10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  

Lezat dan mengenyangkan!

Jika berbicara tentang kuliner, negara Austria yang wilayahnya dihiasi oleh keindahan pegunungan Alpen ini memiliki beragam makanan khas yang menggugah selera. Sebagian besar makanan khas Austria tersebut didominasi oleh daging dan makanan padat yang banyak mengandung karbohidrat.

Lantas apa saja hidangan khas Austria yang mampu menarik perhatian para pecinta kuliner dari berbagai belahan dunia itu? Yuk simak ulasannya berikut ini.

1. Tafelspitz

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/tobiasgrillt.de

Tafelspitz adalah makanan tradisional Austria yang terdiri dari daging sapi yang telah direbus dalam kaldu sayuran dan rempah-rempah. Agar rasanya semakin nikmat, masyarakat Austria biasanya menyajikan tafelspitz bersama dengan apel cincang, daun bawang, lobak pedas atau krim asam.

2. Apfelstrudel

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/fitbyhenry

Apfelstrudel merupakan makanan nasional Austria berupa kue kering yang di dalamnya diberi isian apel, kayu manis, gula dan kismis. Aromanya yang harum membuat apfelstrudel banyak diminati tidak hanya oleh masyarakat Austria, tapi juga wisatawan dari berbagai negara.

3. Sausage

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/southsidebbq

Sausage merupakan sosis yang terbuat dari daging babi yang direbus setengah matang dan daging sapi yang diasapi pada suhu rendah. Biasanya masyarakat Austria menyantap sausage dengan cara digoreng atau disajikan bersama dengan roti.

4. Tiroler Gröstl

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/biffenskitchen

Tiroler gröstl merupakan hidangan tradisional Austria yang terdiri dari tumis kentang, daging sapi cincang, mentega, dan bawang. Untuk topping-nya, masyarakat Austria akan menambahkan telur goreng supaya rasanya lebih nikmat.

5. Schnitzel

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/lotseats

Schnitzel merupakan gorengan dari Austria yang terdiri dari kentang goreng, krim asam, dan bawang. Schnitzel biasanya disajikan bersama dengan roti dan seringkali dijadikan sebagai menu makan siang yang mengenyangkan.

Baca Juga: 9 Ragam Olahan Daging dan Jeroan Austria Ini Pas Buat Sajian Keluarga

6. Knödel

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/a_table_for_two_please

Knödel adalah pangsitnya Austria. Rasanya ada yang manis dan ada yang gurih. Knödel yang gurih biasanya disajikan sebagai lauk dalam sup, sedangkan knödel  manis yang terbuat dari plum biasanya dijadikan sebagai camilan.

7. Käsespätzle

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/misssoulfood

Pada dasarnya käsespätzle merupakan campuran makaroni dan keju. Teksturnya sangat lembut.  Käsespätzle terasa nikmat saat disantap bersama dengan nugget dan anggur.

8. Buchteln

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/fischers_baeckerei

Buchteln adalah roti panggang yang lezat dengan isian selai manis. Bagian atasnya berwarna kecokelatan. Buchteln memiliki tekstur renyah di bagian atas dan tekstur yang kenyal di bagian dalamnya. Agar lebih nikmat, masyarakat Austria biasanya menyantap buchteln bersama dengan saus vanilla atau gula.

9. Brettljause

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/einmall_mit_alles

Brettljause merupakan camilan Austria yang lezat yang wajib kamu coba saat beekunjung ke negara ini. Isiannya terdiri dari roti, daging, acar sayuran, dan selai.

10. Kaiserschmarrn

10 Jenis Hidangan Khas Austria yang Paling Populer, Bikin Ngiler!  instagram.com/csehi.renike

Makanan favoritnya para raja, kaiserschmarrn merupakan pancake yang diparut dan diberi selai, kolak buah, saus manis, karamel, dan buah-buahan kering. Kaiserschmarrn yang teksturnya lembut ini sudah menjadi hidangan populer di Austria sejak abad ke-19.

Nah, itulah makanan khas Austria yang populer karena kelezatannya. Kamu tertarik untuk mencicipinya juga?

Baca Juga: 9 Ragam Pastry Manis hingga Gurih dari Austria, Nikmat Abis!

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya