5 Menu Diet Park Min Young, Rahasia Badan Sehat dan Bugar

Buah-buahan dan sayuran menjadi favoritnya

Selebriti Korea Selatan selalu terlihat menarik dan sangat baik dari segi penampilan. Di balik itu semua, ada perjuangan keras demi mendapatkan penampilan tetap sempurna. Terutama dalam menjaga bentuk tubuh.

Seperti Park Min Young yang kerap memerankan karakter wanita yang menawan. Selain aktif berolahraga, Park Min Young juga menerapkan pola diet dengan mengonsumsi makanan-makanan sehat.

Apa saja, sih rahasianya? Intip deretan menu diet Park Min Young berikut ini!

1. Selada

5 Menu Diet Park Min Young, Rahasia Badan Sehat dan BugarIlustrasi selada (pexels.com/kaboompics)

Selada segar menjadi pilihan Park Min Young untuk dikonsumsi saat diet. Kamu juga bisa menirunya dengan mengolah selada. Selain direbus dan dikukus, gunakan selada sebagai bahan dasar salad. Rasanya segar!

2. Pisang

5 Menu Diet Park Min Young, Rahasia Badan Sehat dan BugarIlustrasi pisang (daysoftheyear.com)

Pisang menjadi salah satu buah favorit Park Min Young. Selain enak dimakan langsung, kamu bisa mengolah pisang menjadi smoothie, campuran oatmeal, atau salad. 

3. Apel

5 Menu Diet Park Min Young, Rahasia Badan Sehat dan BugarIlustrasi apel (pexels.com/lemonzandtea)

Park Min Young pernah mengonsumsi apel selama tiga hari berturut-turut. Ia menyarankan mengonsumsi apel dengan kulitnya. Hasilnya, ia dapat menurunkan berat badan dengan cepat. Kamu mau coba? 

Baca Juga: 5 Menu Diet Bae Suzy yang Lezat dan Sehat, Rahasia Penampilan Primanya

4. Tomat

5 Menu Diet Park Min Young, Rahasia Badan Sehat dan BugarIlustrasi tomat (eater.com)

Tomat bisa jadi alternatif lain untuk dikonsumsi saat diet. Supaya lebih menarik, kamu bisa mengolah tomat menjadi jus atau digunakan sebagai campuran salad. 

5. Air mineral

5 Menu Diet Park Min Young, Rahasia Badan Sehat dan BugarIlustrasi air mineral (macspharmacy.com)

Air mineral menjadi asupan penting bagi Park Min Young. Ia berhasil menurunkan berat badan dengan minum air mineral secara teratur dan sesuai takaran minimal. Idealnya, kita butuh delapan gelas air per hari. 

Itu dia beberapa menu diet aktris Korea Selatan Park Min Young yang belum banyak diketahui. Selain makan makanan sehat, Park Min Young juga rutin berolahraga. Kamu juga mau coba?

Baca Juga: 5 Menu Diet Ketat Park Shin Hye yang Dianggap Ekstrem, Sudah Tahu?

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya