5 Kreasi Buah dan Sayur untuk Pelengkap Hidangan Segar saat Lebaran  

Cocok disantap setelah makan hidangan bersantan dan berlemak

Tradisi perayaan Idul Fitri di Indonesia memiliki banyak keunikan termasuk hidangan khas dari berbagai daerah. Biasanya saat momen lebaran kita cenderung mengonsumsi sajian yang bersantan dan berlemak, seperti daging, opor, gulai, rendang, dan lainnya.

Selain makanan berlemak dan bersantan, kamu juga bisa menyajikan hidangan lain untuk "menetralisir" rasa dari kedua makanan tersebut. Kamu pun bisa membuatnya dari olahan sayur dan buah yang menghasilkan rasa menyegarkan. Berikut lima ide untuk mengolah sayur dan buah menjadi hidangan yang lezat pelengkap menu lebaran.

1. Asinan buah

5 Kreasi Buah dan Sayur untuk Pelengkap Hidangan Segar saat Lebaran  asinan buah (instagram.com/memasakdanmemasak)

Mengonsumsi buah-buahan dapat dilakukan dengan beragam cara, salah satunya mengolahnya jadi asinan buah. Biasanya pengolahan asinan dilengkapi dengan berbagai bumbu agar memberikan rasa yang menyegarkan.

Perpaduan rasa buah-buahan dengan garam, gula, cuka, dan bumbu lainnya akan menghasilkan hidangan yang nikmat dan cocok disantap saat santai ataupun di momen lebaran saat cuaca panas. Kamu dapat menggunakan buah favorit sebagai bahan asinan, seperti mangga, nanas, jambu, bengkuang, dan yang lainnya. 

2. Salad buah

5 Kreasi Buah dan Sayur untuk Pelengkap Hidangan Segar saat Lebaran  salad buah (instagram.com/dapoerbugatot)

Cara lain untuk menikmati buah, yakni dengan mengolahnya menjadi salad. Menu kaya vitamin ini dapat dijadikan sebagai menu pelengkap hidangan lebaran.

Awalnya salad hanya terbuat dari sayuran. Namun seiring dengan perkembangannya, kini salad dapat dibuat dari buah-buahan. Hal itu bisa dijadikan alternatif bagi kamu tidak terlalu menyukai sayuran untuk membuat salad dengan bahan dasar buah.

Cara membuatnya pun cukup sederhana. Sediakan beragam jenis buah sesuai selera lalu siram dengan cheese cream yang telah dicampur dengan bahan lainnya. 

Baca Juga: 7 Warung Rujak Bali di Denpasar, Harganya Murah Banget!

3. Rujak cuka

5 Kreasi Buah dan Sayur untuk Pelengkap Hidangan Segar saat Lebaran  ilustrasi rujak cuka (instagram.com/bymamaria)

Masih dengan kreasi berbahan dasar buah dan sayur, rujak cuka merupakan makanan khas sunda yang biasanya disajikan saat lebaran. Buah yang digunakan terdiri dari bengkuang, manggga, dan nanas.

Adapun untuk sayuran umumnya memakai kol, tauge, dan mentimun. Hidangan ini cocok disantap saat perayaan Idul Fitri setelah mengonsumsi makanan bersantan dan berlemak dilanjutkan dengan menu segar rujak cuka. 

4. Gado-gado lontong

5 Kreasi Buah dan Sayur untuk Pelengkap Hidangan Segar saat Lebaran  ilustrasi gado-gado (instagram.com/regunancha)

Sajian bersantan umumnya banyak dikonsumsi ketika perayaan lebaran. Namun jika bosan dengan menu bersantan, kamu dapat memilih menu gado-gado dengan memanfaatkan ketupat sebagai pengganti lontongnya.

Gado-gado merupakan olahan yang memadukan lontong dengan sayur-sayuran, seperti kacang panjang, kol, bayam, kangkung, dan beragam sayuran lainnya. Sayuran yang digunakan biasanya kombinasi antara sayuran mentah dan sayuran yang sudah direbus. Gado-gado akan lebih nikmat jika dilengkapi dengan tahu, tempe, dan telur rebus yang disajikan dengan sambal kacang lalu ditaburi kerupuk.

5. Pecel

5 Kreasi Buah dan Sayur untuk Pelengkap Hidangan Segar saat Lebaran  Ilustrasi pecel sayur (instagram.com/dodon_jerry)

Hidangan khas Jawa Tengah dan Jawa Timur ini hampir mirip dengan gado-gado. Pecel merupakan hidangan perpaduan antara rebusan sayuran dengan sambal kacang.

Cara penyajiannya, yakni dengan menata beragam sayuran di piring kemudian siram dengan bumbu kacang. Adapun untuk bahan bumbu kacang terdiri dari kacang tanah, garam, gula merah, cabai, serta perasan jeruk limau.

Itulah beragam kreasi sayur dan buah yang dapat dinikmati di hari lebaran bersama keluarga tercinta. Kamu tertarik untuk membuat yang mana untuk lebaran nanti?

Baca Juga: Sama-sama Nasi Pecel, Ini 5 Perbedaan Nasi Pecel dari Madiun dan Solo

Lusi Parhani Photo Verified Writer Lusi Parhani

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya