5 Sajian Carpaccio yang Biasa Disantap Mentah, Tertarik Coba?

Ada buah-buahan sampai daging ikan segala, lho

Bila mencari tahu soal hidangan daging mentah, biasanya seseorang cenderung mengenal sashimi sebagai yang paling diingat. Namun Italia juga memiliki menu makanan serupa dengan panggilan carpaccio.

Menariknya, gak cuma daging yang bisa dijadikan sebagai bahan utama. Melainkan sayuran sampai buah-buahan pun siap disantap dengan saus untuk menyempurnakan makanan.

Untuk kamu yang tertarik mencicipi carpaccio, simak dulu lima olahan yang ada di bawah ini sebagai inspirasi yuk!

1. Steak carpaccio

5 Sajian Carpaccio yang Biasa Disantap Mentah, Tertarik Coba?ilustrasi steak carpaccio (pexels.com/Piotr Arnoldes)

Santapan dari carpaccio yang satu ini menjadi salah satu versi paling populer karena bahan utama dalam pembuatan makanan tersebut terdiri dari daging steik bagian tenderloin.

Iris-iris daging tersebut dan sajikan dalam piring. Berikan sentuhan dari daun arugula. Kemudian lengkapi dengan saus yang terdiri dari mustard, air lemon, lada dan garam, serta kuning telur.

2. Tomato carpaccio

5 Sajian Carpaccio yang Biasa Disantap Mentah, Tertarik Coba?ilustrasi tomato carpaccio (pixabay.com/Kerstin Riemer)

Seperti yang disinggung sebelumnya, tidak cuma daging-dagingan yang bisa disantap sebagai carpaccio, melainkan sayur dan buah pun cocok dihidangkan sebagai makanan serupa.

Kali ini, kamu bisa menggunakan tomat sebagai bahan utama. Kemudian olah saus dari kuning telur, mustard, bawang putih, air lemon, minyak, garam dan gula. Setelah itu, sempurnakan dengan tambahan parmesan.

Baca Juga: 5 Kreasi Olahan Tartare, Steak Daging Mentah yang Gurih

3. Pineapple carpaccio

5 Sajian Carpaccio yang Biasa Disantap Mentah, Tertarik Coba?ilustrasi pineapple carpaccio (pixabay.com/Bernadette Wurzinger)

Bila ingin menikmati carpaccio yang lebih segar dengan sedikit sensasi asam, maka hidangan pineapple carpaccio ini bisa menjadi salah satu alternatif yang bisa menemani ketika panas terik.

Irisan buah nanas tersebut bisa dilengkapi dengan dressing yang berbeda dibandingkan dengan olahan sebelumnya. Sebab kamu perlu mint, air lemon, serta tambahan yogurt untuk menyeimbangkan rasa. 

4. Beet carpaccio

5 Sajian Carpaccio yang Biasa Disantap Mentah, Tertarik Coba?ilustrasi beet carpaccio (pixabay.com/Kerstin Riemer)

Bit menjadi salah satu hasil tanam yang memiliki warna mencolok. Bahkan acap kali disajikan sebagai pewarna alami terhadap suatu makanan. Namun kini kamu bisa menikmati buah tersebut dengan cara lain, seperti disajikan sebagai carpaccio.

Berbeda dari santapan yang lain, kamu perlu memasak bahan ini lebih dulu dengan cara dipanggang. Kemudian siapkan saus dari olive oil, mustard, air lemon, cuka, dan garam untuk menyempurnakan masakan ini.

5. Salmon carpaccio

5 Sajian Carpaccio yang Biasa Disantap Mentah, Tertarik Coba?ilustrasi salmon carpaccio (unsplash.com/Mel Elías)

Bahan berikutnya yang bisa dijadikan santapan carpaccio merupakan bagian dari keluarga ikan yang kaya manfaat, apalagi kalau bukan salmon. Karena tidak dimasak, kamu bisa memarinasi ikan dengan bantuan garam dan lada.

Sedangkan saus yang dipakai tidak jauh berbeda dengan versi steik, mulai dari mustard hingga air lemon. Selain itu, jangan lupakan kehadiran arugula untuk membuat komponen dalam satu piring jadi tambah lengkap.

Carpaccio menjadi salah satu olahan menarik yang bisa kamu coba sendiri di rumah. Pada beberapa hidangan yang terkait dengan daging mentah, pastikan bahwa bahan baku tersebut sudah steril dan aman dikonsumsi, ya.

Baca Juga: 5 Olahan Daging Khas Uzbekistan yang Rasanya Bikin Lidah Berdansa

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya