7 Cara Cek Saldo e-Money Mandiri, Mudah dan Cepat

Baca ini supaya kamu tahu!

Bagaimana cara cek saldo e-Money Mandiri? Bank Mandiri menyediakan beberapa metode yang mempermudah pengguna e-Money Mandiri untuk mengecek saldo.

Caranya cukup mudah karena dapat dilakukan secara online melalui aplikasi Livin' by Mandiri dengan smartphone ber-NFC. Selain itu, pengguna juga bisa cara cek saldo e-Money Mandiri di mesin ATM ataupun di merchant yang telah bekerja sama dengan Bank Mandiri.

Penasaran bagaimana caranya? Yuk simak langkah-langkah cara cek saldo e-Money Mandiri yang telah dirangkum IDN Times.

1. Cara cek saldo e-Money di HP via Livin' by Mandiri

7 Cara Cek Saldo e-Money Mandiri, Mudah dan CepatAplikasi Livin by Mandiri. (agoaga.com)

Cara cek saldo e-Money Mandiri yang pertama adalah dengan aplikasi Livin' by Mandiri. Berikut ini langkah-langkah yang dapat diikuti:

  • Buka aplikasi Livin' by Mandiri
  • Login dengan User ID dan Password atau login dengan sidik jari yang telah terdaftar
  • Pilih icon e-Money
  • Tempel kartu e-Money di belakang ponsel (pastikan terdapat fitur NFC di ponsel anda)
  • Tahan kartu di belakang ponsel hingga cek dan update saldo selesai
  • Jumlah saldo kartu e-Money anda akan muncul

2. Cek saldo e-Money Mandiri lewat Hp via LinkAja

7 Cara Cek Saldo e-Money Mandiri, Mudah dan Cepatpotret menggunakan aplikasi digital Link Aja (telkomsel.com)

Cara cek saldo e-Money Mandiri yang selanjutnya adalah lewat aplikasi LinkAja. Berikut caranya:

  • Aktifkan fitur NFC di HP
  • Buka aplikasi LinkAja
  • Pilih menu ‘Kartu Uang Elektronik
  • Pilih ‘Cek Saldo’
  • Pilih jenis kartu e-Money yang ingin kamu cek
  • Tempelkan kartu e-Money pada sensor NFC atau belakang HP

3. Cara cek saldo e-Money di Tokopedia

7 Cara Cek Saldo e-Money Mandiri, Mudah dan CepatKampanye Tokopedia, Selalu Ada Selalu Bisa (Dok. Tokopedia)

Cara cek saldo e-Money Mandiri yang ketiga adalah via aplikasi Tokopedia. Berikut ini adalah caranya.

  • Aktifkan fitur NFC di HP
  • Buka Aplikasi Tokopedia
  • Pilih Menu Tagihan
  • Klik e-Money
  • Klik 'Cek Saldo'
  • Tempelkan kartu e-Money Mandiri di belakang HP
  • Saldo e-Money Mandiri akan muncul

Baca Juga: 5 Cara Top Up e-Money Mandiri, Mudah dan Banyak Pilihannya!

4. Cara cek saldo e-Money Mandiri di Shopee

7 Cara Cek Saldo e-Money Mandiri, Mudah dan CepatLogo Shopee (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Cara cek saldo e-Money Mandiri yang selanjutnya adalah dengan aplikasi Shopee. Kamu bisa mengikuti cara sebagai berikut.

  • Aktifkan fitur NFC di HP
  • Buka aplikasi Shopee
  • Pilih menu Pulsa, Tagihan, & Hiburan
  • Klik Uang Elektronik
  • Klik Update Saldo
  • Pilih e-Money Mandiri
  • Tempelkan kartu e-Money Mandiri di belakang HP
  • Saldo e-Money Mandiri akan muncul

5. Cara cek saldo e-Money Mandiri di ATM

7 Cara Cek Saldo e-Money Mandiri, Mudah dan CepatIlustrasi Antre di ATM (IDN Times/Mardya Shakti)

Cara yang selanjutnya adalah dengan cek saldo e-Money Mandiri di ATM Mandiri.

  • Klik tombol hijau (Accept) di mesin ATM Mandiri
  • Pilih menu e-Money Mandiri pada layar monitor
  • Pilih menu INFORMASI SALDO pada layar monitor untuk melihat sisa saldo pada kartu mandiri e-Money anda
  • Tempel kartu mandiri e-Money di tempat yang telah disediakan dan saldo akan terlihat pada layar monitor

6. Cara cek saldo e-Money tanpa NFC

7 Cara Cek Saldo e-Money Mandiri, Mudah dan CepatIlustrasi Nasabah menggunakan layanan internet banking BRI (idntimes.com/Bank BRI)

Cara cek saldo e-Money Mandiri juga bisa dilakukan menggunakan HP tanpa fitur NFC. Caranya adalah sebagai berikut.

  • Buka internet banking yang kamu miliki
  • Pilih menu Uang Elektronik
  • Pilih menu e-Money
  • Kemudian masukkan 16 digit nomor yang terdapat pada kartu e-Money kamu di kolom kosong yang tersedia
  • Lalu pilih kirim atau OK
  • Tunggu hingga notifikasi saldo e-Money muncul

7. Cara cek saldo e-Money di Bukalapak

7 Cara Cek Saldo e-Money Mandiri, Mudah dan CepatLogo Bukalapak (Website/bukalapak.com)

Cara cek saldo e-Money Mandiri selanjutnya bisa dilakukan via aplikasi Bukalapak. Caranya adalah sebagai berikut.

  • AktifkanfiturNFC di HP
  • Buka aplikasi Bukalapak
  • Pilih menu e-Money pada aplikasi
  • Tempelkan kartu e-Money Mandiri pada sensor NFC di HP

Baca Juga: Bank Mandiri Optimalkan Kopra by Mandiri

Topik:

  • Khairul Ilham
  • Yunisda D

Berita Terkini Lainnya