5 Olahan Kue Bandros dengan Cita Rasa Spesial, Awas Ketagihan!

Hidangan ini tetap cocok disantap sebagai camilan favorit

Bila membahas tentang jajanan tradisional yang masih bertahan sampai saat ini, kue bandros masuk ke dalam salah satu daftar yang harus kamu cicipi. Makanan ini dibuat menggunakan tepung beras, kelapa parut, dan gula pasir.

Bentuknya yang setengah lingkaran membuat ciri dari kue bandros ini berbeda dari kudapan lain. Selain itu, kue bandros juga bisa dimodifikasi jadi aneka macam rasa menarik seperti lima olahan kue bandros hits berikut ini.

1. Bandros green tea 

5 Olahan Kue Bandros dengan Cita Rasa Spesial, Awas Ketagihan!ilustrasi bandros green tea (Yummy/Eva Wijaya)

Bandros yang satu ini dilengkapi dengan cita rasa green tea sehingga cocok dijadikan salah satu sajian kekinian yang lumer dan harum. Selain itu, makanan pun punya prospek bisnis yang menarik apabila hendak dijual kembali sebagai camilan andalan.

Untuk membuat bandros green tea, nantinya bubuk green tea tersebut akan dicampurkan ke dalam adonan tepung beras, kelapa parut, telur, dan gula pasir. Bila suka, kamu pun dapat menambahkan topping berupa bubuk teh hijau ke atas makanan tersebut.

2. Bandros pisang cokelat 

5 Olahan Kue Bandros dengan Cita Rasa Spesial, Awas Ketagihan!ilustrasi bandros pisang cokelat (pexels.com/Lalezarfa)

Bandros satu ini memiliki dua rasa sekaligus yang membuat makanan tersebut jadi terkesan lebih legit. Hidangan ini dibuat dengan menambahkan cokelat dan pisang sebagai ekstrak perasa yang membuatnya terkesan lebih kekinian.

Selain mempersiapkan bahan-bahan utama dari tepung beras, kelapa, hingga gula pasir, gunakan cokelat seperti meses dan pisang matang. Makanan tersebut pun dapat disajikan dengan ekstra gula pasir biar lebih nikmat.

Baca Juga: Resep Membuat Kue Bandros, Camilan Jadul yang Gurih Manisnya Melekat

3. Bandros oreo 

5 Olahan Kue Bandros dengan Cita Rasa Spesial, Awas Ketagihan!ilustrasi bandros oreo (pexels.com/ROMAN ODINTSOV)

Kombinasi antara bandros dan hidangan yang satu ini terbilang unik karena bahan yang digunakan bukan lain adalah biskuit fenomenal, Oreo. Gabungan dua bahan baku tersebut akan menghasilkan masakan yang cenderung lebih hits dan cocok untuk dijual kembali.

Bahan-bahan utama yang dipersiapkan nantinya perlu ditambahi menggunakan biskuit Oreo yang sudah dipisahkan dari krim. Namun tentunya bahan itu perlu dihaluskan terlebih dahulu agar lebih mudah untuk dicampur ke dalam adonan.

4. Bandros jagung 

5 Olahan Kue Bandros dengan Cita Rasa Spesial, Awas Ketagihan!ilustrasi bandros jagung (Yummy)

Jagung dikenal sebagai salah satu sayuran yang memiliki sensasi rasa asin dan manis sehingga bahan tersebut sangat fleksibel ketika dicampurkan ke dalam aneka macam masakan, salah satunya adalah kue bandros.

Proses pembuatan hidangan ini sama sederhananya seperti makanan sebelumnya. Kombinasi antara kelapa parut akan cocok sekali dipertemukan dengan jagung pipil yang memiliki sensasi unik. Tekstur makanan ini pun akan semakin meriah dan disukai banyak orang.

5. Bandros gula palem

5 Olahan Kue Bandros dengan Cita Rasa Spesial, Awas Ketagihan!ilustrasi bandros gula palem (pexels.com/Gustavo Peres)

Bandros dikenal sebagai salah satu kudapan yang menggunakan cukup banyak gula. Kali ini makanan tersebut akan digabungkan bersama gula palem sehingga warna dan aroma makanan tersebut jadi semakin sedap ketika dihidangkan.

Penggunaan gula palem ini pun akan menambah aroma terhadap makanan tersebut. Belum lagi kamu pun bisa memasukkan irisan kacang sangrai yang membuat tekstur dari kue bandros ini semakin meriah untuk dijadikan camilan andalan favorit baru dirumah.

Kue bandros merupakan salah satu hidangan tradisional yang masih bertahan sampai saat ini. Kombinasi rasa yang semakin unik membuat kue ini mampu bersaing bersama aneka macam kudapan kekinian. Bahkan kamu bisa menikmatinya dengan lima rasa berbeda seperti referensi di atas.

Baca Juga: Resep Kue Nopia Khas Banyumas, Kue Tradisional yang Rasanya Lezat

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya