Tampak Sepele, 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Seputar Konsumsi Roti

Agar selalu sehat, jangan sembarang pilih roti!

Walau tak menjadi makanan pokok bagi orang Indonesia, roti merupakan makanan yang banyak dikonsumsi masyarakat lokal. Kandungannya yang sebagian besar juga karbohidrat seperti nasi, membuat roti menjadi makanan pokok alternatif. Selain itu, roti merupakan makanan serbaguna yang dapat dikreasikan dalam banyak hidangan.

Karena telah menjadi bagian dari kebutuhan sehari-hari, banyak dari kamu yang mengonsumsi dan membeli produk roti tanpa pertimbangan. Padahal, jika kamu adalah orang yang sadar kesehatan, 6 hal di bawah ini perlu banget diperhatikan lho! 

 

1. Selalu menganggap gandum makanan sehat

Tampak Sepele, 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Seputar Konsumsi RotiUnsplash/Wesual Click

Melihat kata gandum tertulis pada kemasan, biasanya kamu langsung menyimpulkan produk tersebut sehat. Padahal, kamu harus memperhatikan bahan secara keseluruhan. Bisa jadi kandungan sehat di dalam roti tersebut hanya gandum, sedangkan yang lain tidak, misalnya tinggi gula atau lemak margarin. 

2. Tidak memeriksa gula tambahan

Tampak Sepele, 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Seputar Konsumsi RotiUnsplash/Mae Mu

Seringkali gula ditambahkan ke adonan roti untuk membantunya mempertahankan kelembapan serta memberi rasa manis. Namun, hal ini bisa meningkatkan konsumsi gula, hingga melewati batas konsumsi harian sehingga akan membawa dampak buruk bagi kesehatan terutama jika kamu penikmat roti setiap harinya. 

Jadi, periksa selalu label untuk memastikan tidak ada gula tambahan di dalam roti, termasuk sirup jagung dan madu.

3. Terbujuk dengan embel-embel alami atau organik pada bahan roti

Tampak Sepele, 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Seputar Konsumsi RotiUnsplash/Victoria Shes

Kebanyakan merek mengklaim produk roti mereka terbuat dari bahan-bahan alami. Padahal, faktanya sebagian besar tidak demikian. Hal ini biasanya hanya sebuah strategi pemasaran untuk meningkatkan penjualan.

Alih-alih pada kemasan, pastikan kamu mencari kata organik dalam tabel ingredients. Selain itu, produk roti yang bagus juga dapat dilihat dari jumlah bahan yang digunakan. Biasanya, semakin sedikit bahan semakin sehat produk tersebut. 

Baca Juga: 5 Sajian Sedap dari Rye Bread, Roti Gandum Hitam dengan Rasa Lezat

4. Mengabaikan kandungan zat aditif

Tampak Sepele, 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Seputar Konsumsi RotiUnsplash/Nadya Spetnitskaya

Kamu pun pasti setuju bahwa roti kualitas terbaik terdapat dalam roti yang segar. Tapi tentu bukan yang dijaga kesegarannya melalui zat pengawet. Untuk itu, sebisa mungkin hindari roti dengan pengawet tambahan. 

5. Melupakan kandungan serat

Tampak Sepele, 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Seputar Konsumsi RotiUnsplash/Neetu Laddha

Selain karena karbohidrat yang menjadi sumber energi, roti sebenarnya juga baik dikonsumsi karena kandungan serat yang sangat bermanfaat untuk percernaan. Namun, seringkali terlalu banyak proses dalam produksi, membuat bahan-bahan pembuat roti kehilangan sebagian besar serat.

Oleh karena itu, sebaiknya pilih roti yang mengandung gandum atau biji-bijian utuh. Ini karena bahan-bahan tersebut memberi jaminan serat kurang lebih 3-4 gr per porsinya. 

6. Mengabaikan kandungan garam tersembunyi

Tampak Sepele, 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Seputar Konsumsi RotiUnsplash/an_vision

Selain untuk memperkuat rasa, garam juga memiliki peran penting dalam pembuatan roti berkualitas. Namun, beberapa produk biasanya ditambahkan lebih banyak garam yang berfungsi sebagai pengawet alami. 

Nah, untuk mendapatkan asupan natrium yang tetap seimbang, pastikan kamu mencari roti dengan kandungan natrium kurang dari 150mg per porsi.

Itu dia beberapa kesalahan yang sering dilakukan saat membeli produk roti. Walau tampak sepele, 6 hal di atas perlu diperhatikan agar apa yang kamu makan setiap hari tetap memberi gizi berimbang bagi tubuh ya! 

Baca Juga: 5 Tipe Olesan yang Biasa Digunakan untuk Roti, Catat ya!

Sinta Wijayanti Photo Verified Writer Sinta Wijayanti

“Failure is a feeling long before it becomes an actual result." -Michelle Obama

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya