5 Sambal dan Saus yang Cocok Dinikmati Bersama Gorengan, Pedas Nikmat!

Gak cuma cabe rawit doang #LokalIDN

Siapa sih yang gak kenal gorengan? Jajanan yang satu ini merupakan makanan yang sangat populer dan digandrungi banyak orang. Di setiap daerah pasti kamu sering menjumpai penjual makanan ini di pinggir jalan. Biasanya, gorengan dimakan bersama cabai rawit hijau agar rasanya lebih mantap. 

Selain cabai rawit, kamu bisa juga lho menikmati gorengan dengan beberapa sambal di bawah ini. Sambal-sambal ini cocok untuk kamu yang suka banget pedas ataupun yang gak terlalu suka pedas. Penasaran? Let's check this point.

1. Sambal kecap

5 Sambal dan Saus yang Cocok Dinikmati Bersama Gorengan, Pedas Nikmat!instagram.com/agustinartisandy

Sambal kecap biasanya menjadi pelengkap ketika menikmati mendoan. Rasanya perpaduan antara pedas dan manis. Gak cuma nikmat, sambal ini juga gampang dibuat lho. Kamu cukup mengiris beberapa cabe rawit sesuai seleramu, lalu menambahkan kecap dan air secukupnya. Simpel, kan?

2. Sambal kacang

5 Sambal dan Saus yang Cocok Dinikmati Bersama Gorengan, Pedas Nikmat!indoindians.com

Sambal kacang juga nggak kalah enak nih dari sambal kecap. Banyak makanan yang disajikan bersama sambal ini. Sambal kacang bisa juga lho sebagai pelengkap gorengan. Rasanya yang pedas, manis, dan gurih cocok banget untuk jadi cocolan saat makan gorengan. 

Baca Juga: Resep Sambal Lu'at, Sambal Khas NTT yang Rasanya Unik dan Nikmat

3. Sambal pecel

5 Sambal dan Saus yang Cocok Dinikmati Bersama Gorengan, Pedas Nikmat!topijelajah.com

Sambal pecel merupakan bumbu khas Jawa Timur yang pas untuk melengkapi berbagai macam makanan, termasuk gorengan. Sambal yang terbuat dari kacang tanah, cabai, gula, garam, daun jeruk nipis, bawang putih dan juga asam ini bisa kalian dapatkan di warung atau pasar.

Kalau kamu makan gorengan dengan sambal ini, siap-siap bakal ketagihan karena rasanya yang uenak banget.

4. Sambal rujak

5 Sambal dan Saus yang Cocok Dinikmati Bersama Gorengan, Pedas Nikmat!dapurnaira.com

Sambal rujak juga bisa menjadi salah satu sambal pelengkap gorengan. Salah satu gorengan yang populer dan lezat ketika dimakan dengan sambal rujak adalah cireng. Sambal ini memiliki cita rasa pedas, asam, dan manis yang bakalan memanjakan lidahmu.

5. Saus sambal dan mayones

5 Sambal dan Saus yang Cocok Dinikmati Bersama Gorengan, Pedas Nikmat!masakapahariini.com

Saus sambal dan mayones sering banget dijadikan sebagai cocolan saat makan cemilan seperti kentang goreng. Kamu bisa menggabungkan keduanya agar menjadi pelengkap yang nikmat. Gak cuma kentang goreng, gorengan lainnya juga bisa kamu nikmati bersama campuran saus ini.

Sambal dan saus memang jadi pelengkap makanan favorit kebanyakan masyarakat Indonesia. Rasa pedasnya menjadi sensasi tersendiri ketika dimakan bersama makanan lain, salah satunya gorengan. Dari kelima sambal dan saus di atas, mana nih yang ingin kamu coba?

Baca Juga: 9 Aneka Sambal dari Seluruh Dunia yang Bikin Lidah Bergoyang

Fida Nabila Noor Hasanah Photo Verified Writer Fida Nabila Noor Hasanah

Mahasiswa yang hobi nulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya