10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseon

Kuliner enak ini kini merakyat

Japchae merupakan makanan khas Korea semacam soun atau bihun goreng yang dimasak dengan bermacam sayuran. Nampak sederhana, namun japchae pernah menjadi makanan kesukaan Raja Gwanghaegun, raja ke-15 Dinasti Joseon.

Oleh karena itu sebelum makanan ini bisa dinikmati oleh siapa pun, japchae merupakan makanan kerajaan selama Dinasti Joseon. Enggak cuma japchae, sepuluh kuliner berikut ini juga termasuk, lho.

1. Bindaetteok adalah sejenis pancake yang terbuat dari kacang hijau giling. Selama era Joseon, makanan ini dinikmati oleh keluarga raja dan kalangan bangsawan saja

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseonbindaetteok (instagram.com/selina.s.lee)

2. Saat tahun baru, juru masak istana akan menghidangkan tteokguk untuk raja dan keluarganya. Konon, sup kue beras ini merupakan simbol panjang umur, lho

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseontteokguk (instagram.com/jwongbakes)

3. Jatjuk merupakan bubur terbuat dari kacang pinus dan tepung beras. Bubur bergizi ini biasanya dihidangkan ketika tubuh kurang fit. Pantas bangsawan era Joseon menyukainya

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseonjatjuk (instagram.com/colorful.palate)

4. Goldongban merupakan sebutan bibimbap di istana kerajaan. Nasi campur ini juga bagian dari makanan kerajaan era Joseon

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseonbibimbap (instagram.com/___yummy_journey)

5. Resep awet muda para ratu dan permaisuri dari Dinasti Joseon, salah satunya karena mengonsumsi gomguk alias sup yang terbuat dari tulang sapi atau babi

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseongomguk (instagram.com/irisohiodaily)

Baca Juga: 5 Resep Makanan Korea Lezat ala Taeil NCT, Bisa Ditiru di Rumah

6. Acara perjamuan makan raja biasanya kurang lengkap jika tidak menghadirkan bermacam gui (hidangan panggang) seperti garibi gui atau sekarang dikenal dengan panggilan galbi

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseongalbi (instagram.com/makchangofficial)

7. Para raja Joseon juga suka menyantap makanan tidak dimasak seperti yukhoe yang berbahan daging sapi

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseonyukhoe (instagram.com/mayofoood)

8. Eo-mandu sejenis dumpling berbahan dasar ikan yang memiliki isi campuran daging dan sayuran. Makanan ini disajikan ketika kerajaan memeringati kelahiran Buddha

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseonilustrasi eo-mandu (instagram.com/happi.belly)

9. Saat era kerajaan, bulgogi dikenal dengan panggilan maekjeok dan neobiani. Apa pun panggilannya, kuliner dari daging ini dulu hanya dikonsumsi keluarga raja dan orang kaya saja

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseonbulgogi (instagram.com/daviddreamsofpizza)

10. Untuk kudapan atau hidangan penutup, para raja era Joseon senang menikmati manisnya tteok

10 Kuliner Korsel Ini Dulunya Makanan Kerajaan saat Dinasti Joseontteok (instagram.com/nullicake)

Masih banyak lagi kuliner khas Korea Selatan yang dulu merupakan makanan kerajaan era Dinasti Joseon. Dari sepuluh kuliner yang nama, dan rasanya tak asing di lidah tadi, mana saja yang pernah kamu coba?

Baca Juga: Resep Sup Juanlo dari Korea, Makanan yang Sering Muncul Di KDrama

Tifani Topan Photo Verified Writer Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya