5 Inspirasi Sajian dari Kubis dan Daging untuk Santapan Nikmat

Bisa diolah sebagai taco, lho

Kubis merupakan salah satu sayuran yang cukup akrab dengan lidah masyarakat Indonesia. Bahan baku tersebut sering kali dijadikan teman untuk isian sup, sampai dibuat menjadi salad yang segar.

Namun di sisi lain, kubis pun tetap pas untuk disantap bersama daging hingga menciptakan sajian yang nikmat, seperti lima kreasi berikut ini.

1. Cabbage and beef bundle

5 Inspirasi Sajian dari Kubis dan Daging untuk Santapan Nikmatilustrasi cabbage and beef bundle (pixabay.com/laustkehlet)

Pada kreasi kubis dan daging berikut ini, hidangan sangat cocok untuk disantap sebagai teman ngemil. Terutama bagi pencinta aneka masakan bercita rasa asin. Dua bahan tersebut pun akan berpadu dengan crescent dough instan.

Sementara untuk komponen isian dapat diolah tidak cuma antara daging sapi cincang dan irisan kubis. Diperlukan adanya tambahan dari bawang-bawangan, garam, serta lada, maupun keju cheddar.

2. Corned beef and cabbage

5 Inspirasi Sajian dari Kubis dan Daging untuk Santapan Nikmatilustrasi corned beef and cabbage (delish.com/Ethan Calabrese)

Sajian komplet yang tidak kalah nikmat berikut ini, paling pas apabila dijadikan menu makan siang. Sebab terdapat kandungan karbohidrat, serat, dan protein dari daging-dagingan yang turut dihadirkan dalam makanan.

Selain pemakaian corned beef, hidangan ini pun bisa ditemani menggunakan berbagai macam sayur. Mulai dari irisan kubis, potongan kentang berukuran mini, serta si kaya beta karoten seperti wortel.

Baca Juga: 5 Olahan Nikmat dari Coleslaw, Salad Kubis yang Rasanya Fresh!

3. Cabbage and beef soup

5 Inspirasi Sajian dari Kubis dan Daging untuk Santapan Nikmatilustrasi cabbage and beef soup (pixabay.com/Igor Lukin)

Sebagai sayuran yang akrab dengan olahan sup, belum lengkap rasanya jika tidak menghadirkan makanan paling menghangatkan tersebut dalam daftar. Tak sendirian, kubis bisa pula ditemani bersama daging sapi yang nikmat.

Supaya rasa sup daging dan kubis ini semakin segar, jangan lupa untuk menghadirkan potongan tomat. Sementara bumbu perasa yang dipakai, bisa terdiri dari garam, lada, bawang putih, dan seledri.

4. Meatball tacos

5 Inspirasi Sajian dari Kubis dan Daging untuk Santapan Nikmatilustrasi meatball tacos (pixabay.com/Robyn Wright)

Daging dan kubis bisa dipertemukan dalam olahan taco. Seperti yang sudah diketahui, isian taco dengan tortila, serta dibubuhi dengan saus khusus, sehingga rasanya menjadi lebih nikmat.

Dalam kreasinya kali ini, daging yang dipakai bisa olahan meatball yang lebih lembut dan praktis untuk dimakan. Setelah itu, isi pula memakai irisan selada maupun kubis, lalu berikan parutan keju dan saus.

5. Stuffed cabbage rolls

5 Inspirasi Sajian dari Kubis dan Daging untuk Santapan Nikmatilustrasi stuffed cabbage rolls (pixabay.com/Lebensmittelfotos)

Olahan kubis gulung berikut ini menjadi salah satu makanan favorit yang bisa diolah bersama daging cincang. Rasanya begitu gurih dan kenyal, sehingga cocok disantap terutama ketika cuaca sedang dingin.

Kubis perlu direbus terlebih dahulu agar lebih lentur, kemudian masak daging cincang bersama bumbu-bumbu perasa. Isikan daging tersebut dalam sayur, kemudian gulung hingga rapi.

Perpaduan antara daging dan kubis bisa menciptakan makanan yang nikmat dan mengenyangkan. Lima santapan di atas dapat dijadikan inspirasi, apabila kamu ingin menyantap dua bahan lezat tersebut.

Baca Juga: 5 Olahan Sedap Kubis Merah, Sayur Berwarna Mentereng yang Kaya Nutrisi

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya