5 Inovasi Carrot Cake yang Bikin Sajian Wortel Jadi Ngehits!

Yuk bikin carrot cake sandwich cookies

Carrot cake alias kue wortel adalah pilihan kudapan manis yang memiliki rasa unik berbalur frosting dari krim keju yang menggugah selera. Makanan ini selalu menjadi yang paling ditunggu, baik itu dalam acara santai atau penting sekalipun.

Namun belakangan ini carrot cake terus mengalami inovasi sehingga terdapat bermacam-macam jenis kue wortel yang wajib untuk dicoba seperti kelima hidangan berikut ini.

1. Carrot cake cheesecake

5 Inovasi Carrot Cake yang Bikin Sajian Wortel Jadi Ngehits!ilustrasi carrot cake cheesecake (unsplash.com/Eduardo Kenji Amorim)

Cheesecake menjadi salah satu kuliner yang memiliki banyak sekali inovasi-inovasi menarik, tak terkecuali hasil kolaborasi bersama carrot cake yang lembut nan manis.

Bila dalam olahan no bake cheesecake kamu menggunakan remahan biskuit sebagai dasar, maka khusus dalam olahan ini dasar tersebut diganti dengan kue.

Sementara bagian atas olahan disisipi menggunakan campuran krim keju bersama sour cream, gula, hingga ekstrak vanilla untuk menambahkan aroma dan rasa agar lebih sedap serta menggugah selera.

2. Carrot cake sandwich cookies

5 Inovasi Carrot Cake yang Bikin Sajian Wortel Jadi Ngehits!ilustrasi carrot cake sandwich cookies (unsplash.com/Jennifer Schmidt)

Selain diolah menjadi kue, carrot cake pun cocok bila dimasak sebagai sandwich cookies dengan bahan baku yang mudah ditemukan. Dasar kukis bisa diolah menggunakan dough instan dan parutan wortel.

Sementara untuk menimbulkan kesan sandwich maka kukis bisa disisipi menggunakan krim keju supaya rasa kukis menjadi lebih enak dan memiliki beberapa tekstur yang membuatnya makin nikmat.

Baca Juga: Resep Carrot Chiffon Cake yang Simpel, Kudapan Enak nan Sehat, Nih!

3. Carrot cake tart

5 Inovasi Carrot Cake yang Bikin Sajian Wortel Jadi Ngehits!ilustrasi carrot cake tart (unsplash.com/Alex Loup)

Selain cheesecake, tart pun menjadi pilihan yang paling banyak diolah sebagai alternatif dalam mengolah suatu bahan baku tertentu, tak terkecuali carrot cake. Sentuhan carrot cake bisa dipertajam dalam adonan crust.

Dalam isian kamu bisa menggunakan krim keju dan pemanis, lalu tambahi dengan parutan wortel sebagai topping agar makin kental rasanya.

4. Carrot cake donuts

5 Inovasi Carrot Cake yang Bikin Sajian Wortel Jadi Ngehits!ilustrasi carrot cake donuts (unsplash.com/Jojo Yuen - sharemyfoodd)

Inovasi carrot cake berikut ini dapat diaplikasikan terhadap salah satu makanan manis seperti donat. Bahan baku yang digunakan pun banyak merujuk pada kue wortel tersebut dengan tambahan bubuk rempah yang membuatnya makin hangat.

Frosting pada carrot cake donuts ini bisa diganti menggunakan cream cheese supaya lebih mirip dengan olahan kue wortel aslinya.

5. Carrot cake muffin

5 Inovasi Carrot Cake yang Bikin Sajian Wortel Jadi Ngehits!ilustrasi carrot cake muffin (unsplash.com/Aneta Voborilova)

Olahan terakhir yang merupakan inovasi dari carrot cake adalah muffin alias kue mangkuk. Dengan ukuran mini tersebut membuat olahan ini jadi lebih ringkas dan mudah untuk dimakan tanpa perlu menggunakan alat makan lainnya.

Itulah kelima inovasi carrot cake yang bisa dijadikan inspirasi untuk mengolah kue ini dengan cara dan tampilan berbeda. Di antara kelima jenis kudapan di atas, kira-kira mana yang paling menarik perhatianmu?

Baca Juga: 5 Kreasi Nikmat Poke Cake, Kue Berbalut Sirup yang Super Lembap

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya