6 Kebiasaan Millennial yang Bikin Susah Kaya, Yuk Diubah Sekarang!

Terlalu sering jajan boba dan makanan kekinian nih!

Pernah mengeluh karena merasa kondisi finansialmu yang tak pernah cukup? Merasa berapa pun gaji yang kamu terima, selalu saja kurang karena memenuhi kebutuhan hidup. Padahal sebenarnya, kamu wajib introspeksi diri karena bisa saja ada beberapa kebiasaan di bawah ini yang bikin kamu susah kaya. Apa saja itu?

1. Menabung tidak diprioritaskan, hanya kalau ada uang sisa

6 Kebiasaan Millennial yang Bikin Susah Kaya, Yuk Diubah Sekarang!unsplash.com/Sabine Peters

Apakah kamu selalu gak sempat menabung dengan alasan tak ada uang tersisa? Sebenarnya ini pola yang salah. Pasalnya, menabung itu diprioritaskan. Jadi ketika kamu menerima gaji bulanan, langsung potong dan sisihkan di rekening terpisah. Rekening ini wajib berbeda dari rekening kebutuhan bulanan, menghindari dananya kamu tarik sesuka hati.

Tenang, gak perlu takut ribet membuka rekening di bank, karena kamu sekarang bisa membuka tabungan di BCA mobile, #DibikinSimpel aja. Selain itu cara ini bisa dilakukan di mana saja, bahkan di tanggal merah sekalipun.

Cara praktisnya, siapkan smartphone dengan Android 4.4 atau iOS 8, pulsa satu kali SMS, kuota untuk video call sekitar 5-15 menit. Kemudian siapkan e-KTP dan email pribadi. Foto wajah dan e-KTP secara jelas tanpa tertutupi barang apa pun, jangan lupa juga untuk kirimkan foto tanda tangan yang sama dengan e-KTP ya.

Setelah itu kamu bisa verifikasi data lewat CS Halo BCA pada pukul 06.00 s/d 20.00. #JoinGenerasiSimpel dan #JoinGenerasiSimpelIDN, simple banget kan buka rekening di BCA?

2. Gak berani bilang 'tidak' pada ajakan teman

6 Kebiasaan Millennial yang Bikin Susah Kaya, Yuk Diubah Sekarang!unsplash.com/Alicia Steels

Generasi millennial memang terbiasa latah meniru segala hal yang sedang tren, apalagi ketika teman satu geng yang mengajak untuk mencoba sesuatu. Pasti ada ketakutan atau rasa gak nyaman untuk menolak ajakan teman.

Hasilnya, kamu terpaksa bilang 'iya' padahal sebenarnya dompet berkata 'tidak'. Mulai sekarang jujur deh pada diri sendiri sekaligus pada kondisi finansialmu. Jangan memaksakan diri hanya supaya bisa diterima di lingkungan tertentu.

Baca Juga: 5 Risiko Jika Kamu Tidak Punya Rekening Tabungan

3. Terlalu sering buka e-commerce, bahkan di akhir bulan

6 Kebiasaan Millennial yang Bikin Susah Kaya, Yuk Diubah Sekarang!unsplash.com/ Oleg Magni

Hayo, seberapa sering sih kamu membuka e-commerce setiap hari? Apakah kamu terbiasa membuka e-commerce dengan alasan cuci mata lalu tanpa sadar memasukkan barang incaran ke whistlist?

Kebiasaan ini terbilang toxic, karena nantinya setelah gajian kamu jadi tergoda untuk membayar barang incaranmu ini. Coba deh challenge dirimu sendiri untuk puasa e-commerce. Jangan impulsif dan tergoda membeli barang yang sebenarnya gak kamu butuhkan.

4. Langsung membelanjakan uang setelah gajian

6 Kebiasaan Millennial yang Bikin Susah Kaya, Yuk Diubah Sekarang!unsplash.com/Charles 🇵🇭

Hampir berkaitan dengan poin sebelumnya, ini juga jadi salah satu kebiasaan yang seharusnya dihentikan. Saat menerima gaji, jangan langsung merasa kaya dan bebas beli suka-suka.

Tanamkan pada diri sendiri bahwa kamu harus membayar cicilan dan kebutuhan bulananmu. Jika perlu, disiplin pada diri sendiri dan tetapkan nominal tertentu untuk berbelanja tiap bulan.

5. Terlalu banyak memberi 'reward' pada diri sendiri

6 Kebiasaan Millennial yang Bikin Susah Kaya, Yuk Diubah Sekarang!unsplash.com/Jacek Dylag

Penghargaan kepada diri sendiri itu penting demi mendongkrak motivasi dan membakar semangatmu. Namun, hal ini jadi terasa salah ketika kamu terlalu sering memberi 'reward' pada diri sendiri. Selain jadi gak terasa spesial lagi, kamu juga jadi makin boros dan membahayakan kondisi finansialmu.

6. Sering lapar mata dan jajan sesuka hati

6 Kebiasaan Millennial yang Bikin Susah Kaya, Yuk Diubah Sekarang!Unsplash.com/ Rosalind Chang

Seberapa sering kamu jajan dalam sehari? Beli kopi kekinian? Minuman boba? Atau camilan yang tengah menjadi hits? Memang sesekali jajan tidak salah, namun yang jadi masalah adalah ketika kamu gak bisa mengukur diri sendiri dan boros jajan tiap hari. Mungkin nominalnya terhitung kecil, namun coba dikalikan berapa kali kamu membelinya dalam sebulan? Bukankah lebih bermakna jika uang ini masuk tabungan?

Jadi gimana, ingin mengubah kebiasaan burukmu ini gak?

Baca Juga: 5 Tips Agar Keuangan Tetap Aman Meski Penampilan Selalu Stylish

Olivia Erwima Photo Verified Writer Olivia Erwima

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya