Mencegah Kanker, Ini 5 Manfaat Minum Matcha Tea untuk Kesehatan

Matcha tea punya segudang manfaat untuk kesehatan lho

Minuman dan makanan yang terbuat dari matcha sedang populer saat ini. Banyak orang yang mengolah matcha untuk dijadikan makanan dan minuman kekinian.

Matcha sendiri memiliki antioksidan lebih besar daripada teh hijau dan baik untuk kesehatan. Di bawah ini ada 5 manfaat kesehatan yang akan kamu dapatkan dari mengkonsumsi matcha tea. 

1. Mencegah penyakit kanker

Mencegah Kanker, Ini 5 Manfaat Minum Matcha Tea untuk Kesehatanpexels.com/@olly

Banyak sekali makanan dan minuman alami untuk mencegah penyakit kanker dan matcha menjadi salah satu bahan alami untuk mencegah pertumbuhan sel kanker di dalam tubuh.

Matcha memiliki anti kanker yang kuat bila dikonsumsi. Kandungan epigallocatechin gallate (EGCG) dalam matcha dapat membunuh sel kanker yang ada dalam tubuh.

2. Membantu menurunkan berat badan

Mencegah Kanker, Ini 5 Manfaat Minum Matcha Tea untuk Kesehatanpixabay.com/publicdomainpictures-14

Kamu tentu sering menemukan minuman atau obat diet instan yang menimbulkan efek bahaya bagi tubuh. Padahal, ada beberapa bahan alami yang bisa membantu kamu dalam menurunkan berat badan.

Matcha sendiri memiliki manfaat untuk menurunkan berat badan. Sama seperti teh hijau, matcha juga dapat meningkatkan pembakaran lemak sekitar 17% saat berolahraga dan membantu mengendalikan berat badan.

Baca Juga: Sama-sama Teh Hijau dari Jepang, Ini 5 Perbedaan Matcha dan Hojicha

3. Berguna untuk mendukung kesehatan lever

Mencegah Kanker, Ini 5 Manfaat Minum Matcha Tea untuk Kesehatanpexels.com/@olly

Matcha memang dipercaya untuk menjaga kesehatan organ tubuh. Salah satunya adalah lever.

Dilansir dari healthline, mengkonsumsi matcha sangat bagus untuk menjaga kesehatan lever. Matcha dapat mengurangi enzim yang merusak lever dan meningkatkan kinerja lever dengan baik.

4. Matcha kaya akan antioksidan

Mencegah Kanker, Ini 5 Manfaat Minum Matcha Tea untuk Kesehatanpexels.com/@pixabay

Matcha tea mengandung antioksidan alami yang diperlukan oleh tubuh. Catechin yang ada di dalam teh berperan sebagai antioksidan alami. Kandungan catechin yang ada di dalam matcha 137 kali lebih besar dibanding jenis teh lainnya.

Mengkonsumsi matcha akan membantu mengurangi kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas di dalam tubuh dan meningkatkan antioksidan dengan adanya kandungan catechin yang ada.

5. Menjaga jantung agar tetap sehat

Mencegah Kanker, Ini 5 Manfaat Minum Matcha Tea untuk Kesehatanpexels.com/@freestocks

Serangan jantung sudah mulai banyak terjadi pada orang yang masih muda dikarenakan gaya hidup dan penyakit jantung merupakan penyebab kematian terbesar yang ada di dunia.

Kandungan matcha yang ada di dalam teh bisa membantu meningkatkan kesehatan jantung. Mengkonsumsi matcha sendiri terbukti dapat mengurangi kadar kolestrol buruk dan mencegah oksidasi LDL. 

Matcha tea memiliki kandungan yang baik untuk tubuh. Dipadukan dengan gaya hidup sehat, khasiat dari matcha akan terasa pada tubuh.

Meskipun baik untuk kesehatan, matcha harus dikonsumsi sesuai takaran. Terlalu berlebihan mengkonsumsi matcha justru akan menimbulkan dampak yang tidak baik ke dalam tubuh. 

Baca Juga: Beda Thai Tea, Teh Tarik, dan Teh Susu, Serupa tapi Tak Sama

Lois Maria Andries Photo Verified Writer Lois Maria Andries

19

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya