10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sana

Beberapa ada di Indonesia loh...

Negara Jepang memang terkenal akan budayanya. Selain itu juga soal makanannya. Jepang memiliki keunikan makanan serta jajanan-jajanan yang beda-beda tiap daerah. Gak cuma asal, sudah dirumuskan dari seluruh penjuru Jepang, sejumlah jajanan dianggap lebih unggul daripada yang lainnya. Apa saja sih jajanan andalan di Jepang tersebut?

Kamu wajib coba kalau ke sana!

1. Takoyaki

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanaeatyourteacup.com

Jajanan klasik dari Osaka, merupakan takoyaki yang terbuat dari gurita, daun bawang dan kunyit dalam sebuah adonan yang dibentuk berupa bola-bola. Setelah matang, takoyaki dapat ditambahkan mayones, serutan bonito, atau kosongan.

2. Korokke (Kroket)

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanajournaldemontreal.com

Mirip dengan kroket yang terbuat dari kentang pada umumnya, namun di Jepang lebih banyak variasinya. Seringkali dijual dengan dibungkus dengan kertas supaya bisa dimakan sambil berjalan.

3. Daigaku Imo (Ubi Manis)

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanaichigo.pl

Ubi manis yang dibakar dari kayu api ini jangan sampai dilewatkan. Biasanya dijual dalam truk makanan sambil mengelilingi kota dan penjualnya meneriakkan harganya.

4. Yakitori (Sate Tusuk)

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanathefrenchcellar.sg

Sate tusuk ayam yang dipanggang dengan saus yang dibuat dari telur atau sayuran. Ada juga paha, dada, kulit, hati dan bahkan usus ayam pun dapat digunakan untuk membuat yakitori.

5. Dango

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanaluxuryasiavacation.com

Kue bola ini yang dibuat dari campuran tepung beras dan air ini dikukus dan dilumuri saos yang manis dan gurih. Kebanyakan, jajanan ini dijual di luar rumah atau dekat kuil Shinto.

Baca Juga: 14 Penemuan Kreatif dari Jepang yang Kamu Pikir Gak Pernah Ada di Dunia

6. Ramen

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanayoutube.com

Ini adalah salah satu makanan yang paling banyak dikenal orang Indonesia. Mie kuah yang disediakan dengan kuah daging atau kuah ikan, ditambahi dengan potongan daging babi, bawang, taoge dan rumput laut dijamin akan menguggah selera.

7. Udon

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanasc.chinaz.com

Rebusan mie tebal, daging, ikan atau sayuran dengan kuah yang ringan namun lezat. Merupakan sejenis makanan yang sering dikonsumsi ketika musim dingin datang.

8. Yakisoba (Mie Goreng)

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanayamatokura.com

Mie gandum yang sama digunakan pada ramen.Bedanya, mie ini digoreng dengan daging dan beberapa jenis sayuran. Tak lupa pula saos manis pedas yang akan menambah cita rasa dalam mulutmu.

9. Taiyaki

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanayoutube.com

Jajanan manis yang hampir sama dengan pancake ini merupakan salah satu jajanan favorit di Jepang. Kacang merah, cokelat atau fla merupakan beberapa rasa terpopuler yang sering dijual dalam stand taiyaki.

10. Yaki Tomorokoshi (Jagung Bakar)

10 Jajanan Pinggir Jalan di Jepang yang Gak Boleh Lupa Dicicipi Saat ke Sanacookinghawaiianstyle.com

Jagung utuh yang telah dikukus dan direndam dalam kuah miso yang kemudian dibakar. Jagung ini lebih enak disajikan dengan mentega dan kecap asin.

Nah, jangan sampai melewatkan jajanan itu semua ya!

Baca Juga: Sebelum Kamu Pergi Ke Jepang, Ketahuilah 9 Hal 'Remeh' Ini Dulu

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya