5 Kreasi Makanan Berbahan Ikan Makerel, Sehat dan Lezat!

Yuk, perbanyak makan ikan!

Makarel merupakan sebutan pada sejenis ikan yang mencankup kepada kelompok ikan tenggiri dan ikan kembung. Sementara, ikan makarel juga berbeda jika dibandingkan dengan ikan sarden.

Meski mungkin namanya tak familier untuk aneka olahan di Indonesia, namun tak ada salahnya bila kamu kreasikan ikan jenis ini menjadi aneka makanan lezat. Untuk kamu yang penasaran apa saja menu berbahan ikan makarel, berikut lima daftarnya.

1. Mackerel with citrus chickpeas

5 Kreasi Makanan Berbahan Ikan Makerel, Sehat dan Lezat!realfood.tesco.com

Menu olahan yang satu ini tak kalah lezat dengan penggunaan ikan makarel dan kacang-kacangan, seperti buncis. Ikan makarel yang digunakan telah dibersihkan bagian buntut dan kepalanya. Penggunaan kuah pada menu ini berasal dari sitrus yang memiliki sensasi rasa segar. Tak heran bila kemudian cita rasa tersebut terasa hingga meresap ke dalam ikan.

2. Grilled mackerel with new potatoes and salad

5 Kreasi Makanan Berbahan Ikan Makerel, Sehat dan Lezat!bbc.co.uk

Ingin mencicipi menu ikam makarel yang praktis, namun tetap lezat dan sehat? Kamu dapat mengkombinasikan ikan makarel yang telah dipanggang bersama dengan salad sayur segar dan potongan kentang. Selain sehat dan lezat, sudah tentu mengenyangkan.

Baca Juga: 7 Resep Masakan Ikan Patin yang Menggugah Selera, Gak Cuma Digoreng

3. Smoked mackerel pulau rice

5 Kreasi Makanan Berbahan Ikan Makerel, Sehat dan Lezat!bbc.co.uk

Ingin menu yang lebih mengenyangkan? Kamu dapat mencoba olahan ikan makarel yang dikombinasikan dengan nasi ini.

Ikan makarel sebelumnya akan diolah dengan cara diasapkan sebelum akhirnya dicampur dengan olahan nasi lezat dan kaya akan rempah. Ada pula tambahan kacang polong di dalamnya.

4. Tuna-style mackerel salald sandwich

5 Kreasi Makanan Berbahan Ikan Makerel, Sehat dan Lezat!kingoscar.com

Menu ini merupakan kombinasi antara menu olahan salad dan sandwich. Olahan ini menggunakan dua iris roti tawar yang diisi dengan menu salad sayur dan ikan makarel di dalamnya. Jika ingin lebih mengenyangkan, maka kamu dapat mencoba irisan kentang di dalam menu ini. 

5. Tomato, chili, and mackerel pizza

5 Kreasi Makanan Berbahan Ikan Makerel, Sehat dan Lezat!taste.com.au

Olahan pizza memang selalu menggugah selera dengan aneka topping yang disuguhkan. Biasanya pizza menggunakan potongan daging sebagai pilihan topping, namun menu ini berbeda karena menggunakan ikan makarel di dalamnya. Selain itu, ada pula tambahan tomat dan cabai yang membuat menu pizza ini semakin lezat maksimal.

Nah, itulah beberapa menu olahan berbahan ikan makarel yang tak hanya sehat, namun juga lezat. Mana yang menjadi favoritmu? 

Baca Juga: 7 Aneka Masakan Ikan Nila untuk Menu Harian Keluarga di Rumah 

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya