8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!

Ada lauk hingga camilan, pilih sesuai selera ya!

Beragam jenis sayur-sayuran hijau mudah dijumpai di bumi tercinta Nusantara ini. Salah satunya ada bayam.

Bayam sendiri memiliki beragam jenis, namun yang familiar dikonsumsi adalah jenis bayam hijau dan bayam cabut.

Selain karena terkenal mempunyai banyak kandungan gizi, bayam juga bisa diolah menjadi beraneka ragam makanan baik berupa masakan lauk maupun camilan yang enak.

Gak percaya kalau belum tahu dan mencoba, berikut ini beberapa kreasi olahan bayam dengan cita rasa yang terkenal lezat.

1. Bobor bayam

8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!bobor ayam (instagram.com/pasta_ana_dps)

Dimasak bersama santan namun tidak menggunakan bumbu kuning, itulah ciri khas ada pada bobor bayam yang memiliki kuah berwarna putih pucat.

Dalam memasak bobor, gak ribet. Cukup memerlukan bayam, labu siam, dan santan. Lalu, sediakan pula bumbu berupa lengkuas, daun salam, bawang merah, bawang putih, kemiri, kencur, dan ketumbar.

Tumis bumbu halus tersebut, kemudian tuang santan dan tak lupa memasukkan labu siam serta bayam. Terakhir, beri bumbu lalu lanjutkan masak sampai matang. Bobor bayam siap disajikan.

2. Cake bayam

8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!cake bayam (instagram.com/laila_umi)

Jika umumnya bayam diolah jadi masakan nikmat nan menyehatkan, ternyata sayur yang tinggi akan protein ini juga bisa dimanfaatkan menjadi kudapan sehat berupa cake bayam.

Untuk membuat cake ini, hanya menggunakan bagian daunnya saja. Lalu, daun bayam tersebut dicelupkan ke dalam air mendidih sebentar untuk menghilangkan rasa langu.

Setelah itu, diblender bersama santan kemudian dicampurkan ke dalam adonan tepung. Aduk hingga kalis. Adonan cake bayam siap untuk dicetak serta dipanggang sampai matang.

Rasanya unik tapi bikin nagih, cocok dijadikan referensi kalau bosan menikmati bayam dimasak kuah ataupun tumis.

3. Keripik bayam

8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!keripik bayam (instagram.com/foodpicbandung)

Selain diolah kudapan cake, daun bayam juga bisa dikreasikan menjadi camilan lain dengan cita rasa gurih dan renyah yang familiar kita sebut sebagai keripik bayam. Lebih sederhana cara pembuatannya, kamu cukup petik daun bayam yang kualitasnya masih bagus lalu cuci bersih dan tiriskan.

Selanjutnya siapkan tepung, telur, air, dan bumbu untuk membuat adonan. Celupkan daun bayam tadi ke dalam adonan hingga tercelup rata, setelah itu goreng sampai matang kuning keemasan.

Keripik bayam siap dinikmati bersama pelengkap cocolan saus sambal. Mantap!

4. Tumis bayam

8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!tumis bayam jagung (instagram.com/nikenlilla_kitchen)

Gak selalu dimasak berkuah bening bersama tambahan jagung, kamu juga bisa memadukan bayam dan jagung menjadi masakan tumisan.

Sebelum proses memasaknya, pertama petik bayam dengan memilah yang masih lunak, lalu cuci bersih dan tiriskan. Berikutnya, pipil jagung dan cuci bersih serta tiriskan. Terakhir, iris bumbu bawang merah, bawang putih, dan cabai merah.

Sesudah itu, kini tahap menumis bumbu. Beri sedikit air, masukkan jagung, bayam, dan tak lupa bumbu penyedap, siap disajikan.

Perpaduan rasa manis jagung dan bayam terasa makin nikmat jika disantap dengan nasi putih hangat.

Baca Juga: Resep Tumis Bayam Tempe Pedas, Lauk Praktis Setiap Saat

5. Gulai bayam

8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!gulai bayam (instagram.com/idrawidia)

Bosan menikmati gulai berbahan dasar daging? Kamu bisa menggantinya dengan bayam.

Sayur bayam ini bisa banget lho kamu padukan bersama bahan tambahan lain sesuai selera, dijamin suguhan gulaimu kali ini tak terasa membosankan. Sedapnya berkali lipat!

6. Lodeh bayam

8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!lodeh bayam (instagram.com/olivia_i.v.y)

Dari segi tampilan rasa antara gulai dan lodeh memang tidaklah ada perbedaan, namun umumnya gulai berbahan dasar daging, sedangkan lodeh dari sayuran.

Nah, jika kamu ingin memasak lodeh tapi pengin berbeda dari biasanya, cobalah sedikit mengkreasikan dengan sayur bayam.

Gak perlu banyak, cukup menggunakan bayam dengan kualitas baik maka masakan lodeh buatanmu pun siap dihabiskan bersama dengan sepiring nasi putih hangat.

7. Sayur bening bayam

8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!sayur bening bayam (instagram.com/mamiicaca1234)

Kalau yang terakhir ini semua orang pasti mengenal dan sering mengonsumsinya, apa lagi kalau bukan sayur bening bayam.

Dengan menggunakan sayur bayam dan jagung, lalu bumbu terdiri bawang merah dan bawang putih, maka masakan berkuah hangat nan menyehatkan ini sudah siap untuk dinikmati.

Biasanya, orang-orang di rumah seringkali melengkapinya dengan ikan asin, sambal, tempe goreng, dan tahu goreng. Perpaduan yang mantap plus anti mainstream, tapi bikin siapa saja dibuat ketagihan.

Wajib dicoba kalau belum pernah merasakan. Dijamin pasti nambah dua kali lipat deh.

8. Mie bayam

8 Ragam Kreasi Olahan Bayam, Tersohor Nikmatnya!mie bayam (instagram.com/christabellenanetta)

Seiring munculnya kata-kata bahwa mie instan tidaklah sehat untuk dikonsumsi, membuat orang-orang mulai berinisiatif mengkreasikan mie menjadi lebih sehat. Salah satunya, berbahan dasar bayam. Memiliki tampilan berwarna hijau, mie bayam teksturnya kenyal dan memiliki rasa tak kalah nikmat dari mie kuning.

Umumnya mie bayam disajikan tanpa kuah, melainkan hanya diberi beragam topping enak seperti daging, sayuran, dan bawang goreng. Kolaborasi rasa yang istimewa, tapi gak bikin khawatir akan kandungan gizinya. Buat kamu penggemar mie, wajib dicoba nih!

Di sisi lain mengandung banyak kandungan gizi, bayam juga tiada hentinya memberikan rasa enak saat diolah menjadi beragam kreasi. Punya stok bayam di rumah, jangan lupa kreasikan seperti ide di atas ya. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Kreasi Snack dari Bayam Buat Istirahat Makan Siang, Untung Banyak!

Amir Rosadi Photo Verified Writer Amir Rosadi

It's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya