5 Ide Olahan Kue Yogurt Manis dan Segar, Gak Cukup Sepotong!

Kamu pilih varian kue bolu atau cream cake?

Yogurt merupakan olahan fermentasi dari susu yang kerap disajikan secara tunggal atau dimakan bersama bahan baku tambahan agar rasanya semakin nikmat. Tidak cuma salad, yogurt sendiri dapat diolah sebagai bahan baku pembuatan kue.

Selain nikmat, keberadaan yogurt dalam sebuah olahan mampu membuat rasa makanan semakin enak dan variatif. Nah, bagi kamu yang tertarik mengolah kue yogurt, berikut ini terdapat lima kreasi kudapan menarik yang dapat dicoba di rumah.

1. Lemon yogurt cake

5 Ide Olahan Kue Yogurt Manis dan Segar, Gak Cukup Sepotong!foodnetwork.com/Ina Garten

Kenikmatan kue yogurt belum lengkap rasanya apabila tidak menghadirkan sensasi lemon di dalamnya. Memiliki karakteristik kesegaran yang hampir setara membuat lemon dan yogurt cocok dipertemukan dalam satu kudapan nikmat.

Lemon yang dipakai dalam adonan kue sebaiknya menggunakan bagian parutan kulit agar aroma hidangan tambah sedap. Sementara sisanya, bisa dibuat menjadi glaze supaya kue tidak terlalu kering di tenggorokan.

 

 

2. Raspberry yogurt cream cake

5 Ide Olahan Kue Yogurt Manis dan Segar, Gak Cukup Sepotong!YouTube / Very Easy Recipes

Bagi kamu yang lebih suka mengonsumsi kue berbasis krim yang super lembut dan gampang lumer di mulut, maka sesekali dapat coba memasak olahan raspberry yogurt cream cake.

Hampir mirip dengan cheese cake, bedanya makanan ini diolah dengan campuran yogurt, sour cream, dan gelatin sebagai isian utamanya. Sementara topping dapat menggunakan selai dan buah raspberry yang segar.

 

Baca Juga: Resep Yogurt Souffle, Kudapan Nikmat yang Penuh Gizi

2. Rhubarb yogurt cake

5 Ide Olahan Kue Yogurt Manis dan Segar, Gak Cukup Sepotong!taste.com.au

Kue yogurt selanjutnya yang mesti kamu icip datang dari sajian bernama rhubarb yogurt cake. Kudapan ini menggunakan buah sayur bernama rhubarb yang memiliki rasa asam sebagai penambah rasa.

Agar kudapan memiliki rasa manis yang pas, rhubarb dapat dimasak terlebih dahulu bersama gula. Sementara dasar kue yang berbalut yogurt dapat dipanggang terpisah lalu campurkan dengan rhubarb tersebut saat keluar dari panggangan. Selain itu, rhubarb juga dapat dijadikan topping untuk memperkaya rasa.

 

4. Blueberry yogurt cake

5 Ide Olahan Kue Yogurt Manis dan Segar, Gak Cukup Sepotong!taste.com.au

Salah satu buah yang paling serasi untuk disandingkan bersama yogurt adalah blueberry. Buah berwarna pekat dengan rasa manis dan asam ini cocok sekali dijadikan bahan baku pembuatan kue.

Dalam mengolah kudapan bernama blueberry yogurt cake ini ada baiknya gunakan yogurt yang memiliki rasa agar sajian kian nikmat, seperti misalnya vanilla atau buah-buahan lain yang cocok dengan tema kue kali ini.

 

5. Frozen yogurt layer cake

5 Ide Olahan Kue Yogurt Manis dan Segar, Gak Cukup Sepotong!delicious.com.au/Samantha Coutts

Frozen yogurt layer cake cocok untuk kamu yang gemar terhadap kue bercita rasa asam dan segar dari buah yang menggugah selera. Setiap lapisan dapat ditandai dengan warna berbeda supaya tampilannya makin memikat.

Buah yang dipakai sebaiknya gunakan versi beku dan yogurt yang dipilih usahakan adalah jenis greek yogurt. Dasar kue dapat diolah menggunakan biskuit kesukaan dan tambahkan sedikit mentega.

Itulah kelima olahan yogurt cake yang bisa menjadi inspirasi untuk kudapan segar berbasis kue kali ini. Ada bolu dan cream cake yang dapat dipilih sesuai selera sehingga rasa dan tekstur kudapannya makin variatif.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Saus Yogurt yang Creamy dan Segar, Favorit Banget!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya