5 Menu Ayam Pedas Mancanegara yang Menggugah Selera, Bikin Laper!

Mulai dari yang berkuah hingga digoreng, semua ada!

Ayam dan pedas termasuk ke dalam dua elemen penting dalam makanan lezat. Ayam memiliki daging yang cukup empuk dan tidak terlalu tebal dan rasa pedas melengkapi setiap sajian jadi makin nikmat. Maka dari itu perpaduan ayam dengan bumbu pedas tak pernah sepi peminat. 

Dari mancanegara, ada lima menu ayam pedas yang menggugah selera dan bikin laper seperti di bawah ini. Kamu pernah coba gak?

1. Mouth-watering chicken, China

5 Menu Ayam

Pedas Mancanegara yang Menggugah Selera, Bikin Laper!flickr.com

Olahan ayam yang pertama datang dari China. Mouth-watering chicken atau saliva chicken adalah menu andalan dari daerah Sichuan yang wajib dicoba para pecinta kuliner pedas. Ayam pedas tersebut disajikan dalam mangkuk berisi kuah minyak pedas lengkap dengan rebusan ayam rempah, daun bawang dan biji wijen. Bagian penting yang membuat sajian ini sangat pedas adalah saus mala.

2. Devil curry, Malaysia

5 Menu Ayam

Pedas Mancanegara yang Menggugah Selera, Bikin Laper!dorisimore.com

Bertetangga dengan Indonesia membuat Malaysia memiliki masakan yang tidak beda jauh dari olahan menu Nusantara, salah satunya adalah devil curry. Seperti namanya yang sudah menyeramkan, kari pedas ini menggunakan rempah pedas seperti pasta cabai merah, bawang putih, bawang merah, lengkuas, kunyit, serai dan jahe.

Namun yang membedakan dari kari kebanyakan adalah pengunaan cuka untuk mempertajam rasa pedasnya. Dengan campuran kentang, bawang utuh dan ayam sebagai bahan utama, devil curry biasa disajikan oleh masyarakat lokal saat ada acara khusus.

Baca Juga: Resep Membuat Mie Ayam Pedas, Lebih Enak dari Versi Abang-abang 

3. Fire chicken buldak, Korea

5 Menu Ayam

Pedas Mancanegara yang Menggugah Selera, Bikin Laper!royaldiamondcafeen.wordpress.com

Gak lengkap rasanya jika melewatkan menu ayam pedas asal Korea ini, yap namanya fire chicken buldak. Masyarakat Korea dikenal akan kegemarannya terhadap olahan ayam, tidak terkecuali dengan sentuhan pedas yang cukup membakar lidah. Fire chicken buldak merupakan olahan ayam yang dipotong kecil-kecil lalu digoreng dan dibaluri bumbu pedas. Kemudian menu ini disajikan dalam hot plate bersama lelehan keju mozzarella. 

4. Spicy mexican stew chicken, Meksiko

5 Menu Ayam

Pedas Mancanegara yang Menggugah Selera, Bikin Laper!myrecipes.com

Dari penampilannya saja menu ini sudah terlihat begitu menggiurkan ya, guys. Proses pembuatannya meliputi perebusan ayam dengan bumbu seperti, bawang bombay, merica dan garam. Lalu ayam disuwir-suwir dan dimasak kembali dengan kaldu ayam yang dicampur dengan pasta cabai. Biasanya spicy mexican stew chicken dijadikan santapan musim dingin yang dihidangkan bersama nasi atau isian taco. 

5. Chicken 65, India

5 Menu Ayam

Pedas Mancanegara yang Menggugah Selera, Bikin Laper!theindianclaypot.com

Dan yang terakhir ada Chicken 65 dari India. Sekilas penampilannya mungkin terlihat seperti ayam goreng pedas khas Korea, namun ternyata ini sama sekali tidak sama lho. Chicken 65 dibumbui dengan bubuk cabai pedas khas India yang bernama kashmiri powder, kemudian setelah digoreng dengan tepung ayam tersebut dibaluri saus pedas dengan tambahan daun kari. Sehingga rasanya lebih kaya rempah dengan level pedas yang berbeda. 

Beberapa olahan ayam pedas di atas bisa banget lho kamu coba buat di rumah. Kalau menurut kalian mana yang paling menarik untuk dicicipi?

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Laos, Gurihnya Sampai ke Tulang

alys Photo Verified Writer alys

find your passion&love to life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya