Cobain, Resep Ayam Goreng Telur yang Gurih dan Bikin Nagih

Gak usah pakai tepung, ya!

Tim penggemar lauk nasi ayam mana suaranya, nih? Nah, kebetulan di sini akan dibagikan resep ayam goreng yang tak lazim dari biasanya. Penasaran bagaimana proses pembuatan ayam goreng telur? Simak rincian resep masakan di bawah ini hingga selesai, ya!

1. Siapkan bahan yang diperlukan

Cobain, Resep Ayam Goreng Telur yang Gurih dan Bikin Nagihilustrasi bahan yang diperlukan (pexels.com/Eiliv Aceron)

Coba kita cek dulu bahan-bahannya, ya!

Bahan:

  • 1 kg ayam potong
  • 500 ml air
  • 1 sendok teh asam jawa
  • 2 sendok teh garam
  • 1,5 sendok teh gula pasir
  • 1,5 sendok teh kaldu jamur
  • 1 sendok teh jinten bubuk
  • 2 sendok teh ketumbar bubuk
  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 ruas jari kunyit
  • 100 gram lengkuas

2. Haluskan bumbu terlebih dahulu

Cobain, Resep Ayam Goreng Telur yang Gurih dan Bikin Nagihilustrasi menghaluskan bahan (pexels.com/cottonbro)

Iris kasar bawang merah, bawang putih, kunyit, dan lengkuas. Lalu, haluskan menggunakan blender.

Hasilnya, tumis bumbu tersebut bersama bahan lainnya kecuali ayam, air, dan telur. Masaklah hingga wangi khasnya tercium, ya!

3. Ayamnya direbus dulu, ya!

Cobain, Resep Ayam Goreng Telur yang Gurih dan Bikin Nagihilustrasi merebus bahan (pexels.com/cottonbro)

Jika sudah mulai tercium wangi, masukkan air dan ayam potong. Aduk-aduk hingga merata dan masaklah hingga airnya menyusut. Bila perlu, koreksi rasa dari bumbunya. Barangkali masih kurang bumbu.

Jika memang sudah pas dan matang, angkat dan tiriskan. Tinggal ke tahap berikutnya, nih! 

Baca Juga: Resep Ayam Goreng ala Ayam Goreng Pemuda, Gurihnya Bikin Nagih

4. Saatnya menggoreng ayam, nih!

Cobain, Resep Ayam Goreng Telur yang Gurih dan Bikin Nagihilustrasi memasak (pexels.com/Creative Vix)

Kocoklah telur dan tambahkan sejumput garam. Lalu, celupkan potongan ayam ke dalam telur. Pastikan minyak goreng dalam wajan sudah panas. 

Jika sudah panas, baru gorenglah ayam hingga kecokelatan. Lakukanlah hal yang sama dengan sisa ayam lainnya. 

5. Akhirnya, ayam goreng telur siap disajikan

Cobain, Resep Ayam Goreng Telur yang Gurih dan Bikin Nagihayam goreng telur (instagram.com/tanggalmuda.id)

Jika memang sudah matang, tinggal angkat dan tiriskan. Ayam goreng telur buatanmu siap disajikan. 

Lauk ini akan lebih nikmat disajikan dengan tambahan sambal hijau, lho. Selamat mencoba, ya!

Lena Latipah Photo Verified Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Kalyana Dhisty

Berita Terkini Lainnya