5 Tips Jitu Belanja untuk Tangkal Godaan Habiskan THR Sebelum Lebaran

Siap membelanjakan THR dengan cerdas tahun ini?

Saar mendapakan kabar jika THR sudah cair, maka hal itu membuat harimu lebih ceria jelang Lebaran. Tetapi, dompet yang menggendut bisa bikin nafsu belanja menjadi menggila. Apalagi ada banyak sekali promo yang digelar saat menjelang Lebaran, membuat dirimu tergoda untuk menghabiskan uang THR sebelum Lebaran.

Gak mau kan hal itu terjadi? Oleh karena itu, yuk simak ulasan berikut ini!

1. Membuat prioritas 

5 Tips Jitu Belanja untuk Tangkal Godaan Habiskan THR Sebelum LebaranPexels/energepic.com

Memang sangat senang rasanya, jika melihat rekeningmu yang menggendut setelah menerima gaji bulanan dan THR. Ketika melihat angka yang bertambah, tidak menutup kemungkinan jika kamu ingin membelanjakannya. Namun, bukan berarti jika dirimu bebas mengeluarkan uang untuk membeli hal-hal yang sebenarnya tidak dibutuhkan.

Untuk mengindarinya, maka kamu perlu membuat daftar prioritas kebutuhan yang harus dipenuhi untuk merayakan Lebaran. Alhasil, dirimu akan menjadi tahu, hal mana yang harus segera dipenuhi dan hal mana yang tidak perlu untuk dipenuhi.

2. Tentukan bujet belanja 

5 Tips Jitu Belanja untuk Tangkal Godaan Habiskan THR Sebelum LebaranPexels/Andrea Piacquadio

Hal selanjutnya yang perlu kamu lakukan adalah menentukan bujet yang diperlukan agar tidak kurang atau berlebihan saat berbelanja. Jika kamu mengambil uang di rekening, cobalah untuk pisahkan sesuai pos-pos pengeluaran.

Hal ini akan memudahkan dirimu untuk menyisihkan mana pengeluaran untuk kebutuhan Lebaran maupun belanja kebutuhan harian. Dengan cara ini juga akan membantumu untuk mengukur seberapa banyak uang yang sudah dibelanjakan.

3. Tinggalkan kartu debit atau kredit di rumah 

5 Tips Jitu Belanja untuk Tangkal Godaan Habiskan THR Sebelum LebaranPexels/Pixabay

Jika anggaran sudah dibuat, kini saatnya belanja. Ada baiknya untuk membawa uang cash yang diperlukan untuk membeli barang-barang yang ada dalam daftar prioritas. Ingat! Untuk tinggalkan kartu debit atau kredit yang bisa bikin kamu khilaf dan kalap belanja karena tinggal menggesekkan kartu ajaib tersebut.

Bila dirimu tergoda untuk membeli barang-barang di luar daftar atau anggaran, maka cobalah untuk tunggu hingga semua keperluan terpenuhi. Kemudian, barulah kamu dapat pikirkan kebutuhan lainnya dengan matang-matang untuk membelinya atau merelakannya.

Baca Juga: Bisa Nambah THR, 7 Aplikasi Penghasil Uang Saku yang Mudah dan Cepat

4. Cari promo diskon yang diperlukan 

5 Tips Jitu Belanja untuk Tangkal Godaan Habiskan THR Sebelum LebaranPexels/Andrea Piacquadio

Cobalah untuk manfaatkan gadget untuk mencari referensi di internet sebelum berbelanja. Karena, pada saat ini ada banyak pusat perbelanjaan atau merek-merek tertentu yang mengumumkan promo diskon yang akan digelar. Tentu saja hal ini akan memudahkan dirimu untuk menyusun bujet dan menghemat waktu, daripada menyusuri toko atau departemen satu per satu untuk mencari barang dengan harga yang lebih mudah.

Selain itu, cobalah pertimbangkan juga untuk berbelanja secara online yang lebih praktis dan hemat waktu, daripada harus berdesak-desakan dengan pembeli lainnya. Sehingga, kamu juga dapat membandingkan harga yang lebih murah saat membeli secara online maupun offline.

5. Cek barang yang akan dibeli 

5 Tips Jitu Belanja untuk Tangkal Godaan Habiskan THR Sebelum LebaranPexels/Burst

Memang terkadang barang-barang yang ditawarkan dengan potongan harga besar-besaran memiliki kualitas yang kurang bagus. Oleh karena itu, agar dirimu tidak menyesal, pastikan untuk mengecek barang yang akan dibeli.

Sebab jika ada sedikit kerusakan terjadi, maka hal itu membuat kamu harus mengeluarkan ekstra usaha dan uang, misalnya harus mencuci baju yang terkena noda atau menjahit kancing yang copot.

Nah, itu tadi ulasan mengenai 5 tips jitu belanja untuk tangkal godaan habiskan THR sebelum lebaran. Yuk, ikuti tips di atas!

Baca Juga: 10 Meme Nungguin THR Endingnya Bikin Nyesek, Lagi Kamu Alami Sekarang?

Berkat Prima Photo Verified Writer Berkat Prima

🤙

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya