5 Menu Sarapan ala Bosnia-Herzegovina yang Sehat dan Mengenyangkan

Rasanya enak bikin waktu sarapanmu jadi lebih berharga

Ketika ingin berlibur ke Eropa, kira-kira kamu merencanakan untuk pergi ke mana? Prancis atau Belanda? Salah satu negara di benua Eropa, yakni Bosnia-Herzegovina merupakan salah satu negara yang patut untuk kamu jelajahi, lho.

Negara tersebut memiliki masyarakat yang mayoritasnya beragama Islam seperti di Indonesia. Jadi ketika ingin menyantap makanan di negara tersebut, kamu dengan mudah menemukan makanan halal dan tentunya enak. Kalau kamu pengin tahu, yuk cari tahu menu sarapan khas negara Bosnia-Herzegovina berikut ini.

1. Pura s lucinicom

5 Menu Sarapan ala Bosnia-Herzegovina yang Sehat dan Mengenyangkanpura s lucinicom (tasteatlas.com)

Pura s lucinicom adalah hidangan tradisional Herzegovina yang dibuat dengan tepung jagung yang telah digiling. Tepung yang sudah digiling lalu dicampur dengan air dan dimasak dengan kombinasi susu fermentasi, mentega, dan bawang putih. Makanan ini ringan dan punya aroma sangat sedap. Pura s lucinicom dapat dikonsumsi sepanjang hari, baik untuk sarapan, makan siang, atau makan malam. 

2. Krumpirusa

5 Menu Sarapan ala Bosnia-Herzegovina yang Sehat dan Mengenyangkankrumpirusa (instagram.com/tanja.cookamigustan)

Varietas kue tradisional Bosnia ini menggunakan kentang sebagai bahan utama. Pai disiapkan dengan lembaran tipis adonan phyllo yang dikenal sebagai jufke, dan isian gabungan antara kentang yang dipotong dadu.

Adonan yang  dibentuk menjadi gulungan dan kadang-kadang dilapisi dengan krim asam, minyak, atau susu. Krumpirusa secara tradisional disajikan dengan yoghurt atau krim asam di sampingnya.

Baca Juga: 5 Camilan Lezat Asal Bosnia-Herzegovina yang Pastinya Menggoda Selera

3. Burek

5 Menu Sarapan ala Bosnia-Herzegovina yang Sehat dan Mengenyangkanburek (instagram.com/kuhajmo_zajednoo)

Burek terdiri dari lapisan adonan phyllo yang diisi dengan berbagai isian gurih. Isian yang digunakan pun juga memiliki beragam varian rasa dan jenis, seperti sirnica (keju cottage), zeljanica (bayam), dan krompirusa (kentang) . Setelah diisi, burek dipanggang digulung menjadi bentuk seperti siput dan biasanya mudah ditemukan di toko roti.

4. Kljukusa

5 Menu Sarapan ala Bosnia-Herzegovina yang Sehat dan Mengenyangkankljukusa (instagram.com/cooking.alisa)

Kljukusa adalah hidangan tradisional Bosnia yang berasal dari Kekaisaran Ottoman. Pada dasarnya, hidangan ini dibuat dengan menggunakan tepung, garam, air, dan sering juga ditambah dengan kentang parut, telur, bawang putih, minyak, krim asam, atau susu.

Adonan secara tradisional dipanggang dalam panci yang berbentuk bundar dan tidak boleh terlalu kental. Saat dipanggang, kljukusa dipotong-potong atau disobek dengan tangan menjadi potongan-potongan kecilyang kemudian dilapisi dengan berbagai kombinasi mentega, krim asam atau beku, keju, atau susu.

5. Zeljanica

5 Menu Sarapan ala Bosnia-Herzegovina yang Sehat dan Mengenyangkanzeljanica (instagram.com/cooking_with_larissa)

Pai Bosnia yang gurih ini terdiri dari adonan phyllo yang digulung tipis yang diisi dengan kombinasi bayam rebus, keju, krim, dan telur. Adonan digulung menjadi lembaran tipis yang disebut jufka yang kemudian ditaburi isian dan dibentuk menjadi gulungan.

Saat dipanggang, pai sesekali disiram dengan susu hangat atau kombinasi minyak dan air. Zeljanica paling baik disajikan hangat dengan krim asam atau yoghurt di sampingnya.

Nah, itu tadi lima hidangan khas dari Bosnia-Herzegovina yang paling sering dijadikan hidangan untuk sarapan pagi. Selain enak, makanan-makanan tadi juga kaya gizi untuk memulai aktivitas harian, lho.

Baca Juga: 5 Dessert Khas Eropa Tengah yang Manisnya Bikin Gagal Diet

Aisy Photo Verified Writer Aisy

Hope you enjoy the article and find some helpful things alongside the reading <3

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya