5 Stew Khas Brazil Ini Cocok Jadi Santapan di Tengah Cuaca Dingin

Dari caruru hingga vatapá

Brazil adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang kulinernya dipengaruhi oleh berbagai bangsa, dari Eropa, Afrika, hingga India. Masakan Brazil identik dengan bahan-bahannya yang seringkali terdiri dari daging-dagingan, nasi, singkong, serta berbagai buah dan sayuran lokal. Salah satu jenis masakan yang pantang dilewatkan ketika sedang berada di negara ini adalah stew khasnya.

Stew adalah sejenis rebusan yang dimasak secara perlahan. Stew biasanya dibuat dari berbagai bahan, seper sayur-sayuran, daging unggas, daging sapi, dan masih banyak lagi. Nah, tanpa basa-basi lagi, berikut lima stew khas Brazil yang bisa jadi referensi buat kamu.

1. Caruru

5 Stew Khas Brazil Ini Cocok Jadi Santapan di Tengah Cuaca Dinginilustrasi caruru (instagram.com/lardacleise)

Hidangan pertama ini adalah sebuah makanan pelengkap khas wilayah Bahia yang biasanya disajikan bersama acarajé (bola-bola goreng yang terbuat dari kacang polong hitam). Bahan-bahannya terdiri dari okra, bawang bombay, kacang panggang, udang, dan minyak kelapa sawit.

Secara tradisional, caruru disajikan sebagai tanda untuk merayakan ikatan antara keluarga dan sahabat. Selain itu, hidangan ini juga merupakan sajian utama dalam perayaan the festa of São Cosme e São Damião.

2. Barreado

5 Stew Khas Brazil Ini Cocok Jadi Santapan di Tengah Cuaca Dinginilustrasi barreado (instagram.com/pedrovalsas)

Berbeda dengan hidangan pertama, hidangan kedua ini datang dari wilayah Paraná. Hidangan yang disebut sebagai barreado ini adalah stew yang dibuat dari kombinasi daging sapi, bacon goreng, bawang bombay, dan tomat yang dimasak dengan berbagai rempah dalam pot tanah liat. Semua bahan-bahan tersebut biasanya akan dimasak selama 12 hingga 48 jam.

Sebelum dimasak, pot tanah liat yang digunakan untuk memasak stew ini biasanya akan ditutupi dengan campuran adonan manioc dan abu. Nama barreado sendiri berasal dari bahasa Portugis dan berarti tertutup lumpur. Nama ini sebenarnya mengacu pada cara menutup pot tanah liat dengan adonan yang telah disebutkan di atas. Barreado biasanya dihidangkan bersama tepung manioc dan potongan buah pisang.

Baca Juga: Resep Yachaejeon Bakwan Khas Korea, Santapan Musim Dingin

3. Mocotó

5 Stew Khas Brazil Ini Cocok Jadi Santapan di Tengah Cuaca Dinginilustrasi mocotó (instagram.com/mocotorestaurante)

Mocotó adalah hidangan populer khas Brazil yang terbuat dari kaki sapi yang dimasak bersama kacang putih dan berbagai jenis sayuran. Mocotó juga merupakan bagian dari kuliner Portugis yang umumnya disantap selama musim dingin. Selain rasanya yang lezat, hidangan ini juga akan kolagen yang baik untuk otot dan sendi, serta metabolisme.

Sepiring nasi hangat akan jadi pelengkap yang sempurna untuk mocotó. Walaupun begitu, hidangan ini tetap terasa lezat sekalipun disajikan tanpa pelengkap.

4. Moqueca

5 Stew Khas Brazil Ini Cocok Jadi Santapan di Tengah Cuaca Dinginilustrasi moqueca (instagram.com/smaacknl)

Moqueca atau yang juga disebut muqueca ini adalah hidangan sejenis stew yang terbuat dari udang atau ikan sebagai bahan utama kaldunya, serta berbagai bahan lain seperti tomat, bawang bombay, bawang putih, jeruk nipis, dan ketumbar. Cara tradisional untuk memasak hidangan ini adalah dengan menggunakan pot tanah liat. Hidangan ini memiliki banyak versi tergantung wilayah asalnya, misalnya moqueca Capixaba atau moqueca Baiana dari wilayah Bahia.

Moqueca biasanya disajikan dengan nasi putih atau bisa juga digantikan dengan sepotong roti. Tak lupa juga daun ketumbar cincang yang biasanya diberikan sebagai hiasan di atasnya.

5. Vatapá

5 Stew Khas Brazil Ini Cocok Jadi Santapan di Tengah Cuaca Dinginilustrasi vatapá (instagram.com/arvorestaurante)

Hidangan terakhir yang tak kalah populer dari keempat hidangan di atas adalah vatapá. Stew yang terbuat dari roti, udang, santan, minyak kelapa sawit, kacang mete, dan tepung manioc yang dihancurkan dan kemudian dimasak bersama hingga teksturnya creamy.

Melansir tasteatlas, vatapá merupakan salah satu hidangan Brazil hasil pengaruh dari bangsa Afrika Selatan yang datang ke Brazil. Di Bahia, hidangan ini biasanya disantap bersama acarajé.

Beragam sekali ya stew asal Negeri Samba ini. Kalau menurutmu, hidangan mana yang paling menggugah selera dari kelima hidangan di atas?

Baca Juga: 5 Hidangan Stew Khas Argentina yang Paling Populer, Menggiurkan!

Delilah Eleanor Photo Verified Writer Delilah Eleanor

Professional Daydreamer | deleanour@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya