5 Cara Tepat Menyimpan Daging Kurban, Awet dan Tahan Lama 

Bisa awet hingga dua minggu, lho!

Saat Iduladha biasanya persediaan daging di rumah jadi meningkat. Karena jumlahnya yang banyak, rasanya mustahil menghabiskan dalam sekali waktu atau dalam beberapa hari, bukan? Itulah sebabnya kita harus cerdas dalam menyimpan daging kurban.

Menyimpan daging secara sembarangan berpotensi untuk membuat daging jadi kurang berkualitas. Terlepas dari hal itu, ada kekhawatiran akan muncul beberapa bakteri yang mungkin saja akan menyebabkan beragam penyakit.

Agar awet dan tahan lama, ada baiknya kamu mengerti beberapa cara tepat menyimpan daging kurban berikut ini.

1. Upayakan untuk tidak mencuci daging 

5 Cara Tepat Menyimpan Daging Kurban, Awet dan Tahan Lama ilustrasi mencuci daging (imgur.com/AllYourDownvotesAreBelongToUs)

Banyak orang berpikir, sebelum d masukkan ke dalam kulkas ada baiknya daging dibersihkan terlebih dahulu dengan cara dicuci. Padahal, membersihkan daging gak harus dicuci, lho. Cukup dibersihkan menggunakan tisu maupun lap bersih saja.

Selain memicu pertumbuhan bakteri, mencuci daging juga berpotensi membuat aroma daging jadi makin amis. Gak hanya itu, tekstur daging juga cenderung lebih mudah rusak apabila kita nekat mencucinya dengan menggunakan air.

2. Memotong daging menjadi bagian yang lebih kecil 

5 Cara Tepat Menyimpan Daging Kurban, Awet dan Tahan Lama ilustrasi memotong daging menjadi bagian yang lebih kecil (unsplash.com/Usman Yousaf)

Biasanya saat menerima hewan kurban, hewan datang dalam keadaan utuh dan lumayan besar. Oleh sebabnya, kita perlu banget memotong daging menjadi bagian yang lebih kecil terlebih dahulu. Hal ini bertujuan untuk memudahkan kita saat mencairkan daging yang nantinya akan mengeras karena disimpan di dalam freezer.

Gak berhenti disitu. Dengan memotong daging menjadi bagian yang lebih kecil, jelas lebih akan menghemat tempat bukan?

Baca Juga: 5 Tips Mengolah Daging Kurban Menjadi Steak yang Empuk dan Juicy 

3. Masukkan daging ke dalam wadah atau plastik kedap udara 

5 Cara Tepat Menyimpan Daging Kurban, Awet dan Tahan Lama ilustrasi memasukkan daging ke dalam wadah kedap udara (seriouseats.com)

Tips selanjutnya untuk menyimpan daging adalah dengan memasukkannya ke dalam wadah atau plastik kedap udara. Namun, kamu harus memastikan bahwa wadah yang kamu pakai benar-benar berbahan foodgrade. Sebab, bila tidak berbahan foodgrade berpotensi untuk merusak rasa dari bahan yang kita simpan, dalam hal ini adalah daging kurban.

Menggunakan wadah non foodgrade juga bisa membahayakan bagi kesehatan kita, lho.

4. Bekukan daging dan pindahkan pada suhu rendah 

5 Cara Tepat Menyimpan Daging Kurban, Awet dan Tahan Lama ilustrasi membekukan daging (thinkingsustainably.com)

Sebaiknya simpan daging dalam freezer dalam suhu kurang lebih minus 18 derajat celcius. Dalam keadaan beku, bakteri tidak akan beraksi sehingga daging akan bertahan lama serta tidak berbau.

Jangan biarkan daging berada di suhu luar terlalu lama. Sebab, daging yang sudah bersentuhan dengan udara luar cenderung akan bereaksi terhadap bakteri. Bila dibiarkan, daging akan mulai berbau dan kurang segar.

5. Beri label pada wadah penyimpanan daging 

5 Cara Tepat Menyimpan Daging Kurban, Awet dan Tahan Lama ilustrasi memberi label pada wadah penyimpanan daging (thekitchn.com)

Meski sederhana tapi label pada wadah jelas akan memudahkan kita dalam mengetahui kapan daging mulai dimasukkan ke dalam kulkas. Bubuhkan beberapa catatan pada stiker label seperti tanggal waktu daging dimasukkan pertama kali. Ulangi langkah tersebut ketika memasukkan daging lainnya juga. Dengan begitu, kita jadi tahu manakah daging yang kita dahulukan untuk dimasak dan mana yang masih bisa kita simpan.

Walau bisa awet hingga hampir dua minggu, ada baiknya jangan biarkan menyimpan daging terlalu lama ya sebab kesegaran daging pasti akan berubah.

Walaupun sederhana, tapi tips seperti ini setidaknya membantu kita untuk lebih peka dan memperhatikan kesehataan orang tercinta. Pasti gak mau dong asal-asalan dalam menyimpan daging yang nantinya justru malah mengakibatkan bahaya bagi keluarga? Semoga, tips menyimpan daging di atas bermanfaat untuk kamu.

Baca Juga: 10 Olahan Daging Sapi Tanpa Santan, Cara Sehat Habiskan Daging Kurban

Annisa Nur Fitriani Photo Verified Writer Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya