7 Restoran Steak Lezat di Jakarta yang Cocok untuk Dinner

Dagingnya meleleh di mulut

Mencari restoran steak di Jakarta bisa dikatakan tidak terlalu sulit. Namun tidak semua restoran steak mampu menghadirkan steak lezat dari daging sapi berkualitas. Walaupun harganya cukup mahal, itu semua sebanding dengan rasa dan kualitas yang akan kalian dapatkan. 

Makan makanan lezat tentu akan terasa semakin sempurna jika bersama orang tersayang. Berikut ada 7 restoran steak lezat di Jakarta yang cocok untuk dinner bersama pasangan.

1. Bistecca 

7 Restoran Steak Lezat di Jakarta yang Cocok untuk DinnerBistecca (instagram.com/bisteccajkt)

Bistecca merupakan restoran di bilangan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan yang menawarkan steak ala Italia. Menu andalan yang wajib kalian coba yaitu signature Bistecca fiorentina yang berupa potongan daging sapi satu kilogram. 

Daging tersebut di dry aged selama 45 hari, membuat rasanya semakin unik dan lezat. Harganya sendiri mulai dari Rp425 ribu/orang. 

Lokasi: Jalan Jenderal Sudirman Nomor 52-53, Senayan, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan. 

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 11.00-01.00 WIB. 

2. Ruth's Chris Steak House 

7 Restoran Steak Lezat di Jakarta yang Cocok untuk DinnerRuth's Chris Steak House (instagram.com/ruthschris)

Masih di bilangan Jakarta Selatan, Ruth's Chris Steak House merupakan restoran steak berkelas yang mengusung konsep restoran nan elegan. Tempatnya yang mewah dan berkelas cocok untuk kalian yang ingin dinner romantis bersama pasangan. 

Ruth's Chris Steak House menawarkan beragam potongan steak mulai dari fillet, New York strip, rib eye, hingga T-bone. Menu andalan yang ditawarkan di sini antara lain US prime rib eye yang dibanderol dengan harga Rp700 ribu. 

Lokasi: Jalan Prof. Dr. Satrio Nomor Kav 1, Kuningan, Kuningan Timur, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan. 

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 11.30-15.00 WIB dan 17.00-22.00 WIB. 

3. Angus House 

7 Restoran Steak Lezat di Jakarta yang Cocok untuk DinnerAngus House (instagram.com/angushousesenayan)

Jika kalian ingin mencicipi steak ala Jepang, Angus House adalah pilihan yang tepat untuk kalian kunjungi. Dagingnya yang berkualitas membuat rasa steak semakin lumer di mulut. 

Untuk menu andalan di sini yang wajib kalian coba yaitu steak wagyu tenderloin. Jika tidak suka daging, kalian dapat memesan grilled salmon atau grilled mixed seafood. 

Lokasi: Plaza Senayan Lantai P4, Jalan Asia Afrika Nomor 8, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat. 

Jam operasional: 

  • Senin-Kamis (11.30-14.30 WIB dan 17.00-22.00 WIB)
  • Jum'at-Minggu (11.30-22.00 WIB)

4. Sudestada Jakarta 

7 Restoran Steak Lezat di Jakarta yang Cocok untuk DinnerSudestada Jakarta (instagram com/sudestadajakarta)

Jika sebelumnya steak ala Jepang, sekarang steak ala Argentina. Sudastada Jakarta merupakan restoran Argentina yang populer di kawasan Menteng, Jakarta Pusat. Tempatnya yang nyaman dengan pilihan menu yang beragam membuat restoran ini begitu populer.

Pilihan daging yang ditawarkan di sana ada chuleton, porterhouse, t-bone, rib eye, hinga flank steak. Untuk side dish-nya mereka memiliki pickeld eggplant, creamy spinach, mashed potato dan juga sauted mushroom

Lokasi: Jalan Irian Nomor 18, Gondangdia, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat. 

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 11.00-22.00 WIB.

Baca Juga: 7 Restoran Chinese Food di PIK Jakarta, Wajib Mampir!

5. Wolfgang's Steakhouse Jakarta 

7 Restoran Steak Lezat di Jakarta yang Cocok untuk DinnerWolfgang's (instagram.com/wolfgangssteakhouseindonesia)

Wolfgang's Steakhouse merupakan restoran steak famous di New York yang juga hadir di Indonesia, tepatnya di Elysee lantai 6, SCBD, Jakarta Selatan. Di sini kalian akan disuguhkan dengan suasana makan yang mewah dan elegan dengan view kota yang indah. 

Daging sapi di sini diproses secara dry aged membuat daging sapi dini memiliki tekstur yang lebih lembut. Pilihan menu steaknya sendiri ada porterhouse for twr]o, rib eye steak, fillet mignon hingga tomahawk

Lokasi: Elysee SCBD Jakarta, Senayan, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan. 

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 11.00-15.00 WIB dan 16.00-00.00 WIB. 

6. Aged + Butchered

7 Restoran Steak Lezat di Jakarta yang Cocok untuk DinnerAged + Butchered (instagram.com/agedandbutchered)

Aged + Butchered merupakan restoran steak kualitas premium terbaik yang dapat kalian temukan di Jakarta. Di sini kalian tidak akan disuguhkan dengan hidangan berkelas, tetapi juga tempat yang berkelas dengan pelayanan terbaik. 

Daging sapi yang ditawarkan di sini sudah melalui proses dry aged atau proses yang akan menciptakan tekstur daging yang lebih empuk. Pilihan steaknya sendiri mulai dari wagyu riserva 9+ picanha, tomahawk, A5 ribloin, 180 t-bone dan masih banyak lagi. 

Lokasi: Jalan Setia Budi Selatan Nomor 7, Kuningan, Setiabudi, Kota Jakarta Selatan. 

Jam operasional: 

  • Senin-Jum'at (12.00-15.00 WIB dan 17.00-23.00 WIB)
  • Sabtu-Minggu (12.00-23.00 WIB)

7. Altitude Grill

7 Restoran Steak Lezat di Jakarta yang Cocok untuk DinnerAltitude Grill (instagram.com/altitudegrill)

Rekomendasi restoran steak mewah di Jakarta yang terakhir ada Altitude Grill. Lokasinya yang berada di lantai 46 gdeung The Plaza Office Tower dengan pemandangan kota membuat restoran ini terlihat semakin ekslusif. 

Menu steak unggulan yang bisa kalian pesan antara lain sher wagyu picanha, stockyard gold t-bone dan juga USDA beef rib eye. Walaupun harga yang ditawarkan cukup pricey, tapi itu semua sesuai dengan rasa dan ambience yang akan kalian dapatkan. 

Lokasi: Jalan M.H. Thamrin, Gondangdia, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat. 

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 12.00-22.00 WIB. 

Untuk kalian yang ada rencana untuk dinner romantis bareng pasangan, beberapa restoran steak lezat di Jakarta tadi bisa jadi pilihan tepat untuk kalian kunjungi. Dijamin pasangan akan semakin cinta!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kuliner Enak di Green Ville, Jakarta Barat  

Alvina Putri Rahmanita Photo Verified Writer Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya