[PUISI] Monodi

Tak ada pelangi, kita bisa naik bianglala #IDNTimesFiction

Rebas-rebas lalu bianglala

Desember kau percaya ada

Menjadikan ia asa satu masa berikutnya

Lalu April baru ingat bila itu fatamorgana

 

Asa itu impresiku dalam monodi

Membuat malam lebih temaram

Hingga jadi delusi setiap dini hari

Pun hati ingin turut hanyut lalu karam

 

Berjalan sendiri ke sana adalah pilihanmu

Tak akan ada cela atau caci dari mulutku

Monodi ini hajatnya hanya untuk  bertanya 

Apa di sana sudah kau temukan bianglala?

Baca Juga: [PUISI] Secarik Puisi di Musim Kemarau

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Angger Dhestya Photo Verified Writer Angger Dhestya

Hanya manusia ciptaan Tuhan yang suka menulis sambil minum kopi. Instagram anggerds_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya