10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! 

Bir yang ini gak memabukkan kok

Apa yang terlintas di pikiranmu ketika mendengar minuman bernama bir? Pasti kamu setuju akan menyebutkan jika bir adalah minuman beralkohol serta memabukkan. Pada kenyataannya, gak semua bir itu memabukkan lho!

Karena tidak mengandung alkohol, sepuluh bir berikut ini bisa dikonsumsi oleh siapa pun. Malah banyak di antaranya punya khasiat masing-masing yang berfaedah bagi tubuh. Pernah coba?

1. Dari dalam negeri, ada bir pletok yang baik untuk meningkatkan imun tubuh. Bir yang punya aroma harum ketika disajikan ini terbuat dari jahe, daun serai, dan daun pandan 

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! instagram.com/warugo_

2. Selain bir pletok, Indonesia punya bir jawa yang patut untuk dicoba. Kapulaga, jahe, kayu manis, dan cengkih adalah deretan bahan baku pembuatan bir jawa

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! instagram.com/ shannyzany

3. Birch beer sejenis minuman herbal terbuat dari kulit kayu dan getah pohon birch yang disuling hingga bening, kemudian dicampur dengan air berkarbonasi 

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! tasteatlas.com

4. Meski ada versi beralkohol, apple beer produk Amerika dibuat versi halal lho! Yang mana, sari buah apel dipadukan dengan air berkarbonasi dan asam sitrat 

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! overstock.ca

5. Yang suka minum kopi, rasakan segarnya coffee beer dengan tambahan es batu. Bir ini terbuat dari kopi yang dikombinasikan dengan air berkarbonasi 

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! shopee.co.id

Baca Juga: Inilah Perbedaan Bir, Wine, dan Wiski yang Harus Kamu Tahu

6. Penduduk Amerika zaman dahulu memanfaatkan root beer untuk pengobatan. Sama seperti bir halal sebelumnya, air karbonasi dan akar sassafrass adalah bahan pembuatan root beer 

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! thoughtco.com

7. The Wizarding World of Harry Potter punya bir tidak memabukkan, namanya butterbeer. Karamel dan soda adalah bahan pembuatan butterbeer

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! instagram.com/artphotography4

8. Botol boleh menyerupai wine, tapi bir bernama maggie beer non-alcoholic sparkling chardonnay ini halal dikonsumsi. Verjuice, konsentrat jus chardonnay, dan air karbonasi adalah komposisi dari bir ini 

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! shop.maggiebeer.com.au

9. Taybeh beer berasal dari Palestina. Sering dikonsumsi ketika cuaca sedang panas, bir halal ini terbuat dari malt hingga sari buah yang dikombinasikan dengan soda 

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! taybehbeer.com

10. Penduduk Australia amat menyukai ginger beer dengan merek asli dari daerah mereka yakni Bundaberg. Bir yang menyegarkan tubuh tersebut dibuat dari jahe dan air berkarbonasi 

10 Bir Halal yang Segarnya Bikin Mata Jadi Merem Melek, Coba Yuk! thekitchn.com

Itu tadi sepuluh bir halal dari berbagai negara yang aman dikonsumsi dan tidak mengandung alkohol sama sekali. Daripada minuman beralkohol yang dapat mengganggu kesehatan, lebih baik menggantinya dengan bir yang telah disebutkan tadi. Selamat mencoba!

Baca Juga: Waspada Minum Bir Ciu, Ini 7 Fakta Kesehatan Bir Tradisional Tersebut!

Tifani Topan Photo Verified Writer Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya