5 Hal Ini Bisa Dilakukan agar Kamu Memiliki Financial Habit yang Baik

Apakah kamu sudah menemukan metode yang tepat?

Financial habit merupakan sebuah istilah yang merujuk pada perilaku seseorang dalam mengelola laju keuangannya. Hal itu dilakukan agar kondisi keuanganmu bisa stabil sehingga tidak akan ada kekurangan finansial sebab kesalahan dalam mengelolanya.

Apakah kamu sudah menemukan cara agar bisa memiliki financial habit yang baik? Sebenarnya ada beberapa hal yang dapat dilakukan agar kamu bisa lebih bijaksana dalam mengelola uang. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai hal tersebut, simak pembahasan berikut ini, ya!

1. Senantiasa menggunakan prinsip 20/30/50 dalam mengelola keuangan

5 Hal Ini Bisa Dilakukan agar Kamu Memiliki Financial Habit yang Baikpexels.com/Lukas

Prinsip 20/30/50 merupakan sebuah metode yang dilakukan seseorang untuk membagi alokasi finansialnya. Prinsip ini biasanya akan membuat keadaan finansialmu lebih tertata karena semua uang berada pada tempat yang semestinya.

Pembagiannya adalah 20% dialokasikan ke tabungan atau investasi, 30% digunakan sebagai pemenuhan keinginan, dan 50% untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Coba praktikkan prinsip tersebut agar kondisi finansialmu bisa stabil.

2. Selalu berusaha untuk mencari penghasilan tambahan

5 Hal Ini Bisa Dilakukan agar Kamu Memiliki Financial Habit yang Baikpexels.com/ThisIsEngineering

Di samping mengharapkan gaji pokok, kamu perlu mencari penghasilan tambahan agar kondisi finansial mudah ditata. Hal itu karena pemasukkanmu akan melebihi limit yang sebelumnya telah ditetapkan sehingga kamu masih memiliki sisa uang untuk dana darurat.

Namun mencari penghasilan tambahan itu gak segampang membalikkan telapak tangan, lho! Jika kamu memilih untuk menjadi freelancer, dibutuhkan adanya kemampuan konsistensi yang tinggi agar hasilnya bisa terasa.

3. Membentengi diri untuk tidak berutang sedikit pun kepada orang lain

5 Hal Ini Bisa Dilakukan agar Kamu Memiliki Financial Habit yang Baikpexels.com/Quang Anh Ha Nguyen

Percaya deh kalau utang merupakan salah satu hal yang dapat membuat keseimbangan finansialmu menjadi terganggu. Coba bayangkan ketika di awal bulan kamu merasakan gajian, kebahagiaan yang didapatkan pasti akan bersifat sementara sebab tanggunganmu harus segera dibayarkan.

Maka dari itu mulai sekarang cobalah untuk menutup kemungkinan agar kamu tidak berutang. Hal tersebut bisa dilakukan dengan cara menjaga kondisi finansialmu agar tetap sehat.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Mengelola Keuangan meski Punya Gaji yang Pas-pasan

4. Senantiasa belajar terkait pengelolaan finansial di berbagai platform

5 Hal Ini Bisa Dilakukan agar Kamu Memiliki Financial Habit yang Baikpexels.com/cottonbro

Memanfaatkan teknologi untuk belajar finansial adalah hal yang sangat cerdas. Apalagi sekarang banyak akun media sosial yang memberikan financial advice secara gratis melalui konten. Beberapa contoh akun media sosial yang dimaksud antara lain finansialku_com, investashe_, dan masih banyak lagi.

Mulai sekarang coba gunakan kegiatan berselancarmu di media sosial untuk mempelajari hal-hal yang positif. Dengan melakukan hal tersebut, kamu pasti akan memiliki cara tersendiri agar kondisi finansial bisa stabil.

5. Tidak terlalu berlebihan dalam memberikan self-reward

5 Hal Ini Bisa Dilakukan agar Kamu Memiliki Financial Habit yang Baikpexels.com/Jonathan Borba

Memberikan self-reward merupakan sebuah hal yang wajib untuk dilakukan. Hal itu dilakukan semata-mata agar kamu bisa lebih semangat dalam mencari uang. Namun kamu juga harus ingat bahwa segala sesuatu yang dilakukan secara berlebihan itu gak baik.

Begitupula dalam memberikan self-reward, melakukan hal tersebut secara berlebihan akan membuat kondisi keuanganmu menjadi kritis. Maka dari itu mulai sekarang kamu harus perhitungkan secara matang terkait kondisi finansialmu sebelum memberikan self-reward.

Menjaga keadaan keuangan dengan memperbaiki financial habit merupakan sebuah hal yang wajib dilakukan. Belajarlah terkait pengelolaan keuangan mulai dari sekarang agar nantinya kamu bisa merasakan financial freedom.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Pantang Menunda-nunda dalam Belajar Mengelola Keuangan

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya