[PUISI] Ibu Sudah Kenyang, nak! 

Kata terima kasih tak akan mampu menandingi kasihnya

Suatu hari
Si kecil yang pintar
Membuat puisi ringan di atas kertas :

Benar kata syair, bahwa ibu adalah madrasah pertama
Benar kata lagu, bahwa ibu sepanjang masa
Kasih yang tiada kira
Juga sayang yang tak pernah sirna

Aku menyadari, bahwa ibu kadang berbohong dan berkata :
"Ibu sudah kenyang, makanlah nak!"
Lantas aku memakannya dengan lahap tanpa bahara
Lapar ibu disapu oleh diriku yang ceria

Demi anak, ia rela tersipu
Demi anak, ia kadang terlena oleh waktu
Deretan kata terima kasih
Tak cukup untuk membalas kasih
Kau hebat dan kuat!

Lantas ia menyimpannya secarik aksara dalam celana
Lalu memeluk kasihnya dengan erat
"I love you", katanya sembari berseri 

Baca Juga: [PUISI] Puisi Terakhir dari Aku yang Lelah untuk Kamu yang Lebih Lelah

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Muhammad Riyadi Nugraha Photo Verified Writer Muhammad Riyadi Nugraha

Memediasi pena untuk mengkspresikan sebuah rasa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya