7 Bagian Terbaik Kelapa yang Punya Sejuta Manfaat, Sudah Tahu? 

Daging buah kelapa ternyata memiliki manfaat seperti ASI!

Pohon kelapa akan bisa kamu temui di seluruh negara yang beriklim tropis, termasuk Indonesia karena negara ini menjadi salah satu penyumbang terbesar dalam produksi buah kelapa. 

Melansir buku yang berjudul "Manfaat Air Kelapa dan Minyak Kelapa" , tanaman ini memiliki nama latin Cocos Nucifera, serta mudah tumbuh dan tersebar di seluruh penjuru Nusantara. Pohon ini pun sering disebut tree of life atau pohon kehidupan karena semua bagiannya memberikan manfaat untuk kehidupan sehari-hari manusia. 

Namun, ada beberapa masyarakat yang belum mengetahui sejuta manfaat yang terdapat di setiap bagian pohon kelapa. Di bawah ini ada 7 bagian dari pohon kelapa yang sebaiknya kamu tahu, cek yuk!

1. Akar 

7 Bagian Terbaik Kelapa yang Punya Sejuta Manfaat, Sudah Tahu? drappiah.blogspot.com

Dilansir dari steemit.com, akar kelapa memiliki fungsi dalam dunia kesehatan dan dunia arsitektur. Selain fungsi di atas, akar kelapa dapat digunakan untuk sebagai pewarna alami. Rebusan akar kelapa dapat mencegah penyakit pencernaan seperti diare, disentri, dan penyakit lainnya.

Seperti yang kamu tahu, akar kelapa memberikan inspirasi dalam rancang membangun bandar udara karena dinilai bentuknya yang kuat dalam menopang batang kelapa yang cukup besar dan tidak bisa tumbang hanya karena angin maupun terkena deburan ombak atau tsunami sekalipun.

2. Batang 

7 Bagian Terbaik Kelapa yang Punya Sejuta Manfaat, Sudah Tahu? Pexels.com/Antonio Prado

Ciri khas batang dari pohon kelapa adalah permukaannya beralur-alur. Batang lebih besar dari lainnya dan sistem pertumbuhannya termasuk monopodial. Arah tumbuhnya pun bergerak lurus ke atas.

Jika batang kelapa diserut hingga permukaannya licin, dapat dibuat sebagai furniture rumah tangga. Untuk batang yang lebih tua umumnya dipakai sebagai kerangka bangunan rumah.

3. Tempurung

7 Bagian Terbaik Kelapa yang Punya Sejuta Manfaat, Sudah Tahu? Pexels.com/Samer Daboul

Kamu tahu jika tempurung kelapa atau yang sering disebut 'batok' adalah lapisan paling keras di buah kelapa? Berat tempurung kelapa sekitar 15-19 persen dari berat keseluruhan buah kelapa. Masyarakat tradisional suka sekali memanfaatkannya sebagai bahan pembakaran yang diolah menjadi arang. 

Baca Juga: 5 Manfaat Mengaggumkan Minum Air Kelapa Muda Saat Buka Puasa

4. Daun 

7 Bagian Terbaik Kelapa yang Punya Sejuta Manfaat, Sudah Tahu? Pexels.com/Daian Gan

Daun kelapa yang berbentuk sirip, penampang melintang pipih, dan permukaannya yang licin ini ternyata menyimpan banyak manfaat. Kegunaannya pun beragam. Untuk daun yang masih muda biasa untuk ketupat. Sedangkan di beberapa negara digunakan sebagai atap rumah atau dimanfaatkan untuk dibuat anyaman jerami.

Untuk mendapatkan daun kelapa tidaklah sulit. Kamu dapat membeli dari petani kelapa.

Fakta lainnya adalah ada beberapa orang yang memanfaatkan pucuk daun kelapa dengan dibuat makanan seperti asinan. Sedangkan manggar atau pangkal pelepahnya dibuat menjadi ragi dan gula. 

5. Daging buah

7 Bagian Terbaik Kelapa yang Punya Sejuta Manfaat, Sudah Tahu? Pexels.com/Kelly Lacy

Kamu pasti suka kan beli air es kelapa yang banyak buahnya yang berwarna putih itu. Rasanya yang dingin, mani, dan kenyal di mulut, bikin ketagihan!

Dilansir dari jurnal yang berjudul "Peluang Kelapa Untuk Pengembangan Produk Kesehatan" (2008), daging buah ini pun memiliki ketebalan 8-15 mm. Di dalam daging buah kelapa mengandung zat gizi yang tergantung dari kematangan buah.

Daging buah kelapa mengandung asam amino yang baik untuk tubuh. Asam amino ini mengandung protein tinggi sehingga bisa mengganti kebutuhan protein hewani yang di dapat dari daging hewani, telur dan susu.

Fakta mengejutkan dari daging kelapa adalah dapat mengubah asam laurat yang terdapat dalam tubuh manusia menjadi monolaurin. Efek yang yang ditimbulkan hampir sama dengan air susu ibu (ASI) sehingga meningkatkan sistem kekebalan tubuh dari infeksi virus, bakteri, dan protozoa.

Daging kelapa yang sudah tua biasanya digunakan untuk kelapa parut, santan kopra, dan minyak goreng. Karena untuk yang masih muda digunakan bahan pembuatan minuman cocktail dan selai.

6. Bunga

7 Bagian Terbaik Kelapa yang Punya Sejuta Manfaat, Sudah Tahu? shritransatlantic.vskyappstore.com

Kamu akan sering menemui bunga kelapa di acara pernikahan yang memang membutuhkannya sebagai simbol tertentu. Selain itu, cairan manis yang keluar dari tangkai bunga disebut air nira. Dan beberapa orang mengolah air nira untuk difermentasikan sebagai tuak atau gula jawa. Menarik bukan?

7. Air kelapa

7 Bagian Terbaik Kelapa yang Punya Sejuta Manfaat, Sudah Tahu? vogue.in

Dilansir dari vogue.in, air kelapa muda dijadikan sumber minuman bergizi bahkan dikembangkan sebagai minuman isotonik karena mempunyai keseimbangan elektrolit seperti cairan tubuh manusia.

Kamu suka makan nata de coco yang sering terdapat dalam minuman? Sudah tahu asal usulnya? Air kelapa adalah bahan dasar utamanya loh! Mengingat air kelapa mengandung gizi dan beberapa mineral seperti kalsium, fosfor, magnesium, klorin, sulfur dan vitamin K. Nah kesemua kandungan itu bermanfaat untuk menurunkan kolesterol dan hipertensi. 

Tidak heran, jika nenek moyang terdahulu memiliki umur yang panjang dan kesehatan yang luar biasa. Karena mereka sudah memanfaatkan bahan alami untuk kebutuhan sehari-hari, contohnya pohon kelapa. Dari akar hingga buahnya pun tidak luput dimanfaatkan.

Yuk, mulai hidup sehat dengan mengonsumsi bahan-bahan dari kelapa!

 

Baca Juga: 6 Kudapan dengan Bahan Dasar Kelapa Ini Lezatnya Sempurnakan Berbuka

Emil N Photo Verified Writer Emil N

https://karyakarsa.com/Emil25N/d-158002

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya