusahaan.

“Capaian ini tidak dapat dicapai tanpa adanya kinerja yang apik dari rekan-rekan surveyor yang berkompeten serta seluruh elemen yang terjun langsung dalam proses ini. SOC QSCS ini menjadi gerbang untuk pemenuhan persyaratan IACS lainnya yang akan dilalui oleh BKI. Kami optimis BKI dapat mencapai capaian tertinggi dan mampu bersaing di kancah global,” ujar Benny.

3. BKI kejar pengakuan internasional

Sedikit Lagi, Holding IDSurvey Bakal Dapat Pengakuan DuniaProses audit PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) BKI untuk pemenuhan IACS Quality System Certification Scheme (QSCS).

BKI sendiri adalah satu-satunya badan klasifikasi milik Indonesia yang tengah berupaya mendapatkan pengakuan internasional.

“Tentunya mohon dukungan penuh dari seluruh pihak baik stakeholder dan pelanggan (ship owner) agar kedepannya BKI makin berkembang dan memperkuat bisnis klasifikasi sehingga menjadi Badan Klasifikasi yang semakin berkelas dunia,” ucap Benny.

Baca Juga: Erick Sebut BUMN Bukan Lagi Menara Gading yang Tak Tersentuh

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya