Ingin Jadi Millennial Kaya? Ini 5 Strategi Menghemat Uang 

Millennial kerap disebut boros dan tidak bisa atur uang

Jakarta, IDN Times - Siapa yang tidak kenal dengan sebutan millenials? Sebutan ini sudah menempel pada anak-anak muda zaman sekarang. 

Beberapa pakar mencoba memahami karakter generasi millennial yang disebut berbeda dari generasi lainnya. Salah satu cap yang melekat pada generasi ini adalah boros dan tidak pandai mengelola keuangan. Benarkah?

Dilansir dari CNBC dan penelitian terbaru dari Bank of America, ada dua jenis millenial. Pertama adalah yang menghemat banyak. Kelompok ini hanya satu dari enam millenial (usia 23-37). Kelompok ini memiliki tabungan US$100.000 atau lebih dalam rekening mereka. 

Kelompok kedua, millennial yang tidak memiliki tabungan yang banyak. Tahun lalu, ada 67 persen dari millennials muda (usia 18-24) yang memiliki tabungan kurang dari US$1.000 dalam rekening mereka. Dari persentase tersebut, 46 persen bahkan tidak memiliki tabungan sama sekali.

Meski bukan yang terpenting, tabungan adalah hal yang wajib kamu punya. Sebab, banyak hal yang menopang kehidupan harus dibayar dengan uang kan? 

Nah, jika kamu ingin menjadi millennial kelompok pertama dan kaya di usia muda, lakukanlah. Kamu bisa mengikuti lima strategi ini. 

1. Perhatikan pengeluaran selama 3-6 bulan yang lalu

Ingin Jadi Millennial Kaya? Ini 5 Strategi Menghemat Uang Unsplash.com/rawpixel

Ada dua cara untuk menjadi kaya, yaitu dengan menghasilkan lebih banyak atau mengeluarkan lebih sedikit. Jika kalian mengeluarkan uang lebih banyak dari pada biasanya cobalah ambil waktu dan audit pengeluaran sebelumnya. 

Coba kamu perhatikan laporan pengeluaran dalam kartu kredit atau debit (buku tabungan) selama 3-6 bulan yang lalu. 

Tandai pengeluaran-pengeluaran seperti belanja, makan, berpergian dan lain-lain. Lalu coba pikirkan cara untuk mengurangi pengeluaran dari masing-masing kategori tersebut. 

Coba juga untuk perhatikan hal-hal kecil seperti tagihan listrik. Pemotongan biaya secara kecil-kecilan mungkin terlihat tidak berarti, namun jika kamu terlatih untuk melakukan ini secara terus-terusan, kamu akan kaget. Karena kamu akan menemukan beberapa ratus ribu rupiah yang terbuang setiap bulannya.

2. Ambil 10-20 persen dari penghasilan

Ingin Jadi Millennial Kaya? Ini 5 Strategi Menghemat Uang money-rates.com

Strategi nomor dua ini harus disiplin kamu lakukan. Sisihkan 10 hingga 20 persen dari penghasilan kamu dan masukkan ke rekening tabungan. 

Bagi kamu yang baru mendapat pekerjaan dengan gaji staf fresh graduate, strategi ini mungkin akan sulit di awal. Namun, yakinlah kamu akan kaget melihat tabunganmu yang terus membengkak.

Ratusan ribu rupiah akan menjadi juta, puluhan juta, dan seterusnya. Kuncinya hanya satu: disiplin. 

3. Bukanlah rekening untuk pensiun

Ingin Jadi Millennial Kaya? Ini 5 Strategi Menghemat Uang unsplash.com/Michael Longmire

Jika tempat kalian bekerja tidak memiliki rencana atau fasilitas dana pensiunan maka cobalah buka rekening khusus untuk menabung saat kalian pensiun. 

Jangan kamu pikir pensiun masih lama, sehingga tidak perlu disiapkan. Dengan segala kesibukan kamu, tak terasa waktu seolah berjalan cepat lho. 

Cobalah untuk terapkan pemikiran seperti ini karena setoran-setoran kecil ke dalam rekening khusus tersebut bisa menghasilkan jutaan rupiah.

Baca Juga: 1 Persen Warga Indonesia Kuasai Hampir 50 Persen Kekayaan Nasional

4. Cobalah bermain saham

Ingin Jadi Millennial Kaya? Ini 5 Strategi Menghemat Uang Unsplash/rawpixel

Bagi kamu yang berani, bisa melirik investasi di bidang saham. Kamu bisa mengunduh aplikasi untuk bermain saham untuk berinvestasi. 

Jika masih coba-coba, kamu bisa main saham millik perusahaan milik negara yang terbuka.   

5. Jangan habiskan semua penghasilan

Ingin Jadi Millennial Kaya? Ini 5 Strategi Menghemat Uang youtube.com/TheSorryGirls

Jika kalian memiliki dua pekerjaan atau lebih (pekerjaan sampingan) cobalah untuk tidak menghabiskan penghasilan dari satu pekerjaan tersebut. 

Contoh, kamu adalah orang yang bekerja di kantor dengan siklus kerja jam 9 pagi hingga 5 sore dan bekerja menjadi penulis di internet atau menjadi copywritter.  Maka tabunglah penghasilan anda sebagai copywritter.

Jangan sampai, karena ada penghasilan tambahan, gaya hidup kamu juga ikut makin mahal. Justru gaya hidup kamu tidak perlu berubah. 

Dengan cara seperti itu maka kamu akan menghemat lebih banyak. 

Baca Juga: Millennials, Ini 6 Hal Penting yang Wajib Kamu Utamakan di Umur 20an

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya