4 Financial Hacks agar Kondisi Keuanganmu Stabil, Coba yuk!

Agar keuangan lebih terkendali

Jakarta, IDN Times - Kondisi finansial yang tidak stabil memang bikin pusing. Finansial yang tidak stabil sendiri bisa terjadi karena adanya kondisi darurat dan lain sebagainya.

Namun, mengutip artikel di situs web Bank Mandiri, apabila kamu memiliki penghasilan tetap setiap bulan dan memiliki perencanaan keuangan yang konsisten maka kondisi finansial yang tidak stabil dapat dihindari.

Bagaimana jika sudah merencanakan keuangan tetap mengalami kebocoran atau dana darurat belum mencukupi saat terjadi keadaan darurat? Kamu bisa mengatasinya dengan financial hacks berikut ini!

Baca Juga: 5 Hal yang Bikin Kamu Sia-Sia Meski Punya Dana Darurat

1. Menerapkan frugal living

4 Financial Hacks agar Kondisi Keuanganmu Stabil, Coba yuk!ilustrasi bekal makan (pexels.com/Quang Anh Ha Nguyen)

Frugal living merupakan konsep di mana kita lebih menghargai dan bijak menggunakan uang serta lebih mengutamakan prioritas dalam keuangan. Dengan menerapkan prinsip hidup frugal, pengeluaran lebih terjaga sehingga pengeluaran di luar rencana keuangan dapat diminimalkan. Dengan begitu, keuangan kamu lebih stabil.

Kamu dapat memulai hidup frugal sesederhana mengurangi pengeluaran yang kurang dibutuhkan. Misalnya, dalam satu bulan kamu bisa mengunjungi kedai kopi sebanyak 10 kali maka kamu bisa menguranginya menjadi 4 sampai 5 kali saja dalam satu bulan. Kamu juga bisa mulai mebawa bekal makan siangmu dari hasil memasak menumu sendiri.

Baca Juga: 5 Kesalahan Umum yang Bikin Gagal Mengelola Tabungan

2. Mencari penghasilan tambahan

4 Financial Hacks agar Kondisi Keuanganmu Stabil, Coba yuk!Image by Lizziekalt From Pinterest.com

Alternatif ini bisa kamu lakukan jika kamu berkeinginan menambah tabungan terutama dana darurat. Jadi, ketika kondisi darurat terjadi maka keuangan kamu tetap stabil berkat dana darurat kamu cukup.

Nah, kamu bisa mulai mencari penghasilan tambahan sesuai passion kamu. Terdapat banyak pekerjaan sampingan yang bisa kamu kerjakan melalui platform online. Kamu juga bisa menjual barang-barang yang sudah tidak terpakai dan masih layak dijual.

3. Mengecek kesehatan finansial secara berkala

4 Financial Hacks agar Kondisi Keuanganmu Stabil, Coba yuk!Ilustrasi mencatat keuangan (pexels/Tima Miroshnichenko)

Perencanaan keuangan akan selalu berkontribusi dalam keberhasilan kamu mengelola keuangan. Sayangnya, sebagian orang belum mengecek apakah perencanaan keuangannya sudah tepat atau belum.

Cara mengetahui finansial kita sudah sehat atau belum bisa dilakukan dengan cara mengeceknya secara berkala. Kesehatan finansial dapat dilihat dari kesadaran kamu akan prioritas keuangan seperti tabungan, dana darurat, asuransi, investasi, dan lain-lain.

4. Meningkatkan literasi keuangan

4 Financial Hacks agar Kondisi Keuanganmu Stabil, Coba yuk!ilustrasi membaca buku (pexels.com/George Milton)

Selain mengecek kecerdasan finansial, kamu perlu menambah literasi keuangan agar ilmu keuangan yang kamu miliki dapat kamu aplikasikan dalam mengatur keuangan. Jadi, keuangan kamu nantinya bisa stabil.

Baca Juga: Biar Gak Boros, 5 Tips Mengatur Keuangan Rumah Tangga

Topik:

  • Hana Adi Perdana
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya