[Puisi] Kepada Langit

Sajak kepada langit yang rungsing

Kepada langit yang rungsing
Bersabarlah ini hanya setahun berapa kali saja
Kembang api yang dipersembahkan padamu
Hanyalah perayaan sekilas saja
Menandakan sambutan bahagia
Acara yang langka

Kepada jiwa-jiwa pengembara
Yang mencari muara ketenangan
Kebahagiaan dan segunung harapan
Tetaplah menganyam semoga
Walau sedang diselimuti tawa
Apalagi duka lara tak tahu kapan tiba?

Perayaan sekilas saja
Apa esok akan terus bahagia?
Setelah membuang memorian duka?
Langit menjawab dengan riuh rintik hujannya
Yang tak akan lupa daur memulangkannya pada samudera
Genangan kenangan bertemu satu penjamuan

Banyumas, 2020

Baca Juga: [PUISI] Toska Muda dan Merah Jambu

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Intan Hafidah NH Photo Writer Intan Hafidah NH

Menulis sampai ke Paris

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya