Mau Beli Rumah dengan KPR yang Prosesnya Cepat? Simak Caranya!

Dekoruma dan OCBC NISP kembangkan layanan all-in-one

Jakarta, IDN Times - Proses membeli rumah dengan pengajuran kredit pemilikan rumah (KPR) biasanya membutuhkan waktu yang lama, dan membutuhkan banyak pertemuan tatap muka. Nah, ada cara yang bisa mempercepat proses pemilihan rumah, pemilihan desain interior rumah, bahkan sampai pengajuan KPR.

Cara ini semuanya bisa dilakukan melalui akses digital. Tentunya, cara ini menjadi solusi bagi kamu yang mengurangi aktivitas ke luar rumah atau tatap muka selama pandemik COVID-19. Cara ini juga sangat cocok bagi generasi millennial yang melek digital (digital savvyI).

Baca Juga: Cara Mudah Menghitung Bunga KPR dengan Rumus Berikut

1. Pilah-pilih rumah secara virtual

Mau Beli Rumah dengan KPR yang Prosesnya Cepat? Simak Caranya!Ilustrasi beli rumah. (IDN Times/Anata)

Nah, kamu bisa melakukan proses pembelian rumah dari memilih unit yang diinginkan melalui sebuah layanan all-in-one shopping yang dikembangkan Dekoruma bekerjasama dengan Bank OCBC NISP melalui OCBC NISP Ventura. Inovasi ini membuat konsumen bisa membeli rumah dengan praktis.

Dikutip dari keterangan resmi OCBC NISP, Sabtu (30/10/2021), dengan layanan tersebut, calon pembeli tidak perlu menghubungi beberapa agen, waktu yang lebih singkat, plus kemudahan untuk sekaligus melakukan pembelian aksesoris perabotan rumah tangga sambil konsultasi ketika ingin memutuskan desain interior rumah.

Dekoruma dapat mencari dan merekomendasikan berbagai pilihan rumah karena bekerja sama dengan hampir seluruh pengembang properti tier 1 dan tier 2 di Indonesia. Perkembangan layanan digitalisasi tersebut dapat memudahkan konsumen ketika membeli rumah idaman secara kredit yang dapat diakses dengan mudah di platform e-commerce.

2. Konsumen bisa langsung ajukan KPR

Mau Beli Rumah dengan KPR yang Prosesnya Cepat? Simak Caranya!Ilustrasi Kredit Cicilan Rumah. (IDN Times/Aditya Pratama)

Tahap pengajuan KPR ini sering kali memakan waktu karena kadang kala memerlukan proses verifikasi ke beberapa pihak. Namun, dengan layanan tersebut, konsumen bisa melakukan proses pengajuan KPR hanya melalui satu pintu saja.

Dengan adanya inovasi digitalisasi ini pun juga tetap akan menjawab kekhawatiran calon pembeli terkait keamanan data ketika melakukan pendaftaran pengajuan KPR. Sebab, seluruh sistem kredit yang disediakan sesuai dengan keamanan sistem layanan yang digunakan oleh Bank sehingga dapat memberikan layanan perbankan yang prima kepada konsumen.

3. Proses pengajuan KPR tak sampai sebulan

Mau Beli Rumah dengan KPR yang Prosesnya Cepat? Simak Caranya!Ilustrasi Kredit Cicilan Rumah. (IDN Times/Aditya Pratama)

Dengan kerja sama Dekoruma dan OCBC NISP Ventura, konsumen bisa mengetahui harga, tipe rumah hingga simulasi kredit, dan proses pembelian dengan mengeklik tombol di perangkat elektronik. Konsumen akan dibantu untuk melakukan pemilihan sesuai anggaran atau budget dan lokasi yang diinginkan pembeli.

Apabila sudah ketemu unit yang cocok, sales agent akan merekomendasikan dan membantu proses pengajuan KPR dengan bank rekanan. Nah, proses ini hanya akan memakan waktu kurang lebih 2-3 minggu sampai mendapat kepastian dari pihak Bank. Selain itu, konsumen tidak perlu dealing dengan beberapa agen sales yang hanya memasarkan unit dari spesifik developer properti saja.

Baca Juga: Mau Beli Rumah? Kenali Dulu 7 Perbedaan KPR Subsidi dan Nonsubsidi Ini

4. Konsep all-in-one terus dikembangkan

Mau Beli Rumah dengan KPR yang Prosesnya Cepat? Simak Caranya!Ilustrasi Kredit Cicilan Rumah. (IDN Times/Aditya Pratama)

Tren all-in-one ini yang sedang dikembangkan juga adalah projek automated instant approval. Dengan demikian, konsumen tidak perlu lagi menunggu dan menerka-nerka apakah yang harus dilakukan untuk sukses mengajukan KPR. Ini akan memudahkan proses pembelian dan mempercepat perputaran customer dan mempersingkat lamanya proses yang dibutuhkan.

Dari kacamata venture capitalist, OCBC NISP Ventura melihat konsep yang di usung salah satunya oleh Dekoruma ini memiliki kelebihan tersendiri karena menjawab segala kesulitan (pain points) pada khususnya bagi para calon pembeli rumah pertama. Di mana pada praktiknya kerumitan proses pengajuan KPR dapat terakomodasi dengan inovasi konsep all-in-one.

"Yuk mulai melihat dan mempertimbangkan untuk memanfaatkan inovasi ini. Kamu bisa melakukan kredit produktif yang dapat menjadi solusi mengejar mimpi bisa mendapatkan rumah impian," kata Managing Director OCBC NISP Ventura, Darryl Ratulangi.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya