AXA Financial Luncurkan ASL, Apa Kelebihannya? 

Cocok nih untuk millennial

Jakarta,  IDN Times - AXA Financial Indonesia meluncurkan Axa Signature Link (ASL), sebuah produk asuransi yang diklaim simpel dan fleksibel sehingga sesuai untuk millennial. Ini adalah produk unit link dari jalur distribusi keagenan yang menawarkan proteksi menyeluruh dengan kesempatan pengembangan investasi yang optimal.

"Sejalan dengan misi kami untuk menjadi mitra perlindungan bagi nasabah dengan menyediakan solusi yang inovatif sesuai kebutuhan nasabah, kami meluncurkan AXA Signature Link," kata Niharika Yadav, Chief Executive Officer AXA Financial Indonesia, di Jakarta Senin (29/4).

2. Premi ASL Rp6 juta per tahun

AXA Financial Luncurkan ASL, Apa Kelebihannya? IDN Times / Auriga Agustina

Menurut Niharika, peluncuran produk ini didorong oleh prediksi perolehan premi yang meningkat pada 2019, baik dari premi link maupun tradisional. Berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), prediksi premi industri asuransi jiwa pada 2019 akan mencapai Rp257 triliun dengan rincian premi unit link Rp131 triliun dan premi tradisional Rp126 triliun.

Sebagai informasi, premi untuk produk ASL sebesar Rp6 juta per tahun. "Polis ini akan tetap aktif selama 10 tahun pertama, jika anda rutin membayarkan premi Rp6 juta setahun," kata Niharika.

3. Asuransi ASL memiliki delapan keunggulan

AXA Financial Luncurkan ASL, Apa Kelebihannya? IDN Times / Auriga Agustina

Dia pun mengatakan produk unit link ini memiliki manfaat asuransi tambahan yang dapat ditambahkan sesuai kebutuhan nasabah, di antaranya perlindungan usia hingga 100 tahun, alokasi positif di tahun pertama, dan 100 persen di tahun kedua.

Manfaat lainnya, kata dia, terdapat loyalitas sebesar 1 persen dari rata-rata nilai investasi selama 60 bulan terakhir dan akan diberikan sebagai penambahan unit pada nilai investasi mulai dari tahun ke 10 dan setiap lima tahun berikutnya sepanjang polis aktif.

"Polis fleksibel dalam hal top-up premi, cuti premi dan gratis biaya pengalihan,
serta adanya delapan pilihan jenis dana investasi yang dapat disesuaikan dengan profil risiko nasabah. Kita juga punya produk alternatif investasi di luar negeri (offshore), nantinya ASL akan diinvestasikan di Amerika Serikat dalam bentuk dollar," ucapnya.

4. Kondisi market akan mempengaruhi unit link ASL

AXA Financial Luncurkan ASL, Apa Kelebihannya? IDN Times / Auriga Agustina

Senada, Direktur AXA Financial Indonesia Cicilia Nina mengatakan unit link dilandasi oleh investasi sehingga jika market Indonesia drop, produk unit link akan terkena dampaknya. Maka dari itu, ASL juga diinvestasikan di AS.

"Karena Indeks Dow Jones pergerakannya terus berada dalam tren positif, sementara rupiah terus mengalami pelemahan," katanya.

Baca Juga: OJK Hentikan Kegiatan 235 Entitas Investasi Ilegal 

5. Produk ASL menarik untuk millennial

AXA Financial Luncurkan ASL, Apa Kelebihannya? IDN Times / Auriga Agustina

Nina mengatakan produk ASL sangat menarik untuk millennial, lantaran produk ini sifatnya simpel dan fleksibel.  Selain itu, nantinya nasabah bisa mengambil dan menambah saldonya kapan saja. Polis ASL tahun pertama biaya atas premi sebesar 65 persen dan alokasi investasi 35 persen.

"Millennial masih muda dan masih tahap awal membangun bisnisnya mana premi yang terjangkau akan menjadi gimik yang menyenangkan," ujarnya

Baca Juga: IMR 2019: Millennial Cenderung Gak Suka Menabung

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya