Saripati Kehidupan, 5 Rekomendasi Bakso Sum-Sum di Malang

Kenikmatan hakiki di balik tulang #LokalIDN

Tidak banyak yang menyadari bahwa di balik lezatnya kuah bakso dan sup yang kamu nikmati selama ini terkandung saripati daging yang membuatnya lezat.

Tulang dan sum-sum telah menjadi bagian integral dari bumbu kuliner nusantara berbasis kuah. Selain menjadi fondasi, sum-sum juga menjadi sajian utama di beberapa spot kuliner di Malang khususnya bakso.

Berikut adalah rekomendasi 5 bakso sum-sum di Malang. Lezat!

1. Rumah Bakso Malang

https://www.youtube.com/embed/efm_5MTjoO0

Bagi kamu yang ingin menikmati sensasi meletus bakso sumsum namun baru mendarat di area Malang, Rumah Bakso Malang di Lawang bisa jadi solusinya.

Terletak di Green Paradise Regency Lawang Ruko B, Jl. Anjasmoro No.10, Krajan, Turirejo, Kec. Lawang, Malang, Rumah Bakso Malang buka setiap hari mulai pukul 9 pagi sampai 9 malam.

Buka sejak 2017, bakso ini dengan cepat menggaet penggemar bahkan direview televisi nasional. Satu butir pentol sum-sum ini cukup ditebus dengan harga Rp3.000,00 saja.

Untuk menu bakso ukuran reguler yang ada disini cukup terjangkau mulai harga Rp2.000-5.000,00 saja. Sedangkan untuk menu bakso besar seperti bakso jumbo, bakso kroket sampai bakso beranak bisa ditebus mulai dengan harga Rp15.000-20.000,00 saja. 

2. Bakso Nyeprot Sum Sum

https://www.youtube.com/embed/FWarjAn20sA

Terletak di Jl. Ngijo Karangploso Raya, tepatnya depan Samsat Karangploso, Bakso Nyeprot Sumsum menyajikan sensasi "muncrat" dari isi sum-sum bakso.

Buka mulai pukul 11 siang sampai 8 malam, harga dari pentol di sini juga terjangkau seperti pentol jumbo seharga Rp5.00, pentol sum-sum, keju, sampai tetelan cukup ditebus dengan Rp3.000.

Kuah yang mengikuti bakso ini juga sangat gurih akan kaldu tetelan tulang paha sapi, bahkan tetelannya pun bisa dikonsumsi. 

Baca Juga: 5 Kuliner Bakso di Kota Malang yang Bikin Orang Rela Antre!

3. Bakso Sum Sum Cak Hadi

https://www.youtube.com/embed/HXqTd6wNbHw

Terletak di Jl. Kartanegara 117, Singosari. Bakso Cak Hadi telah menjadi legenda di kalangan warga Singosari, mulai sejak Cak hadi berjualan keliling, tempat kecil sampai tempat yang sekarang yang sudah ditempati sejak awal dekade 2000an.

Buka sore mulai pukul 5 sampai pukul 10 malam, Bakso Cak Hadi dibanderol rata Rp3.000.

Dengan bakso yang nikmat dan kuah kaldu yang gurih, Bakso Cak Hadi memang dikenal banyak penggemar sehingga banyak pengunjung antri dan cepat ludes. Namun, untuk masa pandemi sekarang, antrian mungkin tidak ada, namun masih harus bergegas untuk mendapatkan jatah semangkuk bakso. 

4. Pentol AXA Malang

https://www.youtube.com/embed/6SW3YMIkuAI

Terletak di Jl. Labu No.71, Bumiayu, Kec. Kedungkandang, Kota Malang ini menjadi salah satu bakso sum-sum dalam kota yang sensasional di Malang.

Pentol sum-sum Axa tidak berbentuk bakso isi sumsum namun tulang paha sapi bersum-sum yang dibalut pentol. Selain itu, pengunjung juga dihadapkan dengan kuah lombok yang tentunya menantang.

Satu pentol sum-sum yang berukuran raksasa tersebut cukup ditebus dengan Rp25.000 saja, serta hadir juga pentol-pentol lain seperti pentol udang, pentol krikil, pentol iga, pentol jumbo, dan pentol super jumbo.

5. Bakso Biru Singosari

https://www.youtube.com/embed/0JvnAGI6zJw

Terletak di Jalan Balaikambang No.5, Pagentan, Singosari, Bakso Biru mungkin bisa dibilang bakso sum-sum yang tergolong murah di Malang. Dengan Rp1.500,00 saja kalian sudah bisa menikmati pentol isi sum-sum.

Tak hanya itu dengan harga itu, kamu bisa juga menikmati pentol isi keju, ati dan telur puyuh. Tersedia pula bakso biasa yang seharga Rp1.000 dan bakso mercon seharga Rp2.500.

Spot bakso ini juga tergolong spot pagi dengan jam buka mulai pukul 9 pagi sampai 5 sore.

Bagaimana, menggugah selera bukan? Itulah rekomendasi 5 spot bakso sum sum di Malang yang merupakan surga para penikmat sum-sum sapi. 

Baca Juga: Irit, 9 Tempat Makan Bakso yang Murah dan Mengenyangkan di Bandung 

akhmad alfan Photo Verified Writer akhmad alfan

Patience and preserverence Follow me at IG:@alfanrahadi, Twitter:@alfanrahadi and FB :@alfanrahadi. Kindly read also radioastronot.wordpress.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya