5 Kebiasaan yang Dianggap Sepele Ini Mampu Menghemat Uang Pengeluaran

Jangan disepelekan lagi!

Hidup hemat untuk masa depan yang lebih cerah dan baik adalah impian bagi banyak orang. Tapi tidak sedikit orang yang gagal berhemat padahal sudah mati-matian untuk meminimalisir pengeluaran bulanan mereka.

Ada banyak faktor yang menjadi penyebabnya. Salah satunya adalah menganggap remeh 5 hal sepele berikut ini yang sebenarnya ampuh memangkas hampir setengah dari pengeluaran bulanan kamu.

1. Bawa bekal sendiri

5 Kebiasaan yang Dianggap Sepele Ini Mampu Menghemat Uang Pengeluaranpexels.com/EllaOlsson

Makan siang di luar emang praktis. Kamu cukup datang ke kantin, warteg atau restoran terdekat dan memesan makanan yang sesuai dengan budget kamu. Lebih praktis lagi kalau kamu mengutus langsung abang ojol buat beliin dan nganterin makan siang kamu langsung ke kantor lewat aplikasi yang ada di ponsel kamu.

Tapi bawa bekal dan minum sendiri bisa memangkas nyaris setengah dari uang yang kamu keluarin buat makan siang. Gak perlu masak yang ribet-ribet dan menyita banyak waktu seperti opor ayam dan rendang, kok. Cukup masak yang mudah-mudah aja seperti sandwich dan nasi goreng. Kamu pun akan terbiasa bangun lebih pagi dan bisa berangkat kerja atau ngampus dengan santai tanpa harus khawatir terjebak macet di jalan.

Boleh banget kok kalau kamu mau masak bekal kamu sekalian buat satu minggu ke depan. Jadi, kamu cukup mengambil bekal kamu dari kulkas dan menghangatkannya lewat microwave. Gak kalah praktis, kan?

2. Bawa minum sendiri

5 Kebiasaan yang Dianggap Sepele Ini Mampu Menghemat Uang Pengeluaranpexels.com/JopwellxPGA

Siapa di sini yang lebih milih beli air minum kemasan daripada bawa air minum sendiri dari rumah dengan alasan ribet dan bikin tas kamu nambah berat? Kalau iya, mari kita menghitung uang yang kamu keluarkan hanya untuk membeli air minum kemasan setiap bulannya.

Misalkan, setiap hari kamu membeli satu botol air kemasan seharga Rp5000,-. Dalam seminggu, kamu bisa mengeluarkan sekitar Rp35.000,-. Itu berarti, dalam satu bulan, kamu mengeluarkan Rp140.000,- hanya untuk air minum dalam kemasan.

Mari kita bandingkan dengan uang yang harus kamu keluarkan jika kamu membawa minum sendiri dari rumah yang jika habis bisa kamu isi ulang di kantor sepuasnya. Untuk mengisi ulang galon ukuran 19 liter, biasanya kita mengeluarkan uang sekitar Rp15.000,- dan itu cukup untuk kamu gunakan paling tidak selama satu minggu bahkan lebih. Dalam sebulan, kamu hanya perlu mengeluarkan Rp60.000,- untuk mengisi ulang air galon.

Itu artinya, jika kamu membawa minum sendiri dari rumah, kamu bisa memasukan Rp80.000,- ke dalam tabungan kamu. Lumayan kan bisa nambah-nambah modal buat nikahin si dia.

Baca Juga: 5 Tips Hemat Liburan ke Labuan Bajo, Dijamin Gak Bikin Tekor!

3. Mematikan lampu dan mencabut peralatan elektronik yang tidak dipakai

5 Kebiasaan yang Dianggap Sepele Ini Mampu Menghemat Uang Pengeluaranpexels.com/RodolfoClix

Selain menghemat energi, mematikan lampu di siang hari dan saat tidur serta mencabut peralatan elektronik yang sedang tidak digunakan ternyata mampu memangkas tagihan listrik kamu. Tidak setengahnya, tapi cukup untuk membuat tagihan listrik kamu menjadi lebih kecil dari bulan-bulan sebelumnya.

Jadi, setiap kali kamu sudah mengisi daya ponsel dan laptop kamu atau selesai menonton televisi, segera cabut kabelnya dari stop kontak. Itu karena kabel yang terus tersambung ke stop kontak sekali pun barang elektroniknya tidak sedang digunakan masih bisa menyedot listrik yang lumayan. Bisa dibilang, kamu lebih banyak membayar listrik yang terbuang sia-sia ketimbang listrik yang kamu gunakan.

Begitu juga dengan penggunaan AC dan kipas angin. Jika udara panas di rumah kamu masih bisa kamu toleransi, tidak ada salahnya untuk kamu menggunakan jendela sebagai AC alami.

4. Masak sendiri

5 Kebiasaan yang Dianggap Sepele Ini Mampu Menghemat Uang Pengeluaranpexels.com/rawpixel.com

Hampir sama seperti poin pertama, masak sendiri ternyata ampuh menghemat uang belanja kamu. Lebih hemat lagi kalau kamu belanja bahan makanan segar sekalian untuk satu minggu ke pasar tradisional atau supermarket.

Daripada kamu pesan makanan cepat saji yang kandungan gula dan lemaknya lumayan tinggi, mendingan masak sendiri. Jauh lebih sehat, bergizi, dan rasanya sesuai dengan selera kamu. Kamu juga bisa mempraktekkan video tutorial masak yang berseliweran di laman media sosial kamu dan mengasah skill memasak kamu.

Lumayan, bisa buat si dia dan calon mama mertua makin sayang sama kamu. Dan yang paling penting, dengan masak sendiri, kamu  akan merdeka dari mie instan yang selalu menemani kamu di akhir bulan.

5. "Ngopi" di rumah

5 Kebiasaan yang Dianggap Sepele Ini Mampu Menghemat Uang Pengeluaranpexels.com/HelenaLopes

Ngopi sekalian nongkrong bareng temen di kafe yang lagi hits memang mantap jiwa. Akan jauh lebih mantap jiwa jika kamu ngopi di rumah sambil nikmatin waktu istirahat kamu yang sangat terbatas. Menamatkan serial yang belum sempat kamu selesaikan karena kerjaan numpuk, sekedar kumpul-kumpul bareng keluarga, atau stalking mantan, misalnya.

Begini, saat ngopi di kafe biasanya kita harus membayar sekitar Rp 40.000,- untuk secangkir Cappucino. Uang segitu setara dengan 3-4 renceng kopi instan rasa Cappucino yang rasanya tidak terlalu berbeda dengan buatan barista. Cukup untuk stok ngopi selama sebulan penuh. Bahkan lebihan.

Di sisi lain, kamu masih bisa ketemu, ngobrol, dan ngegosip bareng temen-temen kamu di kantor atau di kampus. Wifi gratisan di kafe tempat biasa kamu nongkrong pun nggak secepat wifi yang ada di kampus atau kantor kamu yang bisa kamu gunakan lima hari dalam seminggu.

Gimana? Masih mau menganggap remeh hal-hal sepele yang justru bisa menghemat banyak uang pengeluaran bulanan kamu?

Baca Juga: 8 Tips Hemat ala Mahasiswa Biar Gak Nyusahin Orang Tua Terus

Febby Arshani Photo Verified Writer Febby Arshani

Akwoakwoakwoak

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya