5 Oleh-oleh Mak Nyus Khas Magelang Ini Wajib Kamu Cobain!

Dari yang manis sampai yang kriuk, semua enak!

Magelang merupakan kota dan kabupaten yang ada di Jawa Tengah. Tahu Candi Borobudur? Orang-orang sering mengira candi ini terletak di Yogyakarta, padahal sebenarnya ada di Magelang. Jika kamu pergi ke Yogyakarta dari Semarang pasti kamu akan melewati Magelang, begitu pula sebaliknya. Tak heran jika banyak wisatawan menyempatkan diri singgah ke kota yang mendapat julukan kota seribu bunga ini. Kalau mampir jangan lupa beli oleh-oleh ini ya. Dijamin gak akan mengecewakanmu!

1. Getuk Trio.

5 Oleh-oleh Mak Nyus Khas Magelang Ini Wajib Kamu Cobain!coretanpetualang.wordpress.com

Getuk trio merupakan makanan yang terbuat dari singkong. Dinamakan gethuk trio karena memiliki tiga warna yaitu putih, coklat, dan pink. Penganan ini biasanya dijual dalam kemasan plastik dan dibungkus di dalam dus. Kamu juga bisa menemukannya di pasar tradisional yang dijual oleh mbok-mbok. Rasa manis dari gula dipadu dengan lembutnya singkong yang sudah ditumbuk halus pasti membuatmu ingin lagi dan lagi. Bisa juga ditaburi kelapa parut. Mau ditambah parutan kelapa atau gak sama enaknya kok.

2. Wajik Week.

5 Oleh-oleh Mak Nyus Khas Magelang Ini Wajib Kamu Cobain!meiluki

Wajik Week terbuat dari beras ketan putih yang dimasak bersama gula dan santan. Kata “Week” diambil dari nama orang yang memopulerkan makanan ini yaitu Nyonya Ong Gwek Nio. Wajik Week memiliki 2 varian rasa, yaitu gula kelapa yang berwarna coklat dan pandan yang berwarna hijau. Makanan yang legit dan manis ini bisa kamu dapatkan di beberapa toko oleh-oleh di Magelang. Kamu bisa juga mengunjungi langsung produsennya di daerah Salaman. Wajik Week yang masih fresh dan hangat pun bisa kamu peroleh.

3. Tape Ketan.

5 Oleh-oleh Mak Nyus Khas Magelang Ini Wajib Kamu Cobain!dfinearts6.wixsite.com

Tape ketan banyak dijumpai di daerah Muntilan sehingga sering disebut tape ketan Muntilan. Makanan ini terbuat dari beras ketan putih yang difermentasi dan diberi pewarna makanan hijau. Tenang saja, pewarna makanan yang digunakan aman dikonsumsi kok.

Dulu pewarna yang dipakai berasal dari daun katuk. Tetapi, karena daun katuk mulai sulit dijumpai diganti menjadi pewarna makanan. Rasanya yang manis dan sedikit asam bisa kamu olah menjadi berbagai macam makanan. Kamu bisa membawa tape ketan Muntilan dalam kemasan plastik berisi ½ kg atau toples plastik berisi 1 kg.

4. Slondok.

5 Oleh-oleh Mak Nyus Khas Magelang Ini Wajib Kamu Cobain!tokopedia.com

Cemilan gurih yang satu ini berbahan dasar singkong. Slondok mudah ditemukan di pasar tradisional atau toko oleh-oleh. Makanan ringan berbentuk lingkaran ini bisa kamu beli secara kiloan atau dalam kemasan plastik. Meskipun hanya dibumbui bawang putih, ketumbar, dan garam, slondok banyak diminati para wisatawan. Teksturnya yang renyah dan cita rasa bawang putih yang pas akan membuatmu ketagihan.

5. Potil.

5 Oleh-oleh Mak Nyus Khas Magelang Ini Wajib Kamu Cobain!pictastar.com

Sama seperti slondok, potil juga terbuat dari singkong. Bedanya, potil dibentuk lebih kecil dan tebal. Kamu gak akan bisa berhenti mengunyah cemilan ini karena cita rasanya yang gurih dan teksturnya yang renyah. Potil juga cocok sekali dijadikan teman makan bakso. Cemilan ini bisa kamu dapatkan di pasar tradisional dengan harga 8 ribu sampai 15 ribu rupiah per kg.

Gimana tertarik untuk mencoba? Keluarga dan teman-temanmu pasti suka.

Andina Candra Prasasti Photo Verified Writer Andina Candra Prasasti

Often alone, rarely lonely

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya