[PUISI] Dunia Lu(i)ar

Inikah sebenar-benarnya beban negeri?

Telah lama, terlalu tenggelam dalam melankolis
Hingga ketinggalan kumpulan momen tragis sebab ulah si bengis
Bermula dari jenaka, berubah jadi asmara yang tak membahagiakan
Atau berawal dari tatap muka, berakhir dengan tergeletak tanpa nyawa
Sebegitu liarkah dunia luar?
Tanpa menghitung banyaknya usia
Tanpa memandang darah dagingnya ataukah bukan
Pun tinggi pangkat yang tampak dari bajunya
Momen tragis sama sekali tak mampu terelakkan
Jika nafsu telah melalapnya
Sedang sakitkah moral bangsa di negeri ini?
Dan inikah sebenar-benarnya beban negeri?
Hingga mulut ini pun tak segan berkata "miris"

Baca Juga: [PUISI] Terombang-ambing  

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Tika Nur Hasanah Photo Verified Writer Tika Nur Hasanah

should I go on (?).. @tikanh_26

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya