Risi karena Rambut Rontok? Atasi dengan 6 Rekomendasi Makanan Ini

Bye-bye rambut rontok!

Rambut adalah mahkota. Begitu kata yang sering diucapkan beberapa orang. Sudah menjadi kewajibanmu untuk menjaga dan merawat apa yang menjadi bagian dalam diri, seperti rambut.

Namun terkadang ada saja masalah pada rambut yang kerap kali membuatmu risi atau bahkan tidak percaya diri, contohnya saja rambut rontok. Berbagai cara sudah dicoba, namun masih saja gagal.

Tapi, jangan berputus asa terlebih dahulu. Sebab kamu bisa merawat rambut rontok dari dalam dengan mengonsumsi makanan berikut ini.

1. Bayam

Risi karena Rambut Rontok? Atasi dengan 6 Rekomendasi Makanan IniUnsplash/Louis Hansel @shotsoflouis

Bisa saja rambutmu rontok karena kurang asupan zat besi dalam tubuh lho! Tapi, tenang saja kamu bisa mencoba sayur satu ini untuk membantu memperbaiki rambut rontokmu. Selain mudah ditemukan di pasaran dan harganya terjangkau, bayammengandung zat besi, magnesium, folat, kalium, kalsium, vitamin A, vitamin C, protein serta asam omega-3. 

Vitamin A sendiri berfungsi untuk memproses produksi kelenjar minyak alami, sehingga kulit kepalamu tidak akan kekeringan dan kelembabanya terjaga. Dalam 30gr bayam mampu untuk memenuhi kebutuhan vitamin A-mu sebanyak 54%. Wah, keren kan?

Selain itu, kandungan zat besi dalam sayur ini juga membantu untuk memperlancar metabolisme tubuh sehingga akan lebih cepat pula rambutmu membaik. Kamu juga dapat mengonsumsi bayam dengan berbagai cara. Paling mudah kamu tinggal kukus ataupun kamu masak menjadi sayur bening. Setelah itu bayam siap dihidangkan!

2. Telur

Risi karena Rambut Rontok? Atasi dengan 6 Rekomendasi Makanan IniPixabay/Leo_65

Siapa yang baru tahu kalau ternyata telur mampu untuk mengatasi rambut rontok? Selain terkenal karena kandungan protein-nya, ternyata telur juga mempunyai banyak kandungan lain, seperti kolin, vitamin A, vitamin B (biotin), vitamin B12, dan vitamin D. 

Nah, protein pada telur ini berasal dari vitamin B (biotin) yang memiliki fungsi untuk memproduksi protein rambut yang kerap disebut dengan keratin. Selain itu, adanya 2 kandungan karotenoid yaitu lutein dan zeaxhantin juga mampu untuk memelihara kesehatan mata dan kulit lho! Wah, ternyata banyak sekali ya fungsi telur!

 

3. Jambu

Risi karena Rambut Rontok? Atasi dengan 6 Rekomendasi Makanan Inipixabay.com/liguoze

Nggak kalah sama jeruk, ternyata jambu juga memiliki kandungan vitamin C, bahkan lebih tinggi lho! Hal ini tentu sangat membantu dalam memperbaiki rambut yang sedang bermasalah.

Nggak cuma daging buahnya saja yang bermanfaat, daunnya pun demikian. Adanya kandungan vitamin B dan vitamin C ikut serta dalam meningkatkan produksi kolagen. Tertarik untuk mencoba?

Baca Juga: 6 Kebiasaan Ini Buat Rambut Pria Rontok Semakin Parah Seiring Usia

4. Alpukat

Risi karena Rambut Rontok? Atasi dengan 6 Rekomendasi Makanan IniUnsplash/Thought Catalog

Alpukat merupakan buah yang terkenal karena kandungan lemak sehatnya, apalagi sangat cocok untuk diet. Tapi nggak sampai di situ saja, buah ini juga mengandung vitamin E yang berfungsi sebagai antio ksidan yang tentunya baik untuk kesehatan kulit, rambut, hingga menetralkan radikal bebas.

Dalam 200gr alpukat, terdapat kandungan vitamin E sebesar 21% yang akan membantu memenuhi gizi harianmu. Kamu bisa mengonsumsinya lebih sedikit maupun lebih banyak tergantung jumlah kebutuhanmu. 

5. Salmon

Risi karena Rambut Rontok? Atasi dengan 6 Rekomendasi Makanan IniPexels/Pixabay

Kalau kamu salah satu penggemar masakan Jepang khususnya sushi, tentu sudah nggak asing lagi sama yang namanya ikan salmon.

Karena tubuh manusia tidak dapat memproduksi asam omega-3 sendiri, maka tubuhmu perlu mendapatkannya melalui makanan. Salah satunya adalah ikan salmon. Selain mengandung asam omega-3, ada juga protein serta vitamin D yang terkandung di dalamnya. 

Adapun kandungan asam omega-3 sebagai anti inflamasi yang berguna untuk mencegah kerontokan rambut yang disebabkan peradangan. Selain itu, fungsi dari vitamin D sendiri adalah untuk merangsang folikel rambut yang sebelumnya tidak aktif karena kerusakan hingga akhirnya menjadi aktif dan sehat kembali. 

6. Greek yogurt

Risi karena Rambut Rontok? Atasi dengan 6 Rekomendasi Makanan Inieatthis.com

Selain mengandung probiotik atau bakteri baik untuk melancarkan pencernaan, ternyata yogurtjuga mampu untuk membantu mengatasi kerusakan pada rambut dan kulit. Hal ini dikarenakan adanya kandungan vitamin B5 atau asam pantotenat di dalamnya.

Kamu bisa mengonsumsinya sebelum makan berat untuk mengoptimalkan penyerapan nutrisi nantinya. Kalau kamu tidak terlalu suka dengan rasa kecutnya, kamu bisa menambahkan buah buahan manis ataupun madu sebagai gula alami, tapi jangan berlebihan ya!

Nah, itu tadi makanan yang akan membantu kamu untuk mengatasi rambut rontok. Tertarik coba yang mana dulu, nih?

Download aplikasi masak Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi resep masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Makanan Sehat yang Sebaiknya Dikonsumsi Usai Lebaran

Garnis Sukma Photo Verified Writer Garnis Sukma

Have interested on journalism :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya