Mudah Banget, 5 Tips Memilih Nangka yang Matang dan Bercita Rasa Manis

Bisa dikonsumsi langsung bila sudah matang

Nangka merupakan salah satu buah yang cukup populer dikonsumsi sehari-hari. Buah nangka memiliki tampilan buah berwarna hijau di luar dan daging buah berwarna kuning oranye. Cita rasanya pun juga manis dengan biji pada bagian dalamnya.

Untuk kamu yang penasaran apa saja tips memilih nangka matang, berikut lima daftarnya.

1. Pilih nangka dengan permukaan mulus

Mudah Banget, 5 Tips Memilih Nangka yang Matang dan Bercita Rasa Manisgoodhousekeeping.com

Ketika kamu memilih nangka, maka jangan sampai memilih jenis buah dengan kualitas rendah. Sebaliknya, kamu harus memperhatikan permukaan dari nangka terlebih dahulu. Pilihlah nangka dengan permukaan buah yang bersih dan mulus, tanpa ada lubang ataupun memar.

2. Terdapat bintik-bintik hitam pada buah

Mudah Banget, 5 Tips Memilih Nangka yang Matang dan Bercita Rasa Manisthehindu.com

Permukaan pada kulit luar nangka memang dapat dijadikan indikasi terhadap kematangan nya. Oleh sebab itu, kamu dapat memilih jenis nangka yang memiliki bintik-bintik hitam pada kulitnya. Namun, hindari buah yang terlalu banyak bintik-bintik hitamnya karena dikhawatirkan menjadi ciri bahwa buah mulai mendekati kebusukan.

Baca Juga: 7 Resep Kreasi Nangka Jadi Kuliner yang Enak dan Lezat, Coba Yuk!

3. Nangka berwarna hijau kekuningan

Mudah Banget, 5 Tips Memilih Nangka yang Matang dan Bercita Rasa Manislondon.eater.com

Apabila kamu memperhatikan warna dari nangka yang akan dipilih, maka kamu dapat menentukan kematangannya. Pilihlah nangka dengan warna hijau kekuningan karena hal tersebut dapat menjadi indikasi dari kematangan buah. Apabila nangka berwarna hijau saja, maka bisa jadi masih mentah.

4. Aromanya harum khas nangka

Mudah Banget, 5 Tips Memilih Nangka yang Matang dan Bercita Rasa Maniswholefoodsmarket.com

Cara paling mudah dalam menentukan kematangan pada nangka adalah dengan mencium aromanya. Nangka matang memiliki aroma yang harum khas. Sebaliknya, nangka mentah tidak memiliki aroma apapun yang dapat dicium.

5. Pukul nangka dengan benda tumpul

Mudah Banget, 5 Tips Memilih Nangka yang Matang dan Bercita Rasa Manistheguardian.com

Bila kamu masih penasaran, coba pukul nangka dengan menggunakan benda tumpul. Apabila nangka memiliki suara yang penuh, maka bisa jadi nangka tersebut sudah matang. Sementara, nangka yang mentah memiliki suara yang nyaring.

Nah, tips memilih nangka matang di atas semoga dapat memberikan informasi untukmu coba di rumah. Sangat mudah, bukan?

Baca Juga: 5 Perbedaan Nangka dan Cempedak, Buah Tropis yang Sering Disamakan

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya