5 Keunikan Saeu-sogeum-gui, Udang yang Dipanggang dengan Banyak Garam!

Salah satu anju paling populer di Korea, nih

Untuk penggemar sajian berbahan baku olahan laut, udang merupakan pilihan yang banyak difavoritkan. Begitupun di Korea Selatan, salah satu hidangan udangnya yakni saeu-sogeum-gui. Nah, apa sih keunikan dari masakan tersebut? Di bawah ini adalah ulasannya, mari langsung saja disimak!

1. Saeu-sogeum-gui alias salt-roasted shrimp berbahan baku berupa udang dan garam

5 Keunikan Saeu-sogeum-gui, Udang yang Dipanggang dengan Banyak Garam!ilustrasi saeu-sogeum-gui (instagram.com/damee_eat)

Saeu-sogeum-gui dikenal dengan sebutan internasional berupa salt-roasted shrimp. Sesuai namanya, saeu, sajian ini memang menggunakan udang sebagai bahan baku utama. Selain itu, garam dalam jumlah banyak pun turut menjadi komponen penting. Untuk lebih memperkaya cita rasa, bumbu-bumbu tambahan dapat pula ditambahkan.

2. Saeu-sogeum-gui sebaiknya dimasak di ruang terbuka karena menghasilkan banyak asap

5 Keunikan Saeu-sogeum-gui, Udang yang Dipanggang dengan Banyak Garam!ilustrasi saeu-sogeum-gui (instagram.com/100_bs)

Garam yang digunakan adalah garam laut (sea salt). Untuk udangnya, udang yang lazim dipakai yaitu udang merah berukuran cukup besar. Cara memasak saeu-sogeum-gui tersebut yakni menempatkan udang (yang telah dibersihkan) di atas kertas timah, dibaluri banyak garam, lalu dipanggang hingga matang. Proses pemanggangan ini sebaiknya dilakukan di ruang terbuka karena menghasilkan banyak asap.

3. Saeu-sogeum-gui dimasak bersama banyak garam yang juga menjadi ciri khasnya

5 Keunikan Saeu-sogeum-gui, Udang yang Dipanggang dengan Banyak Garam!ilustrasi saeu-sogeum-gui (instagram.com/top_opentable)

Proses mengolah saeu-sogeum-gui terbilang praktis. Usut punya usut, memanggang udang di atas banyak tumpukan garam rupanya memiliki keuntungan. Selain menjaga warna udang, kelebihan air dalam badan udang juga dapat lebih dikeluarkan. Alhasil, dagingnya pun terasa juicy yang prima serta tetap bertekstur empuk.

4. Saeu-sogeum-gui sangat populer di Korea dan biasanya disantap sebagai anju

5 Keunikan Saeu-sogeum-gui, Udang yang Dipanggang dengan Banyak Garam!ilustrasi saeu-sogeum-gui (instagram.com/raul.0327)

Di Korea Selatan, saeu-sogeum-gui merupakan hidangan yang sangat populer. Salt-roasted shrimp tersebut dapat dimasak ala rumahan maupun tersedia secara komersil di restoran-restoran. Umumnya, masyarakat Korea menyantap saeu-sogeum-gui sebagai anju (makanan pendamping untuk minuman beralkohol). 

5. Saeu-sogeum-gui dapat dimakan lengkap dengan kulitnya, dan disajikan bersama saus

5 Keunikan Saeu-sogeum-gui, Udang yang Dipanggang dengan Banyak Garam!ilustrasi saeu-sogeum-gui (instagram.com/yeonggwang__shrimp)

Saat disajikan, saeu-sogeum-gui memang tampak sederhana namun cita rasanya tak boleh diragukan. Untuk menghasilkan cita rasa yang lebih kaya, ada cocolan berupa saus yang turut disediakan. Selain itu, udang panggang tersebut juga dapat langsung dilahap lengkap dengan kulitnya yang renyah.

Nah, apakah hidangan dari negeri ginseng ini menginspirasimu untuk tips olahan udang nanti? Coba pakai banyak garam juga deh untuk memanggang udang!

Baca Juga: 5 Makanan khas Rembang yang Wajib Dicoba, Unik dan Enak!

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya