10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Pop

Rasanya enak dan kaya akan nutrisi, lho 

Oatmeal dikenal sebagai menu andalan bagi orang-orang yang sedang menjali diet karena kaya akan nutrisi. Bahkan salah satu member dari girl group aespa, Giselle diketahui gemar menyantap oatmeal dengan topping beri dan kenari sebagai menu sarapan yang sehat, lho.

Tentu saja kamu bisa meniru cara Giselle memilih topping untuk oatmeal. Saat menyantap oatmeal penting untuk mempertimbangkan apa yang akan ditambahkan, rasa atau nutrisi? Rasa dan nutrisi pada oatmeal ini bisa ditingkatkan dengan memilih topping yang tepat.

Nah supaya kamu tidak salah pilih, berikut ini sepuluh rekomendasi topping sehat untuk oatmeal yang kaya akan nutrisi. Check this out!

 

1. Sesendok chia seed ternyata tinggi serat dan protein yang akan membuatmu merasa kenyang lebih lama sebab bermanfaat untuk menekan nafsu makan berlebih

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi chia seed (pexels.com/Bruno Scramgnon)

2. Jadi topping favorit Giselle, kenari kaya akan lemak tak jenuh yang bagus untuk kesehatan jantung dan menurunkan berat badan, lho

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi kacang kenari (pexels.com/YUSUF ARSLAN)

3. Selain memberi rasa lezat pada oatmealmu, beri mengandung serat yang bisa membuatmu merasa kenyang lebih lama saat menjalani diet

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi beri (pexels.com/Suzy Hazelwood)

4. Faktanya, kandungan protein, lemak, dan serat yang tinggi pada selai kacang bisa membuatmu merasa kenyang lebih lama. Tapi, dalam takaran yang tepat ya guys!

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi selai kacang (pexels.com/Karolina Grabowska)

5. Pisang juga wajib kamu pilih saat diet karena kaya akan serat yang membantumu mengurangi dan menstabilkan kadar gula darah

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi pisang (pexels.com/Vanessa Loring)

Baca Juga: 7 Resep Oatmeal yang Sehat dan Lezat untuk Menu Diet Seminggu

6. Almond tidak bisa dilewatkan sebab kaya akan serat dan protein yang akan membuatmu merasa kenyang lebih lama saat menjalani diet

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi kacang almond (unsplash.com/dhanya22)

7. Alpukat yang mengandung lemak dan serat akan membantumu memperlambat pelepasan makanan dari perut sehingga dapat membuatmu merasa kenyang lebih lama

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi alpukat (pexels.com/ready made)

8. Untuk topping oatmeal, pilih labu kuning yang cocok untuk membantu menurunkan berat badan karena rendah kalori dan tinggi serat

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi labu (pixabay.com/Wokandapix)

9. Saat sedang diet, mengganti pemanis untuk oatmeal dengan madu bisa mengurangi nafsu makan berlebih dan kenaikan berat badan, lho

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi madu (pexels.com/ROMAN ODINTSOV)

10. Karena bebas lemak, kamu bisa menyantap mangga dengan oatmeal saat sedang diet. Selain lezat, buah ini juga dikenal rendah kalori

10 Ide Topping Oatmeal Sehat untuk Menu Diet ala Idol K-Popilustrasi mangga (pexels.com/Daniel Dan)

Nah, dengan referensi pilihan topping sehat untuk oatmeal di atas, kini kamu tidak perlu bingung lagi memilih yang kaya akan nutrisi saat sedang menjalani diet. Bahkan kamu bisa meniru Giselle aespa dengan menambahkan topping beri dan kenari di atas oatmeal, lho.

Baca Juga: Resep Donat Oatmeal, Camilan Sehat yang Cuma Pakai 3 Bahan

Anis Photo Verified Writer Anis

من صبر ظفر

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya