5 Cara Mencuci Buah dan Sayur dengan Tepat, Kamu Sudah Benar?

Gak perlu pakai sabun ternyata

Pembahasan seputar cara mencuci buah dan sayur dengan benar masih diperdebatkan. Ada yang menganggap buah dan sayur hanya perlu dicuci dengan air, sementara yang lain berpikir buah dan sayur perlu dicuci dengan sabun untuk membersihkan kotoran, lilin, dan bahan kimia yang menempel pada produk.

Lantas bagaimana sebenarnya cara membersihkan buah dan sayur yang benar? Nah, menurut Food and Drug Administration dan Huffington Post, beginilah cara membersihkan buah dan sayur yang tepat.

1. Cuci tangan terlebih dahulu sebelum mencuci buah dan sayur

5 Cara Mencuci Buah dan Sayur dengan Tepat, Kamu Sudah Benar?unsplash.com/Melissa Jeanty

Demi mencegah penyebaran Covid-19 dan penyakit menular lainnya, pentingnya mencuci tangan dengan sabun sebelum dan setelah melakukan berbagai aktivitas sangat ditekankan. Bahkan, saat kamu akan mencuci sayuran, kamu tetap harus memastikan tangan dalam keadaan bersih.

Cuci tangan dengan sabun setidaknya selama 20 detik sebelum membersihkan buah dan sayuran. Hal ini untuk mencegah transfer kuman dari tangan ke buah dan sayuran. Begitu pula setelah kamu selesai membersihkan buah dan sayur, sebaiknya kembali mencuci tangan hingga bersih.

2. Cuci buah dan sayur dengan air mengalir

5 Cara Mencuci Buah dan Sayur dengan Tepat, Kamu Sudah Benar?pexels.com/Kaboompics .com

Semua produk buah dan sayur yang baru saja kamu beli cukup dicuci dengan menggunakan air mengalir, sambil digosok dengan menggunakan tangan. Cara ini berguna untuk membersihkan sebagian besar kotoran pada permukaan buah dan sayur. 

Juga, pastikan kamu mencuci buah dan sayur sebelum kulitnya dikupas. Ini berguna agar tidak ada perpindahan kotoran dan bakteri dari buah dan sayur yang masih kotor ke pisau.

Baca Juga: Cara Mencuci Brokoli yang Benar ala Yummy App, Ada Resep Masaknya Nih!

3. Tidak perlu menggunakan sabun

5 Cara Mencuci Buah dan Sayur dengan Tepat, Kamu Sudah Benar?pexels.com/Burst

Banyak yang mengira bahwa sabun atau cairan khusus diperlukan untuk membersihkan produk buah dan sayur dari virus dan bakteri. Padahal, menurut FDA anggapan ini hanyalah mitos belaka.

Yang perlu kamu lakukan hanyalah mencuci buah dan sayur dengan air mengalir sambil digosok dengan lembut. Tidak perlu menggunakan sabun khusus. Jika kamu melihat adanya kerusakan pada produk, sebaiknya potong area yang rusak terlebih dahulu sebelum produk tersebut diolah atau disajikan.

4. Gunakan alat bantu jika memang diperlukan

5 Cara Mencuci Buah dan Sayur dengan Tepat, Kamu Sudah Benar?unsplash.com/Volodymyr Hryshchenko

Beberapa jenis sayuran membutuhkan penanganan khusus daripada jenis sayuran yang lain. Misalnya, untuk umbi-umbian, seperti kentang atau wortel, perlu dibersihkan dengan menggunakan sikat atau spons untuk memastikan semua kotoran hilang sepenuhnya.

Juga untuk produk padat seperti melon dan mentimun, gunakan sikat sayur bersih untuk menggosok permukaan.

5. Perhatikan buah dan sayur yang butuh perhatian ekstra

5 Cara Mencuci Buah dan Sayur dengan Tepat, Kamu Sudah Benar?unsplash.com/Nick Sarro

Buah beri, anggur, dan yang sejenisnya membutuhkan penanganan ekstra selama proses pembersihan. Tempatkan buah ini di dalam saringan dan bilas dengan air mengalir untuk menghilangkan patogen.

Demikian pula, selada dan sayuran hijau harus ditempatkan dalam semangkuk air dingin. Juga, sebaiknya buang daun terluar dari kepala selada atau kubis, kemudian keringkan dengan handuk kertas untuk hasil terbaik. 

Itulah langkah membersihkan buah dan sayur dengan tepat. Sederhana bukan? Jadi, pastikan kamu tidak melakukan kesalahan saat membersihkan buah dan sayur, ya!

Baca Juga: Stop! Mencuci Daging sebelum Dimasak Malah Bisa Bahaya, Ini Buktinya

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya