Indonesia Jadi Tuan Rumah G20, Bagaimana Milenial Harus Menyikapinya?

Kalian punya peranan penting loh, milenials!

Guys, udah tahu belum? Tahun ini akan ada agenda penting dan besar yang diselenggarakan di Indonesia, lho. Yups, Indonesia sudah secara resmi ditunjuk sebagai tuan rumah atau pemegang Presidensi G20 yang dimulai dari 1 Desember 2021 hingga November 2022. Keren banget! 

Kita patut berbangga, guys, sebab terpilihnya Indonesia sebagai pemegang Presidensi G20 tidak semata-mata sembarang pilih saja. Selain merupakan negara berkembang pertama yang memegang presidensi di ASEAN, momen ini sekaligus merupakan bentuk pengakuan dan apresiasi terhadap Indonesia di mata dunia.

Nah, kamu mungkin bertanya apa sih pentingnya G20 bagi Indonesia? Bagaimana agenda global ini sesungguhnya melekat dengan keseharian masyarakat, khususnya kalangan milenial? Atau lebih pentingnya lagi; bagaimana kita sebagai milenial seharusnya menyikapinya?

Yuk, kita cari tau bareng-bareng!

1. Pahami dulu tentang G20 dan manfaatnya bagi Indonesia

Indonesia Jadi Tuan Rumah G20, Bagaimana Milenial Harus Menyikapinya?Indonesia Menjadi Presidensi G20 di Tahun Ini dengen Tema "Recover Together, Recover Stronger" (www.kemenkeu.go.id)

Sebelum mengambil sikap, baiknya kamu pelajari terlebih dahulu tentang G20. Bagi yang belum tahu, G20 atau Group of Twenty merupakan forum kerja sama multilateral yang beranggotakan 19 negara plus Uni Eropa (EU). Grup ini beranggotakan Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Indonesia, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Republik Korea, Rusia, Perancis, Tiongkok, Turki, dan Uni Eropa.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada 11 negara maju dan 9 negara berkembang di dalam forum G20. Wempi Saputra, Staf Ahli Menteri Keuangan Bidang Ekonomi Makro dan Keuangan Internasional, menyebutkan bahwa kita patut berbangga karena Indonesia termasuk di dalam anggota G20. "Indonesia GDP nya kira-kira ke-16. Sudah lebih dari 1 triliun US dolar atau kalau dirupiahkan itu 16 ribu triliun rupiah", ungkapnya di webinar  IDN Times x Kemenkeu RI beberapa waktu lalu.

G20 kerap kali juga disebut sebagai forum adidaya, sebab forum ini merepresentasikan lebih dari 75% perdagangan global, 60% populasi bumi serta 80% PDB dunia, loh. Adapun rapat besar di G20 ini dibagi menjadi 2 jalur, yaitu Sherpa Track dan Finance Track. Singkatnya, Sherpa Track membahas isu-isu pembangunan, seperti pendidikan, kesehatan, digital ekonomi. Sementara Finance Track membahas isu di bidang moneter, fiskal dan sektor keuangan.

Lantas apa manfaat yang didapatkan Indonesia sebagai tuan rumah G20? Bisa dikatakan, bahwa ini merupakan momentum yang banyak membawa dampak positif, khususnya dalam pemulihan aktivitas perekonomian Indonesia. Terpilihnya Indonesia sebagai presidensi G20 menunjukkan persepsi yang baik atas resiliensi ekonomi Indonesia terhadap krisis pandemi ini.

Selain itu, dengan adanya agenda-agenda pertemuan G20 di Indonesia juga menjadi momentum untuk mempromosikan pariwisata beserta produk asli Indonesia kepada dunia internasional. Tentunya ini secara langsung juga dapat membantu menggerakkan roda ekonomi di Indonesia.

Nah, selanjutnya adalah tentang bagaimana Indonesia bisa mengoptimalkan semua manfaat tersebut dengan baik.

2. Cari tahu manfaat yang ditujukan untukmu dan optimalkanlah manfaat tersebut bagi dirimu dan sekitar

Indonesia Jadi Tuan Rumah G20, Bagaimana Milenial Harus Menyikapinya?ilustrasi seseorang sedang memberikan vaksin (unsplash.com/Mat Napo)

Hadirnya G20 di Indonesia memberikan manfaat di dalam negeri, tak terkecuali bagi milenials. Yups, agenda mengenai ekonomi digital juga akan dibahas di dalam Pertemuan G20. Salah satu tujuannya adalah untuk melakukan upaya pemberantasan akses negatif seperti adanya pinjaman online ilegal yang sempat meresahkan masyarakat kita.

Selain itu, moment pertemuan G20 ini juga berkaitan dengan pemastian akses vaksin COVID-19, bahwa generasi milenial di Indonesia bisa mendapatkannya secara merata. Kalangan muda juga penting loh untuk mendapatkan vaksin, sebab belakangan diberitakan bahwa ada kasus orang yang tertular tanpa gejala atau biasa disebut OTG.  Nah, siapa yang belum dapat vaksin? Jangan lupa optimalkan manfaat tersebut ya! 

3. Pelajari mega tren isu yang akan dibahas di G20 2022

Indonesia Jadi Tuan Rumah G20, Bagaimana Milenial Harus Menyikapinya?ilustrasi pencemaran udara oleh kegiatan operasional pabrik (unsplash.com/Chris LeBoutillier)

Meskipun di forum G20 nanti akan ada banyak pembahasan penting, namun perlu kamu ketahui bahwa ada megatren isu di G20 yang butuh atensi lebih dari milenial, lho. Isu tersebut adalah terkait transformasi digital dan perubahan iklim.

Isu transformasi digital menjadi sangat penting, terutama sejak pandemi. Maka dari itu, kita harus mengubah mindset menjadi digital-minded, menciptakan sebuah karya atau usaha yang bisa memberikan dampak pada masyarakat. Di lain sisi, kita juga perlu membantu untuk meningkatkan kemampuan literasi digital masyarakat.

Sementara terkait perubahan iklim, Indonesia berkomitmen untuk menggunakan transisi energi yang lebih ramah lingkungan dengan menggunakan teknologi yang mampu mendorong produksi berbasis ekonomi hijau.

Sebagai generasi yang disebut tech-savvy dan peduli lingkungan, maka tentu saja pemerintah menaruh harapan besar terhadap milenial untuk berpartisipasi secara aktif dan berkelanjutan.

4. Sudah paham dengan isunya? Yuk, dukung dan ambil peranmu!

Indonesia Jadi Tuan Rumah G20, Bagaimana Milenial Harus Menyikapinya?ilustrasi seseorang sedang membuat rencana untuk mencapai misinya (unsplash.com/Austin Distel)

Setelah memahami secara komprehensif mengenai mega tren isu yang dibahas di forum G20, selanjutnya kamu bisa menjabarkan langkah-langkah partisipatif yang bisa kamu lakukan dan untuk isu apa.

Pahami dulu tentang apa itu transformasi digital, sebab generasi milenial memiliki peran krusial dalam menggerakkan transformasi digital demi mewujudkan pemerataan ekosistem digital positif di Indonesia. Intinya, lakukanlah apa yang bisa kamu lakukan, dimulai dari langkah kecil dan bertahap hingga langkah besar. 

5. Bersama lebih baik, yuk ajak temanmu berkontribusi dan jangan lupa kawal terus perkembangan isunya

Indonesia Jadi Tuan Rumah G20, Bagaimana Milenial Harus Menyikapinya?ilustrasi sebuah kolaborasi sekumpulan orang untuk mencapai misi bersama (unsplash.com/Hannah Busing)

Megatren isu yang dibahas di G20 tahun ini merupakan isu yang krusial dan fundamental, sehingga tidak akan bisa terwujud jika tidak dilakukan secara bersama-sama serta menyeluruh. Maka dari itu, penting bagi kita para milenials untuk bergerak membangun awareness dan take action mulai dari sekeliling kita demi mewujudkan visi yang besar ini. 

Dengan optimisme dan kepedulian yang nyata, maka tujuan itu pasti bisa terwujud. Terlebih dengan hadirnya peran pemerintah dalam pengembangan program, inisiasi dan regulasi yang mendukung.

Tapi langkahmu tak berhenti di situ ya, guys. Sebagai generasi yang kritis, maka kamu harus turut serta mengawal perkembangan isu-isu tersebut, khususnya isu yang melekat dengan kehidupan kalian. Sebab kalianlah yang akan menentukan masa depan negeri ini, kontribusi dari kalian sangatlah berarti bagi kemajuan negeri ini.

Nah, itu dia cara milenials yang cerdas harus menyikapi hadirnya forum G20 di Indonesia ini. Mari kita maknai dan manfaatkan momen ini dengan cara yang cerdas dan bijak ya, milenials!

Baca Juga: Serba-serbi G20 hingga Indonesia Jadi Tuan Rumah Presidensi 2022

Widi Widuri Photo Verified Writer Widi Widuri

Your word is your sword. / Find me on Instagram: @wiwistew

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya