5 Kudapan Minang Berbahan Pisang, Ada yang Berkuah hingga Renyah!

Alternatif lainnya dari kuliner Minang #LokalIDN

Pisang yang mempunyai nama latin Musa paradisiaca ini agaknya merupakan jenis buah yang kerap dijumpai di daerah tropis seperti Indonesia. Tak mengherankan mengapa pisang pun laris dikreasikan ke dalam beragam variasi kuliner. Salah satunya adalah untuk kudapan, seperti dalam kuliner Minang. Apa saja, sih?

1. Pangek pisang

5 Kudapan Minang Berbahan Pisang, Ada yang Berkuah hingga Renyah!instagram.com/dapur_hanin07

Seperti namanya, pangek pisang memang menggunakan santan sebagai kuah gulainya, lengkap dengan tekstur kental ala pangek pada umumnya. Cita rasa dari hidangan ini adalah gurih lagi manis.

Pangek pisang umumnya disajikan saat acara tertentu, misalnya acara adat hingga pesta pernikahan terutama di Solok.

2. Lompong sagu

5 Kudapan Minang Berbahan Pisang, Ada yang Berkuah hingga Renyah!saribundo.biz

Lompong sagu bercita rasa manis dan gurih, bertekstur kenyal, dan sedap disantap selagi hangat. Bahan-bahan pengolahannya berupa tepung sagu, pisang kepok, gula aren, santan, serta kelapa parut. Kudapan ini dibuat dengan cara dipanggang di atas bara sehingga aroma khasnya lebih pekat.

Baca Juga: 5 Serba-Serbi Pangek Pisang, Sajian Minang yang Unik tapi Langka

3. Lapek sagan

5 Kudapan Minang Berbahan Pisang, Ada yang Berkuah hingga Renyah!instagram.com/ira.ayesha

"Lapek" merujuk pada jenis makanan basah yang dibungkus menggunakan daun pisang. Terdapat beberapa varian lapek, salah satunya lapek sagan, yang diolah dari beras ketan, pisang, dan kelapa. Cita rasanya manis dan gurih, serta bertekstur agak lengket.

Konon, nama "lapek sagan" berasal dari kata "sagan" yang dapat berkonotasi "malas" dalam bahasa Minang. Pasalnya, bahan dan proses pembuatan kudapan ini memang terbilang sederhana sehingga tak membutuhkan terlalu banyak upaya.

4. Pisang kapik

5 Kudapan Minang Berbahan Pisang, Ada yang Berkuah hingga Renyah!instagram.com/wisatakuliner.padang

Sesuai namanya, camilan ini memang dibuat dengan cara "dikapik" atau "dijepit" dalam bahasa Indonesia. Pisang kapik pada dasarnya merupakan pisang bakar biasa, tetapi pisang yang telah matang tersebut lantas dijepit menggunakan alat.

Kemudian, pisang tadi ditaburi luo (kelapa parut dimasak dengan gula aren ataupun gula tebu). Tak hanya itu, topping untuk pisang kapik kadang divariasikan pula menjadi keju parut hingga cokelat cair, ataupun paduan keduanya.

5. Lapek nago sari

5 Kudapan Minang Berbahan Pisang, Ada yang Berkuah hingga Renyah!cendananews.com

Jika lapek sagan menggukan pisang dalam porsi yang banyak, namun takaran pisang untuk lapek nago sari merupakan sebagai bahan pelengkap. Pisang yang digunakan lazimnya yakni pisang raja. Seperti "lapek" pada umumnya, lapek nago sari juga dibungkus daun pisang.

Wah, pisang agaknya salah satu primadona dalam kategori buah untuk dijadikan sajian, ya! Tak hanya sekadar pisang goreng yang sudah umum, tetapi olahan lain pun sedap dimasak dengan pisang sebagai bahan utama maupun bahan pelengkap.

Nah, di antara kudapan di atas, mana nih yang paling menggugah seleramu?

Baca Juga: 5 Resep Pisang Goreng yang Enak dan Anti Gagal, Kriuknya Ngangenin

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya