5 Produk Kemasan Pelengkap Bekal, Biskuit hingga Yogurt

Cocok dinikmati sebagai penutup

Membawa bekal yang lengkap bukanlah hal yang sulit. Menu bekal juga tidak melulu harus dibuat sendiri. Beberapa menu untuk bekal juga bisa didapat dari produk kemasan. Biasanya, produk kemasan ini disisipkan pada bekal untuk dinikmati sebagai pendamping atau penutup makanan utama. Lantas, apa saja produk kemasan yang bisa dijadikan sebagai pelengkap bekal? Simak ulasannya berikut ini!

1. Biskuit

5 Produk Kemasan Pelengkap Bekal, Biskuit hingga Yogurtilustrasi biskuit (pexels.com/Karol D)

Saat membawa bekal, biasanya ada makanan ringan yang kerap dijadikan pengganjal lapar atau disisihkan untuk dimakan terakhir sebagai pencuci mulut. Kamu bisa menjadikan biskuit kemasan sebagai pelengkap bekal yang simpel dan praktis. Belum lagi saat ini biskuit sudah banyak variannya, mulai dari versi biskuit manis, digestive, dan lain-lain. Sehingga kamu dapat menyesuaikan bekal dengan makanan favorit biar lebih semangat saat dinikmati untuk makan siang.

Baca Juga: 10 Ide Bento Box ala Tiara Pangestika, Bekal Si Kecil Jadi Naik Level!

2. Permen cokelat

5 Produk Kemasan Pelengkap Bekal, Biskuit hingga Yogurtilustrasi permen cokelat (pexels.com/Julia Miller)

Buat kamu yang senang ngemil sesaat setelah makan, maka pelengkap yang bisa disertakan dalam membawa bekal adalah permen cokelat. Produk ini umumnya memiliki bentuk yang mungil sehingga masih muat jika disimpan di tas bekal. Keberadaan permen cokelat mampu memberikan sensasi berbeda pada pelengkap makanan. Terlebih karena umumnya bekal didominasi oleh aneka hidangan asin dan gurih, maka permen cokelat dapat dijadikan pencuci mulut yang simpel dan lezat.

3. Susu kotak

5 Produk Kemasan Pelengkap Bekal, Biskuit hingga Yogurtilustrasi susu kotak (pexels.com/Nothing Ahead)

Untuk bekal praktis bagi anak sekolah yang simpel, kamu bisa menyertakan produk kemasan dari susu kotak sebagai pelengkap bekal. Ini biasanya lebih cocok disertakan jika seseorang memiliki aktivitas yang cenderung lebih sebentar namun tetap perlu amunisi untuk makan siang. Sambil menikmati bekal makan siang yang berat, paling enak kalau ditutup dengan susu kotak. Selain simpel, keberadaan susu juga bisa menambah gizi harian supaya lebih lengkap.

4. Sosis siap makan

5 Produk Kemasan Pelengkap Bekal, Biskuit hingga Yogurtilustrasi sosis bratwurst (pexels.com/Edwin Jaulani)

Sosis saat ini sudah banyak yang dijual dalam bentuk siap makan. Hal ini tentu saja akan mempermudah kamu saat menyiapkan bekal karena tidak perlu banyak menyiapkan waktu dan tenaga untuk memasak. Sosis kemasan siap makan tinggal disisipkan di antara slot bekal untuk dijadikan lauk makan pendamping nasi atau sekadar dinikmati sebagai makanan ringan penutup. Saat ini juga banyak sosis dengan harga bersahabat yang dapat kamu beli.

Baca Juga: 5 Resep Kreasi Donat untuk Bekal Sekolah Anak, Praktis dan Simpel!

5. Yogurt drink

5 Produk Kemasan Pelengkap Bekal, Biskuit hingga Yogurtilustrasi stroberi susu yoghurt (unsplash.com/Yoyi)

Sesaat setelah makan siang biasanya kita ingin menikmati sesuatu yang terasa manis dan menyegarkan. Maka dari itu, rekomendasi produk kemasan yang bisa kamu bawa sebagai pelengkap bekal lainnya adalah yogurt drink.

Minuman seperti ini cenderung memiliki sensasi rasa manis, asam, dan bertekstur agak kental. Cocok sekali jika dinikmati sebagai penutup setelah makan siang karena akan merasa fresh kembali sebelum memulai sisa aktivitas harian.

Membuat bekal terkadang tidak perlu repot sampai menyiapkan semua menu dari awal. Beberapa pelengkap justru dapat dimaksimalkan dengan memakai produk kemasan siap santap yang dijual di pasaran, dengan catatan batas konsumsi dilakukan sewajarnya biar gak berlebihan.

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya