6 Cara Memulai Bisnis Baju Desain Sendiri, Siap Berkreasi?

Begini tipsnya bisa mulai bisnis fashion kamu sendiri

Jakarta, IDN Times – Usaha di bidang fashion terbilang sebagai bisnis yang susah-susah gampang. Susah karena butuh kreativitas dan keahlian yang memumpuni agar dapat berkompetisi dengan produk lain. Tapi, usaha ini juga terbilang gampang karena kita bisa memulainya dengan modal yang tidak terlalu besar.

Bagi kamu yang punya minat besar untuk mendesain baju sendiri, kamu bisa menjadikannya bisnis yang menjanjikan lho! Tapi tentu tidak cukup hanya mengandalkan kemampuan menciptakan desain yang trendy saja.

Bagi kamu yang berniat memulai bisnis fashion, dilansir dari laman Go Biz, berikut tips supaya usaha kamu tidak tekor dan meraih keuntungan besar!

Baca Juga: 5 Cara Membuat Hashtag agar Bisnis Kamu Makin Ngetop

1. Lakukan riset produk

6 Cara Memulai Bisnis Baju Desain Sendiri, Siap Berkreasi?Pexels.com/ Teona Swift

Riset menjadi bagian terpenting dalam memulai bisnis, begitu pula bisnis fashion. Kamu harus mencari tahu apa yang menjadi keunggulan produk kamu dan apa yang diminati pasar.

Kamu juga harus mencari tahu harga dari kebutuhan dasar, termasuk harga kain, sablon, biaya promosi, dan lain-lain.  

2. Kenali tren dan target pasar

6 Cara Memulai Bisnis Baju Desain Sendiri, Siap Berkreasi?Ilustrasi belanja barang-barang yang sedang tren. (Pexels.com/Gustavo Fring)

Fashion adalah salah satu industri yang sangat dinamis. Tren setiap bulan bisa saja berbeda, tidak sampai satu tahun. Nah, di antara bagian riset adalah kamu harus mengetahui tren pasar.

Untuk mengetahuinya, kamu bisa melihat tren di media sosial, menggunakan survei konsumen, dan membandingkan jumlah penjualan di beberapa e-commerce.

Selain tren, kamu juga harus menentukan target pasar. Hal ini penting karena pakaian anak-anak tentu berbeda dengan pakaian orang dewasa. Pakaian yang digunakan oleh ibu-ibu tentu berbeda dengan pakaian bapak-bapak.

Kamu bisa menentukan hal ini dengan riset pangsa pasar. Bisa juga ditentukan dengan tingkat kreativitas kamu, apakah kamu mampu membuat desain yang menarik untuk generasi millennial, atau kamu pandai mix-and-match bahan serta warna.

Baca Juga: Bingung Cari Ide Bisnis? 3 Bisnis Ini Bisa Laku Setiap Hari Lho!

3. Kenali kompetitor bisnis

6 Cara Memulai Bisnis Baju Desain Sendiri, Siap Berkreasi?Pexels.com/Vlada Karpovich

Ketika kamu berkecimpung di dunia usaha, pastikan kamu mengenali kelebihan dan kekurangan produk yang ingin kamu jual, begitu pula dengan produk milik kompetitor.

Ada banyak hal yang bisa kamu cari tahu, mulai dari bahan pakaian, harga, desain, motif sablon, hingga cara promosi. Jika kamu sudah mengenali semuanya, maka kamu bisa menentukan harga yang pas untuk produk kamu.

Ingat, boleh saja kamu menjualnya dengan harga yang relatif mahal, tapi pastikan kualitasnya unggul dibanding produk lain.

4. Tentukan konsep bisnis

6 Cara Memulai Bisnis Baju Desain Sendiri, Siap Berkreasi?Pixabay/FirmBee

Menentukan konsep bisnis bisa menjadi keunggulan produk yang kamu jual. Dengan kata lain, kamu harus menawarkan apa yang tidak ditawarkan oleh pesaing, seperti apakah bisa dikembalikan jika salah ukuran, apakah pembeli bisa request desain, atau apakah ada bonus jika membeli sejumlah barang.

Ada beberapa tips yang bisa membuat produk kamu terlihat menonjol, salah satunya adalah menawarkan desain yang menarik. Buatlah desain baju yang bisa menjadi ciri khas atau gaya kamu.

Baca Juga: 5 Cara Memulai Bisnis dengan Modal Rp1 Juta

5. Kerja sama dengan distributor bahan

6 Cara Memulai Bisnis Baju Desain Sendiri, Siap Berkreasi?ANTARA FOTO/Muhammad Bagus Khoirunas

Ketersediaan bahan merupakan modal penting untuk memulai bisnis ini. Kerja sama dengan distributor sangat diperlukan supaya kamu tidak kehabisan bahan. Di sisi lain, kerja sama yang berkepanjangan juga memungkinkan kamu memperoleh harga bahan yang lebih rumah.

Konsistensi bahan bisa menjadi nilai plus dan memberikan kesan pertama yang baik kepada pelanggan. Dengan begitu, mereka akan terus membeli produk kamu.

6. Promosikan produk kamu

6 Cara Memulai Bisnis Baju Desain Sendiri, Siap Berkreasi?Ilustrasi bermain medsos (Unsplash.com/Plann)

Hal lain yang tidak kalah penting adalah promosi produk. Promosi yang paling mudah adalah lewat media sosial, seperti contohnya Instagram atau TikTok. Terlebih, dua media sosial itu sudah menghadirkan fitur untuk mempermudah pelanggan belanja.

Sambil promosi, kamu bisa sekaligus menjual produk baju. Tak perlu ragu juga jika mau membuat promosi diskon launching produk baru, potongan harga, voucher, gratis ongkir, dan lainnya. 

Memulai bisnis fashion dengan desain yang dibuat sendiri tidak membutuhkan modal yang terlalu banyak. Sebab, kamu tidak perlu mengajak desainer untuk membuatnya. Kemungkinan kamu hanya akan mengeluarkan modal untuk membangun tempat usaha, promosi, dan peralatan yang dipakai untuk memproduksi baju. 

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya